Forum Diskusi Pertemuan 10

MSDM

MSDM

by AYUMI KASMIADI -
Number of replies: 5

Apa yang terjadi jika atasan dan karyawan tidak dapat membangun hubungan positif?

In reply to AYUMI KASMIADI

Re: MSDM

by FENNI HERLINA -
Jika atasan dan karyawan tidak dapat membangun hubungan positif, bisa terjadi penurunan motivasi, kinerja yang buruk, komunikasi yang terhambat, tingkat turnover yang tinggi, dan lingkungan kerja yang tidak sehat. Hal ini juga dapat mempengaruhi kesejahteraan mental karyawan dan menciptakan ketegangan dalam tim.
In reply to FENNI HERLINA

Re: MSDM

by WIDIA PUTRI -
situasi yang anda gambarkan dimana atasan dan kaeryawan tidak dapat membangun hubungan positif akibat penurunan motivasi,kinerja yang buruk,komunikasi yang terhambat,tingkat turnover yang tinggi ,dan lingkungan kerja yang tidak sehat merupakan tantangan serius bagi manajemen sumber daya manusia (SDM). dampak dan situasi ini sangat besar, baik bagi individu karyawan maupun untuk keseluruhan organisasi.
In reply to AYUMI KASMIADI

Re: MSDM

by JOCELYN JOCELYN -
Jika atasan dan karyawan tidak bisa membangun hubungan positif, dampak yang mungkin terjadi adalah:

Penurunan Produktivitas
Karyawan merasa kurang termotivasi sehingga hasil kerja menurun.

Stres dan Ketidakpuasan
Lingkungan kerja jadi tidak nyaman, membuat karyawan merasa tertekan.

Pergantian Karyawan Tinggi
Karyawan lebih memilih keluar dan mencari pekerjaan di tempat lain.

Kerjasama yang Buruk
Konflik antara atasan dan karyawan bisa mengganggu kerja tim.

Reputasi Perusahaan Terganggu
Karyawan yang tidak puas bisa menyebarkan ulasan buruk tentang perusahaan.
In reply to AYUMI KASMIADI

Re: MSDM

by APNI HUTAGALUNG -
Jika atasan dan karyawan tidak dapat membangun hubungan yang positif, ini bisa berdampak buruk pada lingkungan kerja dan produktivitas. Karyawan mungkin merasa tidak dihargai, tidak didukung, dan tidak termotivasi untuk memberikan kinerja terbaik mereka. Komunikasi bisa menjadi buruk, penuh dengan kesalahpahaman, konflik, dan kurangnya transparansi. Akibatnya, mereka mungkin kurang fokus pada pekerjaan mereka, kurang terlibat dalam proyek, dan lebih sering melakukan kesalahan.
In reply to AYUMI KASMIADI

Re: MSDM

by CECILIA WIJAYA -
Menurut saya, hubungan yang buruk antara atasan dan karyawan sangat merugikan, baik bagi individu maupun perusahaan karena jika komunikasi tidak berjalan dengan baik, karyawan bisa merasa tidak dihargai, yang berujung pada penurunan motivasi dan kinerja, namun di sisi lain, atasan juga akan kesulitan memimpin tim yang tidak terbuka atau tidak merasa nyaman, jika hubungan tidak baik dan tidak terbuka terus berlanjut, bisa menyebabkan tingkat stres tinggi dan bahkan turnover yang tinggi, yang tentunya merugikan perusahaan. Saya rasa, hubungan yang positif dan saling menghargai adalah kunci untuk menciptakan lingkungan kerja yang produktif dan menyenangkan.