Tugas 2 untuk Kelompok Pemrograman
Kerjakan soal-soal pemrograman berikut ini dalam bahasa Python bersama anggota kelompok anda. Tiap kelompok mengerjakan nomor soal yang sesuai dengan nomor kelompok-nya (Daftar Kelompok). Contoh: Kelompok 3 mengerjakan soal nomor 3. Unggah kode program anda (contoh nama file: "tugas2_kelompok3.py") melalui halaman elearning ini.
- Buatlah program kalkulator sederhana untuk dua masukan bilangan yang mengerjakan operasi penjumlahan, pengurangan, perkalian dan pembagian.
- Buatlah program untuk menghitung luas dan keliling persegi dan persegi panjang.
- Buatlah program untuk menghitung luas dan keliling lingkaran.
- Buatlah program untuk menghitung luas permukaan kubus dan balok.
- Buatlah program untuk mengkonversi satuan temperatur Celcius ke Fahrenheit dan sebaliknya.
- Buatlah program untuk mengkonversi satuan berat Kilogram (Kg.) ke Pound (lb) dan sebaliknya.
- Buatlahprogram untuk mengkonversi satuan panjang Meter (m) ke Inch (in) dan sebaliknya.
- Buatlah program untuk menentukan nilai akhir ujian dengan kriteria: A=100~80, B=79~60, C=59~40, selain itu D.
- Buatlah program untuk menghitung "Index Massa Tubuh" atau "BMI: Body Mass Index". Gunakan masukan: tinggi badan dan berat badan.
- Buatlah program untuk menghitung jumlah detik dari masukan jam atau menit. Contoh: masukan 3 jam = 10800 detik; 2 menit = 120 detik.
- Buatlah program untuk menghitung: a) kecepatan, dengan input: jarak dan waktu. b) jarak, dengan input: kecepatan dan waktu.
Batas akhir unggah kode program: 7 September 2015, jam 23:55.
Catatan:Meskipun ini tugas kelompok, tapi unggah file tugas harus dilakukan secara individu. Jadi tiap anggota kelompok harus mengunggah file tugas ke halaman ini.