General
PEMROGRAMAN WEB
Deskripsi Mata Kuliah
Didalam mata kuliah ini dipelajari pengetahuan tentang web beserta teknologinya serta keahlian untuk mengembangkan situs web menggunakan metode dan cara yang tepat. Pengetahuan dan teknologi web yang akan dipelajari termasuk didalamnya teknologi jaringan internet, terminologi web, bahasa standar web (X)HTML, CSS, dan Javascript, DOM, serta bahasa pemrograman PHP.
Capaian Pembelajaran
Mahasiswa yang telah menyelesaikan mata kuliah ini akan dapat mengembangkan situs web berdasarkan tahapan pengembangan arsitektur informasi, menggunakan bahasa standar web seperti HTML untuk menyusun struktur halaman web, CSS untuk mengatur tampilan halaman, Javascript untuk menambahkan elemen interaktif dan dinamis, dan PHP untuk memperluas fungsional situs web sehingga dapat mengolah data yang disimpan dalam database MySQL.
Selamat Belajar.