Tugas Uji-t Sampel Berpasangan
Buatlah laporan mengenai Contoh Uji-t Sampel Berpasangan yang dianalisis secara manual dan SPSS. Input 2 kelompok data (data sebelum dan sesudah) yang sampelnya minimal 10 orang. Data hasil belajarnya terserah kalian. Kemudian analisis datanya (manual dan SPSS). Selanjutnya, buat laporannya. Laporan terdiri atas judul penelitian, rumusan masalah, hipotesis, data, hasil dan pembahasan, dan kesimpulan.
Catatan:
- Untuk Hasil dan Pembahasan dan Kesimpulan selesaikan yang manual lebih dulu lalu SPSS nya
- Judul Penelitian dan Rumusan Masalah mengikuti contoh yang diberikan
- Tidak boleh seorangpun yang datanya sama