Forum Diskusi 2: Komunikasi

Bagaimana pendapatmu tentang langkah preventif terhadap diskriminasi komunikasi bahasa daerah?

Bagaimana pendapatmu tentang langkah preventif terhadap diskriminasi komunikasi bahasa daerah?

by HARYADI BAGUS WINDARTO -
Number of replies: 4

komunikasi adalah proses penyampaian gagasan, harapan dan pesan yang disampaikan melalui lambang tertentu, mengandung arti, dilakukan oleh penyampai pesan ditujukan pada penerima pesan. Komunikasi sangat penting dilakukan terutama masyarakat daerah. Masyarakat daerah menggunakan bahasa aslinya untuk berkomunikasi dalam sehari hari. Sehingga warga asing atau warga yang menggunakan bahasa indonesia atau asing justru ketika berkunjung ke daerah maka mereka tidak memahaminya. Otomatis akan timbul diskriminasi apabila adanya tindakan rasis . langkah preventifnya adalah saling menghargai bahasa yang digunakan. bagaimana pendapatmu?

In reply to HARYADI BAGUS WINDARTO

Re: Bagaimana pendapatmu tentang langkah preventif terhadap diskriminasi komunikasi bahasa daerah?

by ZAKYA ZAMILA -
menurut saya kesulitan kita saat turun dilapangan yaitu apabila masyarakat disana masih menggunakan bahasa daerah dan posisi kita adalah orang pendatang. langkah awal yang akan saya lakukan yaitu melakukan pendekatan kepada tokoh masyarakat dan tokoh agama, dimana kebanyak orang yang memiliki kedudukan tinggi dalam masyarakat lebih didengarkan dan toga ataupun toma memiliki pengetahuan yang lebih baik.
In reply to HARYADI BAGUS WINDARTO

Re: Bagaimana pendapatmu tentang langkah preventif terhadap diskriminasi komunikasi bahasa daerah?

by Galih Adwinda Anggraeni -
setuju dengan pendapat mas Haryadi komuniasi itu sangat penting karena tanpa komunikasi tidak mungkin masyarakat terbentuk, sebaliknya tanpa masyarakat maka manusia tidak mungkin dapat mengembangkan komunikasi. dan untuk kasus diatas pendapat dari saya sendiri yaitu dengan melakukan sosialisasi tentang pentingnya bahasa nasional bagi keberlangsungan kehidupan bersosial, mungkin dengan sosialisasi tersebut kita bisa dengan sedikit demi sedikit dapat meminimalisir adanya diskriminasi akibat kurangnya pemahaman bahasa.
In reply to HARYADI BAGUS WINDARTO

Re: Bagaimana pendapatmu tentang langkah preventif terhadap diskriminasi komunikasi bahasa daerah?

by Sustina Wigati -
Jika dihadapkan dengan kondisi yang demikian berkaitan dengan fenonomena komunikasi lintas budaya yang berbeda maka langkah preventif yang dapat saya lakukan adalah pertama Memelihara iklim komunikasi agar senantiasa terbuka, sehingga dapat meminimalisir Hambatan komunikasi yang timbul karena perbedaan persepsi yang dimiliki oleh individu mengenai sesuatu. Perbedaan persepsi menyebabkan perbedan dalam mengartikan atau memaknakan sesuatu. Kedua memegang teguh etika dalam berkomunikasi dan menjalannya dengan baik sehingga terciptanya suasana komunikasi yang terarah dan tidak menimbulkan suasana yang tidak kondusif karena kita harus mengetahui juga emosi atau perasaan pribadi dari pendengar. Apabila emosi pendengar sedang buruk maka hambatan komunikasi yang terjadi akan semakin besar dan sulit untuk dilalui. Ketiga Menciptakan serta memproses pesan secara efektif dan juga efisien. Hal ini bisa dilakukan dengan beberapa cara yakni : memahami penerima pesan, menyesuaikan pesan dengan si penerima, mengurangi jumlah pesan, memilih salurah atau media secara tepat, meningkatkan keterampilan berkomunikasi.
In reply to HARYADI BAGUS WINDARTO

Re: Bagaimana pendapatmu tentang langkah preventif terhadap diskriminasi komunikasi bahasa daerah?

by Kholid Rifai -

Adanya diskriminasi komunikasi bahasa daerah menjadi hal yang tidak baik namun menjadi hal yang umum dalam masyarakat. Adanya diskriminasi bahasa daerah tentunya terjadi karena ketidakseimbangan penutur bahasa daerah tersebut. Penggunaan bahasa nasional dalam berkomunikasi antar daerah memang harus karena untuk mengurangi diskriminasi bahasa, akan tetapi terlalu sering menggunakan bahasa daerah kadang kita melupakan bahasa daerah kita sendiri