Forum Diskusi 9: Pengembangan Diri

Tips pengembangan diri

Tips pengembangan diri

oleh RIKA FATIMAH AGUSTINA -
Jumlah balasan: 0

terlepas dari zona nyaman, Zona nyaman memang bisa menjebak kita untuk larut dalam siklus kehidupan yang repetitif. Bangun pagi, sarapan, bekerja, pulang larut kemudian tidur, begitupun hari berikutnya serta hari-hari setelahnya. Pengembangan diri akan memaksa kamu untuk memutus rantai kebiasaan yang itu-itu saja dan pada akhirnya kamu akan tumbuh menjadi individu yang mempunyai daya saing lebih tinggi.

Atasi rasa takut, Ketakutan merupakan penghambat keberhasilan. Hal pertama yang perlu kamu bangun adalah keberanian. Pengembangan diri yang pertama dapat dimulai dengan lebih aktif berbicara terutama untuk hal-hal yang krusial. Ketakutan kamu untuk berbicara di depan umum atau ketakutan untuk  menunjukan kemampuan saat presentasi di depan atasan dan klien akan menghambat perkembangan karirmu. Ada berbagai cara mulai dari menonton video di Youtube, sampai ikut kelas public speaking online maupun offline