Kuliah Kerja Nyata Tematik Kewirausahaan (KKN TKWU)
SELAMAT DATANG DI COURSE KULIAH KERJA NYATA TEMATIK KEWIRAUSAHAAN (KKN TKWU)
Pengumuman penting terkait pelaksanaan kuliah ini dapat dibaca pada tautan di bawah ini.
SELAMAT DATANG DI COURSE KULIAH KERJA NYATA TEMATIK KEWIRAUSAHAAN (KKN TKWU)
Pengumuman penting terkait pelaksanaan kuliah ini dapat dibaca pada tautan di bawah ini.
Selamat pagi.
If you want to go fast, go alone. If you want to go far, go together. Pernahkah Anda mendengar quote tersebut? Kolaborasi sangat diperlukan ketika kita menginginkan usaha yang kita dirikan mampu bertahan lama. Kolaborasi dalam dunia usaha bisa diwujudkan salah satunya dengan meningkatkan nilai tambah usaha kita sehingga menarik perhatian usaha lain, dan membangun jejaring usaha.
Setelah mempelajari Modul 5, Anda akan mampu menjelaskan konsep nilai tambah dan menggali potensi nilai tambah dari produk dan usaha, memahami jaringan kemitraan, mengidentifikasi/memetakan posisi jaringan kemitraan, dan menerapkan strategi dalam membangun jaringan kemitraan. Kita mulai ya....
Materi 1: Modul
Silakan pelajari modul berikut ini untuk memahami tentang pengembangan nilai tambah produk dan pengembangan kemitraan.
Materi 2: Lembar Kerja
Empat buah lembar kerja berikut ini dapat Anda gunakan sesuai kebutuhan. Cara penggunaan lembar kerja akan dijelaskan pada video dalam materi 3.
Materi 3: Video Tutorial Penggunaan Canvas
Silakan cermati empat buah video di bawah ini. Video pertama akan menjelaskan tentang penggunaan canvas customer journey untuk mengidentifikasi nilai yang dirasakan pelaku aktivitas usaha. Video kedua menjelaskan canvas value proposition untuk penawaran keunggulan produk kita. Video ketiga akan memperagakan cara penggunaan canvas pemetaan kolaborasi pentahelix untuk mengelompokkan individu yang mempunyai peran sebagai akademisi, bisnis, pemerintah, media, desa, dan komunitas. Sedangkan video keempat membahas tentang pengguna value added canvas untuk mengukur nilai tambah pada proses produksi.
Materi 4: Video
Silakan cermati tiga buah video di bawah ini tentang nilai tambah, digital marketing, dan membangun kemitraan.
Silakan kerjakan Quiz dan Studi Kasus berikut ini. Quiz ini terdiri dari 19 soal yang dapat Anda kerjakan selama 38 menit. Anda hanya dapat mengerjakan quiz ini sebanyak 3 kali saja. Sedangkan Studi Kasus terdiri dari 3 soal uraian yang dapat Anda kerjakan 1 kali saja selama 60 menit.
Selamat mengerjakan. Semoga sukses.
Jika ada hal-hal yang belum Anda pahami, silakan sampaikan melalui Forum di bawah ini. Anda juga dapat menggunakan Forum untuk menjawab pertanyaan mahasiswa lain.