Link Materi

Yang tidak kalah pentingnya dalam sebuah proses investigasi forensika digital adalah pembuatan laporan. Tentunya karena bersifat resmi dan merujuk pada pedoman penulisan sesuai dengan bahasa awam (agar mudah dimengerti) dan bahasa hukum (untuk melakukan pembuktian), maka beberapa standart penulisan sudah di atur di beberapa negara. salah satunya adalah laporan dari National Institute of Justice, dan juga Standard Operating Procedure 3 tentang pelaporan hasil pemeriksaan digital forensik yang diterbitkan oleh Pusat Laboratorium Forensik Bidang Fisika dan Komputer Forensik.

Untuk itu, dari beberapa standart laporan tersebut kemudian digabungkan dengan contoh laporan Pusfid (Pusat Studi Forensika Digital) UII, maka berikut ini adalah contoh hasil laporan investigasi terhadap kasus peredaran narkotika di SMA Smith Hill dengan tersangka Joe Jacobs (kasus diambil dari honeynet)

Contoh laporan : Report Digital Forensic.pdf - Google Drive

 Reporting adalah tahapan akhir dari proses computer forensic, dalam tahapan ini kita akan merepresentasikan informasi yang merupakan hasil dari proses analisis, tahapan ini juga merupakan tahapan yang paling krusial didalam pembuktian suatu kasus, jika laporan yang dibuat tidak baik, besar kemungkinan kasus yang kita representasikan kedalam sebuah cerita tidak akan diterima di muka pengadilan. berikut beberapa pedoman penulisan laporan yang bisa digunakan :

1. Segera Kerjakan Pembuatan Laporan

Segera mulai kerjakan laporan dari hasil analisis Anda. Biasanya terdapat beberapa informasi yang Anda ketahui sebelum Anda memulai proses penyelidikan pertama kali. Usahakan untuk tetap memperbaharui penulisan dari laporan Anda tiap tahap nya.

2. Sertakan Analisis

Sertakan Analisis di setiap Anda melakukan Pencarian dan ketika menemukan temuan bukti digital.

3. Berhati-hati dengan pernyataan “Pasti”

Jangan cepat menetapkan sesuatu hal itu akan pasti benar, Karena apabila setelah dilakukan pengujian terhadap hal tersebut dan menghasilkan kesimpulan yang berlawanan, ini akan menyebabkan masalah dalam proses penyelidikan selanjutnya.

4. Membuat Template

Tamplate dapat mempermudah dan menghemat waktu dari jam kerja Anda. Template juga bisa disesuaikan dengan bahasa dan format standar yang diterapkan.

5. Sederhanakan Laporan
Hentikan laporan anda bila dirasa sangat panjang dan terlalu rinci, usahakan buat lebih sederhana dan mudah dipahami.

TEMPLATE DALAM PEMBUATAN LAPORAN

1. Title Page – berisi informasi seperti nama kasus, tanggal, nama penyidik, dan informasi kontak.

2. Table of Contents (ToC)- jika laporan Anda panjang dan / atau terpisah menjadi beberapa bagian yang berbeda, Daftar Isi dapat membantu pembaca isi laporan.

3. Executive Summary – Memungkinkan pembaca untuk mendapatkan gambaran keseluruhan yang mudah dipahami dari hasil temuan penting tanpa harus menyelidiki secara detail.

4. Objectives – Sertakan jika Anda diminta untuk melakukan penyelidikan yang memiliki target.

5. Evidence Analyzed- Mencakup nomor seri, nilai Hash (MD5, SHA, dll), dan informasi custodian. Jika terdapat foto-foto diambil di tempat kejadian, Anda mungkin bisa melampirkannya di sini.

6. Steps Taken– Rincikanlah, Ingat, Hasil pekerjaan anda sebagian dapat digunakan kembali untuk kasus sejenis, Termasuk perangkat lunak dan perangkat keras yang digunakan. Jangan lupa untuk menyertakan nomor versi nya.

7. Relevant Findings- Membuat sub kategori laporan apabila diperlukan, contoh: Documents of Interest; Internet Activity; Software of Note; USB Devices, dsb.

8. Timeline – Sebuah laporan akan lebih baik bila disertakan timeline (Runtun Waktu). Timeline yang baik dapat membantu menceritakan/menjelaskan informasi yang ingin disampaikan oleh seorang investigator.

9. Conclusion – utamakan hal-hal penting, biasanya dibuat dalam bentuk daftar temuan secara ringkas.

10. Signature – sertakan bagian tanda tangan yang dapat dicetak dan ditandatangani.

11. Exhibits – sertakan hal-hal yang penting yang berkaitan dengan laporan kasus, jika terlalu panjang, berikan dalam bentuk tautan yang merujuk pada laporan.


Last modified: Saturday, 24 April 2021, 6:41 PM