Diskusi 4

Alesandro Bernard Zacheus (202221121009)

Re: Alesandro Bernard Zacheus (202221121009)

oleh NI MADE DEWI PURNAMA SARI -
Jumlah balasan: 0
Ni Made Dewi Purnama Sari
202221121004
Univ. Warmadewa

Mohon ijin menambahkan sedikit terkait apa yang telah teman saya (alesandro bernard zacheus) sampaikan tersebut mengenai Kesulitan dalam mengelola dana desa dengan efektif dan efisien, menurut saya keterbatasan transparansi dan akuntabilitas dalam pengelolaan dana desa sering kali menimbulkan berbagai masalah yang berdampak signifikan terhadap pembangunan dan kesejahteraan masyarakat desa. Salah satunya adalah kesulitan dalam mengelola dana desa secara efektif dan efisien. Tanpa adanya sistem transparansi yang baik, pengalokasian anggaran desa sering kali tidak sesuai dengan prioritas kebutuhan masyarakat, sehingga hasil yang dicapai tidak maksimal. Selain itu, keterlambatan dalam pelaporan keuangan desa juga menjadi kendala yang umum terjadi. Hal ini bisa disebabkan oleh kurangnya pemahaman atau kompetensi aparat desa dalam administrasi keuangan, yang akhirnya menghambat evaluasi serta distribusi anggaran lebih lanjut. Kesalahan dalam pengelolaan keuangan desa, baik yang disengaja maupun tidak disengaja, dapat memperburuk situasi ini, sehingga mengurangi kepercayaan masyarakat terhadap aparat desa dan memicu potensi penyimpangan atau korupsi.

Sekian dan Terimakasih