Forum Diskusi Modul VI: Pengembangan Project Proposal

Tahapan pengerjaan project proposal

Tahapan pengerjaan project proposal

by THALITA PATRICIA WATTIMENA -
Number of replies: 6

Bagaimana tahap dalam mengerjakan project proposal?

In reply to THALITA PATRICIA WATTIMENA

Re: Tahapan pengerjaan project proposal

by ERFINA AYU WULANDARI -
tahapan dalam mengerjakan project proposal:
1. Inisiasi proyek
Ini merupakan fase awal dari manajemen proyek, di mana dalam fase ini Project Manager akan menganalisis secara luas terkait proyek tersebut dan mencari tahu apakah proyek ini layak untuk ditindaklanjuti atau tidak.
2. Perencanaan proyek
Bila proyek itu sudah memperoleh lampu hijau untuk dikerjakan, maka ini waktunya bagi tim untuk membuat perencanaan proyek. Tak hanya seputar rencana proyek, terkadang dalam beberapa hal seperti tujuan proyek juga turut disempurnakan.
3. Eksekusi proyek
Tahapan manajemen proyek selanjutnya yang perlu kamu tahu adalah eksekusi proyek. Ini menjadi tonggak pertama proyek mulai dikerjakan oleh tim. Di mana ketua tim memandu tim agar fokus pada tugas dan peran mereka.
4. Pemantauan dan kontrol proyek
Proses pemantauan dan kontrol proyek terjadi setiap waktu dari awal hingga akhirnya proyek selesai. Fungsi dari adanya pemantauan dan kontrol proyek ini adalah untuk melihat kemajuan dari setiap upaya yang telah dilakukan oleh tim.
5. Penutupan proyek
Penutupan proyek merupakan akhir dari tahapan manajemen proyek, artinya proyek yang ditangani ini telah rampung dan disetujui dengan standar yang diinginkan.
In reply to ERFINA AYU WULANDARI

Re: Tahapan pengerjaan project proposal

by SITI HUWAIDAH SALWARIDHA IMRON -
setuju dengan langkah langkah yang sudah dijelaskan oleh kak erfina, dan dari langkah langkah tsb pastinya kita harus menganalisis juga dengan matang dari setiap langkah yang dijalani agar kedepannya dapat meminimalisir hambatan atau kegagalan
In reply to ERFINA AYU WULANDARI

Re: Tahapan pengerjaan project proposal

by STENY MAHESWARA HALIM -
langkah langkah yang di tulis oleh kaka sangat runtut sesuai dengan ruls analisa
In reply to ERFINA AYU WULANDARI

Re: Tahapan pengerjaan project proposal

by AHMAD MUHIBUDDIN -
Karena basis pembangunan proyeknya adalah lingkungan masyarakat, gambaran sosial jadi penting untuk dimuat dalam tiap-tiap tahapan pengerjaan sebagai gambaran capaian.
In reply to THALITA PATRICIA WATTIMENA

Re: Tahapan pengerjaan project proposal

by MARETA DWIE SILVIA PUTRI -
Mareta Dwie Silvia Putri
PM150208
Universitas Jember

Tahapan dalam mengerjakan proposal project :
1. Buat kerangka dulu
2. Bongkar jadi pekerjaan teknis
3. Perkirakan waktu untuk tiap pekerjaan
4. Tentukan tenaga untuk tiap pekerjaan
5. Perhatikan pekerjaan yang bergantung
6. Buat timeline
7. Pantau dan adaptasi
In reply to THALITA PATRICIA WATTIMENA

Re: Tahapan pengerjaan project proposal

by DIKI HADIANA -
tahapan dalam mengerjakan project proposal:
1. Inisiasi proyek
Ini merupakan fase awal dari manajemen proyek, di mana dalam fase ini Project Manager akan menganalisis secara luas terkait proyek tersebut dan mencari tahu apakah proyek ini layak untuk ditindaklanjuti atau tidak.
2. Perencanaan proyek
Bila proyek itu sudah memperoleh lampu hijau untuk dikerjakan, maka ini waktunya bagi tim untuk membuat perencanaan proyek. Tak hanya seputar rencana proyek, terkadang dalam beberapa hal seperti tujuan proyek juga turut disempurnakan.
3. Eksekusi proyek
Tahapan manajemen proyek selanjutnya yang perlu kamu tahu adalah eksekusi proyek. Ini menjadi tonggak pertama proyek mulai dikerjakan oleh tim. Di mana ketua tim memandu tim agar fokus pada tugas dan peran mereka.
4. Pemantauan dan kontrol proyek
Proses pemantauan dan kontrol proyek terjadi setiap waktu dari awal hingga akhirnya proyek selesai. Fungsi dari adanya pemantauan dan kontrol proyek ini adalah untuk melihat kemajuan dari setiap upaya yang telah dilakukan oleh tim.
5. Penutupan proyek
Penutupan proyek merupakan akhir dari tahapan manajemen proyek, artinya proyek yang ditangani ini telah rampung dan disetujui dengan standar yang diinginkan.