MODUL 4 DISTRIBUSI SAMPLING

Dalam analisa statistik, pendugaan parameter populasi dilakukan atas dasar statistik sampel. Untuk menduga rata-rata seluruh pelat baja bulat yang dihasilkan oleh perusahaan industri baja, kita tidak perlu mengukur diameter dari setiap pelat yang diproduksi oleh perusahaan bersangkutan. Cukup kiranya kita memilih sejumlah pelat sebagai sampel serta kemudian mengukur rata-ratanya dan menduga diameter rata-rata seluruh pelat yang diproduksi berdasarkan hasil pengukuran sampel di atas. Sampel yang diambil adalah sampel acak dan dari sampel sampel tersebut nilai-nilai statistiknya dihitung dan digunakan seperlunya. Untuk itu diperlukan suatu teori yang dikenal dengan distribusi sampling. Distribusi sampling (selanjutnya disebut distribusi) yang dibahas pada uraian berikut ini adalah distribusi rata-rata, distribusi proporsi, dan distribusi simpangan baku.