Diskusi 2

Shofia Saniah Nuriah (H.2210024)

Shofia Saniah Nuriah (H.2210024)

by SHOFIA SANIAH NURIAH -
Number of replies: 0

1. Menurut saya media yang cocok untuk digunakan dalam proses pembelajaran yaitu sparkol videoscribe, dengan alasan program ini lebih banyak menggunakan animasi tangan menggambar untuk menyampaikan pembelajaran. Dengan hal tersebut siswa tidak bosan untuk melihat video berulang kali serta memahami pembelajaran pada video tersebut, pada hakikatnya siswa akan senang jika dalam proses pembelajarannya menggunakan hal-hal yang sangat menarik sehingga siswa mudah paham mengenai pembelajaran yang ditampilkan pada video tersebut dikarenakan video tersebut menampilkan hal- hal yang menarik dan banyak animasi di dalamnya. 

2. Pada setiap media yang digunakan dalam proses pembelajaran pasti memiliki fungsi dan manfaat yang berbeda satu sama lain seperti media Sparkol Videoscribe dan Camtasia memberikan fungsi dan manfaat yang berbeda.  

A. Sparkol Videoscribe 

Yaitu yang bagaimana media pembelajaran ini menggunakan animasi tangan menggambar untuk membuat video pembelajaran, media ini menawarkan keunikan yang visual membuat lebih menarik untuk mempelajari materi pembelajaran. Dan media pembelajaran ini memiliki fungsi dan manfaat seperti 

• memiliki visual yang menarik, seperti animasi tangan menggambar. Sehingga media pembelajaran ini membuat materi pembelajaran menjadi jauh lebih menarik dan interaktif siswa juga dapat terlibat dalam proses pembelajaran dan mudah untuk menyampaikan informasi yang disampaikan dan bisa memutar ulang video untuk mencapai suatu pemahaman mereka.

• penekanan pada konsep. Jadi media ini memungkinkan penggunaan untuk tekanan pada suatu poin-poin penting saja dalam menyampaikan materi pembelajaran pada video. Dengan adanya fitur ini siswa dapat dengan mudah memahami suatu konsep yang disampaikan dan mengingatnya dengan lebih baik.

• Alasan saya memilih Sparkol Videoscribe yaitu karena visual yang menarik, hal ini dapat memicu perhatian siswa dan juga membuat mereka lebih tertarik dan mempelajari materi pembelajaran. Visual yang menarik juga dapat membantu siswa dalam memahami dan mengingat informasi yang lebih baik. Selanjutnya ada penekanan pada konsep-konsep hal tersebut dapat mengatur urutan penjelasan dan tekanan poin-poin penting dalam materi pembelajaran, dengan begitu siswa dapat lebih mudah memahami suatu konsep yang dipahami dan mengingatkan dengan lebih baik dengan dilakukannya penekanan visual seperti ini dapat membantu siswa dalam menghubungkan informasi yang berbeda dan memperkuat pemahaman mereka. Adanya bermakna dalam penggunaan media ini dapat digunakan dalam berbagai konteks pembelajaran baik di dalam kelas maupun di luar kelas, dapat jadi membuat video pembelajaran yang dapat diakses oleh siswa kapanpun dan di mana pun hal ini membuat siswa untuk belajar secara mandiri dan memperdalam pemahaman mereka tentang materi pembelajaran . Lalu ada kreativitas dan presentasi jika semisal kita menggunakan media tersebut maka memberikan ruang bagi penggunaan untuk mengekspektasikan kreativitas mereka dalam menyampaikan informasi, dengan hal tersebut dapat menggunakan berbagai elemen visual, musik dan suara untuk meningkatkan pengalaman pembelajaran siswa hal tersebut menggabungkan berbagai elemen secara kreatif dan dapat menciptakan presentasi yang menarik dan interaktif.

• bingung dalam penggunaan. Jadi video dengan membuat video ini akan lebih mudah diakses kepada siswa kapanpun dan di manapun hal tersebut memungkinkan siswa untuk belajar secara mandiri dan memperdalam pemahaman mereka tentang materi pembelajaran.

• kreativitas dan presentasi. Dengan adanya media ini memberikan ruang bagi penggunaan untuk mengekspektasikan kreatif mereka dalam menyampaikan informasi sehingga dapat menggunakan berbagai elemen visual, musik, dan suara untuk meningkatkan pemahaman pembelajaran siswa. Dengan menggabungkan hal-hal tersebut secara kreatif dapat menciptakan presentasi yang menarik dan interaktif.

B.Camtasia

Menurut saya camtasia ini adalah media pembelajaran yang menggunakan video layar. Di mana media ini lebih fokus terhadap perekaman dan pengeditan video dengan fitur-fitur yang mungkin penggunaan untuk membuat video tutorial yang detail dan terperinci jadi pada camtasia lebih tepatnya seperti Power Point yang menjelaskan materi secara terperinci. Adapun beberapa fungsi dan manfaat dari camtasia menurut saya

• merekam layar yang detail. Jadi pada camtasia ini memungkinkan pengguna untuk merekam aktivitas layar komputer dengan detail. Hal tersebut sangat berguna yang di mana video tersebut menampilkan materi yang lebih detail.

• dengan mudah mengedit video . Jadi camtasia menawarkan berbagai fitur pengeditan yang mudah seperti dengan pemotongan video, menambahkan efek visual, menyesuaikan audio, dan masih banyak lagi

• memiliki fitur yang mudah. Jadi camtasia ini memungkinkan untuk mengimpor berbagai jenis media seperti dengan adanya gambar, video, dan suara, ke dalam proyek pembelajaran. Hal tersebut memungkinkan orang yang menggunakan media ini dalam menggunakan konten video yang lebih beragam dan juga interaktif.

• dapat diekspor ke berbagai media sosial. Jadi camtasia ini memungkinkan bisa mengekspor video ke berbagai format, sehingga dapat dengan mudah didistribusikan ke berbagai platform pembelajaran ataupun media sosial.

 

Jadi kesimpulannya yaitu, Sparkol Videoscribe dan Camtasia memberikan fungsi dan manfaat yang berbeda. Sparkol Videoscribe lebih fokus pada animasi tangan menggambar dan menekankan visual, sementara Camtasia lebih fokus pada perekaman dan pengeditan video dengan fitur-fitur yang komprehensif. Pemilihan media pembelajaran harus disesuaikan dengan konteks dan tujuan pembelajaran yang spesifik.