Forum Diskusi 2: Komunikasi

Pentingnya Komunikasi

Pentingnya Komunikasi

by MOH.FERDI RATIM -
Number of replies: 0

Komunikasi merupakan kebutuhan dasar bagi manusia. Dengan berkomunikasi, manusia dapat saling berhubungan satu sama lain, baik dalam kehidupan sehari-hari di rumah, instansi, masyarakat atau di mana saja manusia berada.

Peranan komunikasi penting sekali dalam perubahan sosial. Setiap daerah yang mengalami perubahan sosial sudah tentu mengalami proses komunikasi. Akan tetapi, dari segi teoretis, perubahan sosial baru dapat terjadi jika suatu daerah mengadopsi inovasi tertentu dalam hal berkomunikasi. 

Pentingnya komunikasi tidak terbatas pada komunikasi personal, tetapi juga dalam tatanan komunikasi organisasi. Dengan adanya komunikasi yang baik, sebuah komunikasi dapat berjalan dengan lancar dan berhasil, begitu pula sebaliknya. Tepat atau tidaknya pemahaman terhadap komunikasi dalam suatu organisasi dapat mengakibatkan tidak lancarnya kegiatan organisasi itu sendiri. Dengan demikian, komunikasi dalam setiap organisasi mempunyai peranan yang sentral.