Pengertian Graf
Graf digunakan untuk merepresentasikan objek-objek diskrit dan hubungan antara objek-objek tersebut, sehingga secara sederhana graf didefinisikan sebagai kumpulan titik yang dihubungkan oleh garis-garis/sisi.
Sedangkan definisi matematis untuk graf adalah, pasangan terurut himpunan (V,E), dimana V merupakan himpunan beranggotakan titik-titik (vertex) dan E merupakan himpunan beranggotakan sisi-sisi (edges).
Perhatikan Contoh Graf (V,E) berikut:
V:={1,2,3,4}
E:={e1, e2, e3, e4, e5, e6, e7, e8}. Dapat dilihat bahwa Graf di atas merepresentasikan pasangan terurut G:={e1=(1,2),e2=(2,3),e3=(1,3),e4=(1,3),e5=(2,4),e6=(3,4),e7=(3,4),e8=(3,3)}.
4.6MB