Forum Diskusi 6: Mitigasi dan Pengawasan

Mitigasi dan Pengawasan di Bidang Kebencanaan

Mitigasi dan Pengawasan di Bidang Kebencanaan

by MAUDIAH KHASANAH JAMAL ULEL -
Number of replies: 3

PM130106 

Maudiah Khasanah Jamal Ulel - Universitas Negeri Jakarta

Indonesia yang memiliki struktur geologi yang beragam, serta berada diantara 2 lempeng yaitu Eurasia dan Indo-Australia memiliki ancaman yang besar terhadap bencana. Pemerintah melalui BNPB maupun organisasi lainnya sudah banyak membuat mitigasi kebencanaan, seperti memperbanyak sosialisasi tanggap darurat sebagai mitigasi sosial, ataupun pembangunan fisik pemecah ombak sebagai mitigasi fisik. Adapun dalam pelaksanaannya yaitu dengan mengikutsertakan masyarakat dalam pencegahan dan meningkatkan sistem peringatan dini bencana. Sehingga diharapkan ketika mitigasi kuat maka masyarakat semakin tangguh dalam mengcover kelompok-kelompok rentan bencana. Adapun dalam pengawasannya maka dilakukan evaluasi terhadap faktor dan indikator penting yang sudah dilaksanakan. Pada implementasinya, pengawasan bisa berupa dengan penilaian ketersediaan jalur evakuasi, ketersediaan bunker, atau evaluasi alat.

In reply to MAUDIAH KHASANAH JAMAL ULEL

Re: Mitigasi dan Pengawasan di Bidang Kebencanaan

by AHMAD SUPRANOTO -
saya sepakat dengan pandangan yang saudara sampaikan, yang mana tentunya hal ini sangat penting dilaksankan guna mencegah dan meningkatkan pada sistem peringatan dini bencana.
In reply to MAUDIAH KHASANAH JAMAL ULEL

Re: Mitigasi dan Pengawasan di Bidang Kebencanaan

by AFIFATUL NABILA -
Afifatul Nabila (PM150501)
Politeknik Kesejahteraan Sosial Bandung

Saya juga setuju kak bahwa mitigasi itu sangat tepat untuk diadakan dipra bencana sebagai langkah untuk mengantisipasi/pencegahan dan untuk pengawasan sendiri kiranya juga perlu dilakukan sambil mengevaluasi secara rutin.