Masyarakat luas yang dimaksud adalah semua pihak yang berkepentingan/terpengaruh oleh laporan keuangan klien akuntan publik. Misalnya : pemegang saham, kreditur, investor, pemerintah, regulator, konsumen, karyawan, dan lain lain.
Masyarakat luas perlu mengetahui hasil dari opini yang diberikan auditor karena opini tersebut menunjukkan kredibilitas, transparansi, dan akuntabilitas klien akuntan publik dalam menyajikan laporan keuangan mereka. Opini auditor juga dapat membantu masyarakat luas dalam membuat keputusan yang berkaitan dengan klien akuntan publik, seperti berinvestasi, memberikan kredit, melakukan kerjasama, mengawasi, dan sebagainya.