Latihan 2 - Case vs If
Selesaikan soal berikut ini dan kumpulkan source code anda:
1. Buatlah program kalkulator yang menerima masukan dua buah bilangan, kemudian menerima masukan pilihan menu berupa penjumlahan, pengurangan, dan perkalian. Selanjutnya kedua buah bilangan yang telah dimasukkan tersebut akan diproses sesuai dengan menu yang telah dipilih!
2. Buatlah program penentuan bonus bagi pembeli berdasarkan total pembelian yang dimasukkan, dimana kriterianya adalah jika total pembelian lebih dari 100.000 maka pembeli mendapatkan diskon sebesar 10%, jika total pembelian kurang dari 100.000 dan lebih dari 50.000 maka pembeli mendapatkan sebuah piring cantik, jika total pembelian kurang dari 50.000 dan lebih dari 10.000 maka pembeli mendapatkan sebuah gelas cantik, selanjutnya jika total pembelian kurang dari 10.000 maka pembeli tidak akan mendapatkan bonus!
3. Dapatkah soal nomor 2 dipecahkan menggunakan case (tanpa if)? Berikan penjelasan anda!