Integrasi nilai-nilai karakter dalam kegiatan membaca, menulis dan sastra di SD/MI dapat memperkaya keterampilan berbahasa siswa:
1. Membaca
- Pemilihan bacaan dengan nilai karkter: memilih buku, cerita rakyat, atau dongeng yang memuat nilai-nilai seperti kejujuran, kerja keras dan tanggung jawab membantu siswa memahami pentingnya karakter dalam kehidupan sehari-hari. Misalnya, cerita tentang tokoh yang jujur dalam menghadapi masalah dapat menginspirasi siswa untuk mengembangkan nilai tersebut.
2. Menulis
-Jurnal harian: Melalui jurnal harian, siswa dapat merefleksikan pengalaman mereka sehari-hari yang berkaitan dengan nilai-nilai karakter. Misalnya, mereka bisa menulis tentang pengalaman menolong teman atau bekerja sama. Kegiatan ini tidak hanya mengasah keterampilan menulis, tetapi juga membantu siswa menginternalisasi nilai-nilai karakter tersebut.
3. Satra
- Drama atau teater: mengadakan drama sederhana yang melibatkan peran-peran dengan nilai karakter seperti kejujuran atau tanggung jawab membuat siswa memahami makna nilai tersebut secara langsung. Selain itu, kegiatan ini melatih keterampilan berbicara dan berekspresi.
Semoga membantu, terima kasih.