1. Menurut saya salah satu keunggulan penilaian berbasis kompetensi, karena dengan menyajikan tugas dan soal yang lebih relevan dengan kehidupan nyata, sehingga siswa dapat memahami konsep secara mendalam dan menghubungkan berbagai ide. Metode ini juga mendorong pembelajaran yang lebih aktif dan partisipatif, di mana siswa terlibat dalam proses belajar secara lebih mendalam. Dengan demikian, penilaian berbasis kompetensi berkontribusi pada pengembangan karakter dan keterampilan yang lebih holistik. Dari penjelasan tersebut dapat disimpulkan bahwa evaluasi pembelajaran adalah komponen kunci dalam pendidikan yang membantu kita memahmi sejauh mana siswa telah mencapai tujuan pembelajaran.
2. Fungsi feedback sendiri dari penjelasan video diatas adalah pengembangan keberlanjutan untuk aspek pembelajaran atau pengembangan diri siswa. Feedback yang positif dapat meningkatkan motivasi belajar siswa. Ketika siswa merasa bahwa usaha mereka diakui dan ada kemajuan, mereka akan lebih terdorong untuk terus belajar dan berkembang. Feedback membantu siswa untuk tetap fokus pada tujuan pembelajaran yang ingin dicapai. Dengan mengetahui apa yang diharapkan dari mereka, siswa dapat mengatur strategi belajar yang lebih efektif.