Diskusi Karbohidrat

Diskusi Karbohidrat

Diskusi Karbohidrat

by RADEN SITI NURLAELA -
Number of replies: 52

Setelah menyimak kondisi yang disampaikan pada video, berikan tanggapan Anda terkait beberapa hal berikut.

  1. Bahan apa saja yang mengandung karbohidrat pada proses pembuatan roti tersebut? Dapatkah kamu memberikan penjelasan lebih detail tentang karbohidrat yang dimaksud?

  2. Makanan mengandung karbohidrat berarti mengandung gula, gula adalah sebagai sumber energi utama kita, maka semua karbohidrat seharusnya baik untuk kita bukan? tapi mengapa banyak orang mengatakan mengkonsumsi gula adalah hal yang buruk?

  3. Pada saat pembuatan roti, ada proses pemanggangan di oven, apakah anda bisa menjelaskan reaksi kimia apa saja yang terjadi pada proses tersebut? 

  4. Berikan penjelasan tentang aroma wangi yang tercium selama proses pemanggangan?

In reply to RADEN SITI NURLAELA

Re: Diskusi Karbohidrat

by DELIMA PUTRI -
1. bahan yang di maksud seperti adanya tepung, gula, ragi dan bahan karnohidrat lainnya. bahan bahan itulah yang membuat adanya aroma yang khas dan tekstur dan cita rasa yang bagus selama membuatan roti
2. karna terlalu banyk mengonsumsi gula secara berlebihan dapat menyebabkan efek buruk bagi kesehatan seperti terjadinya penyakit diabetes, meningkatkan berat bedan secara berlebihan, dan tekanan darah menjadi tinggi.
3. ⁠pada saat mengovenan ada gula dan asam amino dalam protein bereaksi membentuk senyawa baru yang mempengaruhi warna, tekstur,aroma, dan rasa roti.
4. ⁠ ada beberap zat yang mempengaruhi wangi sebuah roti, seperti adanya ragi, ragi roti menggunakan mikroorganimes dan sccharomyces cereviceae, mikroba ini yang mengonversi senyawa senyawa tersebut pada adonan sehingga membentuk sebuah aroma yang khas akibat membentukan asam, aldehid dan ester.
In reply to RADEN SITI NURLAELA

Re: Diskusi Karbohidrat

by WANDI YUDISTRIONO -
1. Tepung Terigu, yang dimana dalam tepung terigu mengandung karbohidrat (pati), Pati sendiri adalah karbohidrat kompleks yang memiliki rantai panjang molekul glukosa.
2. Gula terbagi menjadi dua yaitu ada gula yang mudah diserap oleh tubuh yaitu berada di karbohidrat sederhana, dan ada pula gula yang sulit di serap oleh tubuh (karbohidrat kompleks), gula yang tidak baik oleh tubuh adalah gula yang sulit di serap oleh tubuh (karbohidrat kompleks) dan mengkonsumsi gula berlebih juga tidak baik untuk tubuh
3. (Reaksi Maillard) adalah reaksi kimia antara gula pereduksi (seperti glukosa dan maltosa) dan asam amino (dari protein seperti gluten) yang terjadi pada suhu sekitar 140-160°C. Reaksi ini menghasilkan senyawa cokelat yang memberikan warna kecokelatan pada kerak roti, serta menciptakan rasa dan aroma khas yang lezat.
4. (Karamelisasi) Dalan proses karamelisasi ada pemecahan gula pada suhu tinggi, biasanya di atas 160°C. Gula mulai terurai dan membentuk senyawa baru yang dimana proses ini menghasilkan senyawa yang memberikan aroma manis dan kaya, serta meningkatkan kompleksitas aroma roti. Aroma ini sering kali terasa seperti caramel atau toffee.
In reply to RADEN SITI NURLAELA

Re: Diskusi Karbohidrat

by NATASIA WULANDARI -
1. Tepung terigu:
Karbohidrat yang terkandung dalam tepung terigu sebagian besar berupa pati (sekitar 70-75%) dan sebagian kecil berupa serat serta gula sederhana seperti glukosa dan maltosa.
•Pati: Pati adalah polisakarida yang terdiri dari rantai panjang glukosa, dan merupakan bentuk simpanan karbohidrat pada tumbuhan. Dalam proses pembuatan roti, pati menyerap air selama pengadonan, lalu mengalami gelatinisasi saat dipanaskan selama pemanggangan, yang membantu membentuk struktur dan tekstur roti.
•Gula sederhana: Walaupun dalam jumlah kecil, gula sederhana seperti glukosa dan maltosa juga penting.
•Gula tambahan:
Gula yang biasa ditambahkan dalam proses pembuatan roti bisa berupa sukrosa (gula pasir), glukosa, atau maltosa.
•Sukrosa: Sukrosa adalah disakarida yang terdiri dari satu molekul glukosa dan satu molekul fruktosa. Gula ini larut dalam air dan dengan cepat dipecah oleh enzim invertase yang dihasilkan oleh ragi menjadi glukosa dan fruktosa
•Ragi:
Ragi (biasanya Saccharomyces cerevisiae) menggunakan karbohidrat, terutama gula sederhana seperti glukosa dan fruktosa, dalam proses fermentasi. Selama fermentasi, ragi memecah gula menjadi etanol dan karbon dioksida.

2. Memang benar bahwa karbohidrat adalah sumber energi utama bagi tubuh, dan gula (yang merupakan bentuk sederhana dari karbohidrat) berperan penting dalam memberikan energi dengan cepat. Namun, tidak semua karbohidrat memiliki efek yang sama pada kesehatan. Ada perbedaan besar antara karbohidrat kompleks (seperti yang ditemukan dalam biji-bijian utuh, sayuran, dan buah-buahan) dan karbohidrat sederhana (seperti gula tambahan yang terdapat dalam makanan olahan).
 

3. Selama pemanggangan roti di oven, beberapa reaksi kimia penting terjadi, yaitu:
1. Gelatinisasi pati: Pati menyerap air dan mengembang, membentuk struktur remah roti.
2. Koagulasi protein (gluten): Gluten menguat, membentuk jaringan yang kokoh dan menahan gas yang mengembang.
3. Fermentasi dan ekspansi gas: Gas karbon dioksida dan uap air mengembang, menciptakan rongga di dalam roti.
4. Reaksi Maillard: Asam amino dan gula bereaksi menghasilkan warna cokelat serta rasa dan aroma khas pada kerak.
5. Karamelisasi: Gula di permukaan roti terurai, memberikan rasa manis dan warna keemasan pada kerak.

4. Aroma wangi yang tercium selama proses pemanggangan roti terutama disebabkan oleh Reaksi Maillard dan karamelisasi. Dalam Reaksi Maillard, asam amino dari protein bereaksi dengan gula pada suhu tinggi, menghasilkan senyawa yang memberi aroma gurih dan kompleks. Karamelisasi, yang terjadi ketika gula terurai pada suhu tinggi, menghasilkan aroma manis dan karamel yang khas. Kedua reaksi ini bersama-sama menciptakan aroma lezat yang menandakan roti sedang matang.

 

 

In reply to RADEN SITI NURLAELA

Re: Diskusi Karbohidrat

by RESTYA YULIANTI -
1. Bahan yang mengandung karbohidrat ada Tepung terigu, dan Gula.
▪︎ Tepung terigu adalah sumber utama karbohidrat dalam roti,dan tepung terigu juga mengandung pati,yang merupakan bentuk karbohidrat yang disimpan dalam biji-bijian.
▪︎ Gula,baik Gula pasir atau Gula jenis lain adalah karbohidrat sederhana yang dapat memberikan rasa manis pada roti. Gula cepat diserap oleh tubuh dan digunakan sebagai sumber energi.

2. Meskipun karbohidrat, termasuk gula adalah sumber energi penting bagi tubuh ada alasan mengapa konsumsi gula berlebihan dianggap buruk yaitu karena banyak makanan olahan mengandung gula tambahan yang tinggi,yang tidak memberikan nutrisi penting. Dan konsumsi berlebihan dapat menyebabkan berat badan dan obesitas.

3. ▪︎ Karamelisasi,Pemanasan gula menyebabkan karamelisasi. Gula akan mulai meleleh dab berubah warna menjadi coklat. Ini yang dapat memberikan warna coklat pada bagian luar roti.
▪︎ Reaksi ragi, ragi akan memakan gula dari Tepung dalam adonan dan membuat roti akan mengembang.
▪︎ Reaksi Maillard, pada suhu 140° sampai 165° C,gula dan asam amino dalam protein mengalami reaksi kimia yang akan membentuk senyawa baru,senyawa baru ini akan memengaruhi warna,tekstur, aroma,dan rasa pada roti.

4. Aroma wangi yang tercium selama proses pemanggangan berasal dari serangkaian Reaksi kimia yang terjadi ketika semua bahan pembuatan roti sedang dipanaskan.
In reply to RADEN SITI NURLAELA

Re: Diskusi Karbohidrat

by SITI ALIZA FAHIRA -
1. yang mengandung karbohidrat yaitu tepung terigu, karna mengandung pati yang merupakan bentuk karbohidrat kompleks.
2.mengkonsumsi terlalu banyak gula dapat menyebabkan lonjakan kadar gula darah yang cepat, dan dapat memicu rasa lapar yang lebih cepat
3. reaksi maillard, karamelisasi, penguapan air, pembentukan gas karbondioksida
4.aroma yang tercium saat pemanggangan roti adalah hasil dari interaksi kompleks antara berbagai reaksi kimia yang terjadi pada suhu tinggi
In reply to RADEN SITI NURLAELA

Re: Diskusi Karbohidrat

by INDRAWAN SETIAJI -
1. bahan yang mengandung karbohidrat ialah gula. karena gula merupakan jenis karbohidrat paling sederhana dan gula juga merupakan energi bagi tubuh.
2.sebetulnya gula tidak membahayakan bagi tubuh karena gula merupakan sumber energi bagi manusia,namun jika berlebihan mengonsumsi gula dapat memberikan dampak negatif bagi tubuh seperti dapat menyebabkan obesitas, diabetes.
3.Proses pengovenan ialah merubah roti yang tadinya berwarna putih berubah menjadi kecoklatan/gosong, karena terdapat reaksi maillard dimana gula dan asam amino bereaksi sehingga menyebabkan kecoklatan.
4.karamelisasi adalah proses gula menjadi cair dan menjadi kecoklatan sehingga menghasilkan wangi yang khas
In reply to RADEN SITI NURLAELA

Re: Diskusi Karbohidrat

by NISWA NISWA -
1. Bahan yang mengandung karbohidrat pada proses pembuatan roti yaitu tepung terigu, dan gula, yang dimana tepung terigu dan gula ini berperan penting dalam proses pembuatan roti itu sendiri. Tepung terigu merupakan sumber karbohidrat paling utama dalam roti yang terbuat dari biji gandum. Gula merupakan jenis karbohidrat yang tidak banyak orang orang ketahui, yang berfungsi memberikan rasa manis pada roti tersebut.

2. Meskipun gula merupakan jenis karbohidrat yang berperan penting dalam proses penyerapan tubuh tetapi dalam mengkonsumsi nya harus dengan kadar yang cukup dan sesuai, karena apabila dalam mengkonsumsi nya dalam kadar yang berlebihan pun akan menjadi boomerang bagi tubuh kita yang dapat menimbulkan penyakit pada diri kita, salah satunya yaitu penyakit obesitas.

3. Dalam proses pemanggangan di oven terjadi reaksi maillard yang dimana reaksi ini merupakan reaksi yang dimana terdapat gul dan asam amino yang mengalami reaksi kimia yang akan membentuk senyawa baru yang mempengaruhi warna, tekstur, dan rasa. Dan terdapat reaksi karamelisasi yang membuat dalam proses perubahan warna gula menjadi warna cokelat.

4. Aroma wangi yang keluar saat proses pemanggangan merupakan hasil dari reaski kimia yang terjadi pada suhu yang tinggi yang dimana menghasilkan senyawa yang memberi aroma gurih dan aroma rasa yang manis karena proses karamelisasi pada gula yang terdapat pada roti.
In reply to RADEN SITI NURLAELA

Re: Diskusi Karbohidrat

by TITI FANIA RABANI -
1. bahan karbohidrat yang termasuk dalam pembuatan roti ialah terigu dan gula, Karbohidrat sendiri adalah salah satu sumber utama energi bagi tubuh. karena ketika seseorang mengkonsumsi makanan yang mengandung karbohidrat, maka tubuh akan mengubahnya menjadi glukosa atau gula darah, yang kemudian digunakan sebagai bahan bakar untuk energi.

2. walaupun gula termasuk karbohidrat untuk sumber energi bagi tubuh kita, tetapi mengkonsumsi gula yang berlebihan dapat berdampak buruk pada kesehatan, termasuk obesitas, diabetes, dan masalah metabolisme. karena gula merupakan karbohidrat sederhana yang mudah dicerna dan diserap tubuh.

3. pada proses pemanggangan atau oven reaksi kimia yang terjadi yaitu reaksi mallard di mana gula dan asam amino dalam protein bereaksi membentuk senyawa, memengaruhi fisik pada roti yaitu warna, tekstur, aroma, dan rasa roti itu sendiri. bahan nya juga berubah menjadi jenis materi baru saat terkena panas.

4. Pada saat pemanggangan atau oven, gula dan protein bereaksi, menghasilkan senyawa aromatik yang memberikan bau khas. dan proses karamelisasi gula di permukaan roti juga menambah kedalaman aroma, menciptakan pengalaman aromatik yang sangat menggugah selera.
In reply to RADEN SITI NURLAELA

Re: Diskusi Karbohidrat

by SABILA ANISA RULLIA -
1. Tepung terigu, gula, lemak, dan susu adalah bahan bahan yang sudah pasti akan digunakan jika akan membuat roti. Susu yang dipakai dalam adonan mengandung laktosa yang merupakan karbohidrat sederhana, peranan susu dalam adonan memberikan kelembapan dan nutrisi tambahan pada roti.
2. Untuk konsumsi karbohidrat dan gula adalah keseimbangan dan pemilihan sumber yang tepat. Mengonsumsi gula secara berlebihan dapat menyebabkan permasalahan pada kesehatan tubuh kita karena gula mengandung banyak kalori tanpe memberikan kalori yang cukup seperti vitamin dan mineral.
3. Dalam proses pemanggangan di over, ada beberapa reaksi kimia yang terjadi, seperti ;
- Reaksi Maillard ini adalah reaksi yang sangat penting karna dalam pengembangan aroma dan rasa pada roti.
- Gelatinisasi Pati proses yang dimana membantu memberikan tekstur pada roti menjadi lembut.
- Karamelisasi saat terjadi pemanasan pada oven gula akan terurai pada permukaan roti, sehingga memberikan rasa manis dan warna yang cantik karna bentuk gula yang mecair.
- Fermentasi ini terjadi ketika adonan udh di campurkan dengan ragi maka prosesnya membantu adonan mengembang, selama pemanggangan terjadi alkohol pada ragi menguap dan gas yang terperangkap akan membantu roti menjadi ringan.
- Denaturasi Protein yang membantu roti menjadi elastis dan mempertahankan bentuknya saat pemanggangan berlangsung.
4. Aroma wangi yang tercium selama proses pemanggangan roti merupakan hasil kombinasi berbagai reaksi kimia, aroma yang dihasilkan tidak hanya menggugah selera, tetapi juga ini menentukan bahwa proses pemanggangan berlangsung dengan baik. Aroma yang dihasilkan adalah ciri chas atau daya tarik dari roti yang baru selesai dipanggang.
In reply to RADEN SITI NURLAELA

Re: Diskusi Karbohidrat

by CANTYKA MEISA NURUL PUTRI -
1. Tepung terigu , karna tepung terigu adalah bahan utama dalam membuat roti. Tepung terigu ini mengandung banyak pati yang merupakan bentuk karbohidrat kompleks.
2. Meskipun karbohidrat adalah sumber energi yang penting, mengkonsumsi karbohidrat kompleks yang kaya serat dan nutrisi serta membatasi asupan gula tambahan merupakan pendekatan yang lebih baik untuk kesehatan ,karna berlebihan mengkonsumsi gula tambahan dapat menyebabkan berbagai masalah kesehatan seperti diabetes, obesitas.
3.reaksi mailard,karamelisasi,dan penguapan air
4. Aroma wangi yang tercium selama proses pemanggangan adalah kombinasi dari berbagai reaksi kimia yang kompleks. Reaksi mailard dan karamelisasi adalah dua penyebab utama dari aroma wangi roti
In reply to RADEN SITI NURLAELA

Re: Diskusi Karbohidrat

by FATIMATUZAHRA FATIMATUZAHRA -
1.bahan-bahan yang mengandung karbohidrat pada pembuatan roti tersebut yaitu:
-Terigu(tepung gandum)karbohidrat dalam tepung sendiri berupa pati.
-Gula,disini gula juga merupakan sumber karbohidrat,berupa sukrosa pemberi rasa manis dan dapat membantu proses fermentasi,serta memberi warna pada roti saat dipanggang.
-bahan tambahan lain yang mengandung karbohidrat contohnya susu,atau madu(mengandung karbohidrat dalam jumlah sedikit dibanding tepung dan gula.

2.Sebetulnya tidak semua karbohidrat baik untuk kesehatan, semua harus dipertimbangkan baik jenis maupun jumlah pada saat kita mengonsumsi gula/karbohidrat tersebut,contohnya:
-Gula sederhana(seperti gula pasir)cenderung cepat diserap oleh tubuh sehingga menyebabkan lonjakan kadar gula darah,konsumsi gula berlebihan kerap dikaitkan dengan obesitas,diabetes dll.
berbeda dengan karbohidrat kompleks seperti di dalam sayuran dan buah-buahan memiliki serat yang lebih tinggi sehingga memberikan energi yang stabil dan mendukung kesehatan pencernaan.Oleh karna itu menurut saya meskipun karbohidrat merupakan sumber energi yang sangat penting,kita harus pintar dalam memilih dan mempertimbangkan dalam mengonsumsi karbohidrat dengan menakar jumlah ataupun menentukan jenis karbohidrat mana yang baik untuk kita konsumsi.

3. -Reaksi maillard:gula dan asam amino dalam protein bereaksi membentuk senyawa baru yang mempengaruhi warna,aroma,tekstur,dan rasa roti.
-Karamelisasi:gula dalam adonan akan mencair dan menjadi karamel pada suhu tinggi,memberikan warna coklat dan rasa manis yang lebih dalam.
-Fermentasi:mikroba dalam ragi memfermentasi gula menghasilkan karbondioksida yang menyebabkan adonan roti mengembang.

4.aroma wangi yang tercium pada saat pemanggangan terjadi karna hasil dari kombinasi reaksi kimia,terutama reaksi mailard dan karamelisasi.Reaksi maillard ini menciptakan berbagai senyawa komplek yang dapat memberikan karakteristik bau panggang yang hangat dan menggiurkan dan karamelisasi gula memberikan aroma manis yang khas,selain itu mentega(lemak)dalam adonan juga berkontribusi terhadap aroma lezat yang tercium saat pemanggangan roti.
In reply to RADEN SITI NURLAELA

Re: Diskusi Karbohidrat

by FAZHIRA SYAFFA ALEXANDRA -
1. Tepung terigu, terdiri dari pati yang merupakan karbohidrat kompleks, yang berperan sebagai sumber energi utama, membantu menjaga tekstur lembut dan volume roti.
2. Mengonsumsi gula secara berlebihan dapat berdampak buruk bagi kesehatan, yang dapat mengakibatkan obesitas, diabetes.
3. Reaksi yang terjadi pada saat pemanggangan di oven yaitu
a. reaksi maillard yang terjadi antara gula dan asam amino yang menghasilkan warna coklat keemasan pada roti serta aroma khas
b. Karamelisasi, terjadi ketika gula dipanaskan hingga suhu tinggi
c. pecahnya pati dan gluten
4. aroma wangi yang tercium selama proses pemanggangan roti dikarenakan reaksi maillard yang menghasilkan senyawa aromatik uang menghasilkan aroma khas panggang, pada komponen fermentasi pada ragi dapat mempengaruhi keharuman pada roti saat dipanggang.
In reply to FAZHIRA SYAFFA ALEXANDRA

Re: Diskusi Karbohidrat

by ANNORA ELFREDA FAUZIYAH -
Apa yang di maksud dengan reaksi mailiard dan bagaimana ia mempengaruhi warna dan aroma roti?
In reply to RADEN SITI NURLAELA

Re: Diskusi Karbohidrat

by NAZWA KHAERUL NISSA -
1. Bahan-bahan yang mengandung karbohidrat pada proses pembuatan roti tersebut diantaranya: Tepung terigu yang dimana pati adalah komponen utama dalam tepung terigu ini, lalu ada gula (sukrosa) gula pasir yang umum digunakan dalam pembuatan roti. Tepung terigu (pati) dan gula(sukrosa) merupakan karbohidrat yang berperan penting dalam pembuatann roti sebagai sumber energ. Pati berfungsi untuk menghasilkan tekstur pada roti sedangkan gula berperan untuk memberikan rasa pada roti dan juga berperan dalam proses fermentasi yang dilakukan oleh ragi karena pada proses fermentasi ragi sendiri akan mengubah gula menjadi alkohol dan karbon dioksida, karbon dioksida inilah yang menyebabkan adonan pada roti berkembang.
2. Benar, karbohidrat itu mengandung dan baik untuk kita konsumsi karena itu menjadi sumber energi utama kita. Pandangan banyak orang mengatakan konsumsi gula adalah hal yang buruk itu karena ada beberapa faktor yang diketahui seperti jenis gula (ada yang alami dan juga buatan, yang buatan inilah yang dapat mempengaruhi kesehatan kita), jumlah konsumsi (mengkonsumsi gula harus sesuai kebutuan saja dan tidak berlebihan, bahkan gula yang alami saja jika dikonsumsi berlebihan itu akan menimbulkan masalah), pengolahan makanan(banyak makanan atau minuman yang kita konsumsi dalam proses pengolahannya mengandung gula yang tinggi)
3. *Reaksi karamelisasi = pada proses ini akan menjadikan roti berubah warna menjadi kecoklatan dan adanya rasa manis. *Reaksi Maillard= pada proses ini roti mengeluarkan aroma dan rasa saat proses pemanggangan.
4. Aroma wangi yang timbul itu disebabkan karena adanya reaksi Maillard pada roti tersebut, reaksi maillard ini sangat penting dalam memberikan rasa dan aroma pada makanan yang di panggang. Reaksi maillard ini dipengaruhi oleh beberapa faktor seperti suhu,pH dan jenis gula/asam amino yang terlibat.
In reply to RADEN SITI NURLAELA

Re: Diskusi Karbohidrat

by ABERLIN DWI SALSABILA -
1. Bahan yang mengandung karbihidrat : tepung terigu dan gula, tepung sendiri bahan baku utama yang mengandung protein gluten, gula adalah karbohidrat sederhana yang umumnya berasal dari tebu.
2. Tidak semua karbohidrat baik untuk tubuh. Karbohidrat penting bagi tubuh sebagai sumber energi utama, tetapi mengkonsumsinya secara berlebihan dapat menyebabkan masalah kesehatan. Karna mengkonsumsi gula secara berlebih dpat memicu obesitas, penyakit metabolik sperti diabetes.
3. Reaksi millard : reksi yang melibatkan gula dan asam amino dalam protein yang membentuk senyawa baru yang mempengaruhi warna, tekstur, aroma, dan rasa pada roti.
4. Aroma wangi yang tercium pada proses pemanggangan roti berasal dari ragi, gula, dan mentega
In reply to RADEN SITI NURLAELA

Re: Diskusi Karbohidrat

by MUHAMAD FALIH FAUZAN -
1.bahan yang termasuk karbohidrat yaitu ada tepung,gula,mentega,dan ragi,pertama tepung yaitu karbohidrat kompleks yaitu pati yang berasal dari biji-bijian gandum selain itu juga tepung mengandung karbohidrat Glukofruktan, Hemiselulosa (pentosan)
Setelah itu ada gula yang mengandung sukrosa,glukosa,fruktosa Sebenarnya, ketiga zat tersebut termasuk dalam jenis gula, atau karbohidrat sederhana,mentega tidaklah mengandung karbohidrat tetapi lemak yang berasal dari hewani,
Setelah itu ada ragi yang mengandung karbohidrat alfa manan dan beta glukan

2. Karbohidrat memiliki fungsi penting bagi tubuh, namun konsumsi karbohidrat yang berlebihan dapat menyebabkan masalah kesehatan. Hal ini karena ada beberapa jenis karbohidrat yang buruk bagi kesehatan, seperti karbohidrat sederhana yang mudah dicerna dan diserap tubuh.contohnya pada gula yang mengandung glukosa,fruktosa,maltosa yang berdampak pada kadar gula dalam darah naik turun secara cepat yang mengakibatkan kegemukan secara diabetes

3.proses reaksi kimia pada pemanasan pada roti yaitu reaksi maillard yaitu reaksi antara protein dan gula (sumber gula) yang mengakibatkan warna kecoklatan dan reaksi karamelisasi yang terjadi gula dalam adonan terurai glukosa yang akan mengalami karamelisasi pada suhu tinggi

4.yaitu senyawa pyrazine,furan dan aldehid yang di hasilkan dari reaksi maillard memberikan wangi gurih,manis,dan khas roti yang sedang di panggang
In reply to RADEN SITI NURLAELA

Re: Diskusi Karbohidrat

by MUTIARA AZ-ZHARI WIJAYA -
1. Bahan yang mengandung karbohodrat pada pembuatan roti manis yaitu tepung terigu dan gula. Dimana tepung terigu merupakan karbohidrat utama (sumber energi utama) dan gula adalah karbohidrat sederhana (sumber energi yang cepat diserap tubuh) seperti sukrosa yang ngasih rasa manis pada roti.

2. Emang semua karbohidrat itu sumber energi tapi ngga semua karbohidrat itu baik buat kesehatan. Karbohidrat kompleks kaya yang ada ditepung terigu dicerna lebih lambat dan memberi energi yang stabil. Sementara gula itu karbohidrat sederhana yang cepat diserap tubuh dan bisa buat kadar gula darah naik turun. Jadi meskipun gula itu sumber energi tetap penting untuk ngonsumsinya dengan bijak atau tidak berlebihan

3. Reaksi Maillard itu terjadi waktu gula dan asam amino bereaksi di suhu tinggi, hasilnya warna coklat dan aroma yang enak.
Reaksi karamelisasi di mana gula yang dipanaskan pada suhu tinggi yang membuat gula terurai dan kehilangan kadar air yang membuat warna pada permukaan roti menjadi coklat atau keemasan dan menimbulkan aroma manis yang khas
Reaksi Denaturasi Protein itu ada di tebung terigu terutama gluten, nah itu bakal berubah bentuk karena panas yang buat roti jadi punya tekstur yang pas

4. Aroma wangi yang tercium selama proses pemanggangan terjadi itu salah satu alasannya karena adanya reaksi millard, yang dimana gula dan asam amino bereaksi pada suhu tinggi lalu menghasilkan aroma khas dan enak pada roti. Terus selain reaksi millard tadi, waktu roti di panggang air dan lemak yang ada di adonan roti menguap yang buat aroma dari rotinya jadi lebih menggoda dan buat orang yang nyium aromanya jadi pengen ngerasain rotinya.
In reply to RADEN SITI NURLAELA

Re: Diskusi Karbohidrat

by FAUZAN SABTAJI -
1. Secara umum bahan yang sering digunakan untuk pembuatan roti yang ada karbohidratnya yakni:
- Tepung terigu: Tepung terigu ini mengandung karbohidrat dalam bentuk pati. Nah, pati itu merupakan molekul karbohidrat kompleks yang terdiri dari ikatan gula sederhana. Diketahui juga bahwa komponen utama tepung terigu adalah karbohidrat jenis (polisakarida = C12H20O10)yang bernama amilum. Jadi, sudah jelas bahwa tepung terigu tentunya mengandung karbohidrat.
- Ragi roti: Ragi roti adalah jamur bersel tunggal (Saccharomyces cerevisiae) yang terdiri dari air, protein, karbohidrat, lemak, mineral, dan vitamin B.
- Gula: Gula yang digunakan dalam pembuatan roti biasanya adalah gula yang ada di dapur yakni sukrosa. Nah, sukrosa ini merupakan jenis gula disakarida yang terbentuk dari fruktosa dan glukosa, yang secara umum memiliki rumus molekul C12H22O11.
- Coklat: Bahan yang biasanya ditambahkan dalam pembuatan roti, sebenarnya bisa juga susu ataupun keju. Coklat yang ditambahkan pada roti ternyata mengandung karbohidrat juga dikarenakan adanya kandungan gula pada coklat yang sering ditambahkan pada roti.

2. Karbohidrat itu baik untuk tubuh kita, dikarenakan kita adalah makhluk hidup dan makhluk hidup itu tentunya pasti bergerak dan melakukan aktivitas seperti belajar, berjalan, mengerjakan tugas, membuat laporan praktikum yang begitu banyak dalam satu minggu tanpa jeda haha, yang di mana semua aktivitas tersebut tentunya membutuhkan energi. Nah, energi ini bisa kita peroleh dari memakan makanan yang mengandung karbohidrat yang nantinya si karbohidrat tersebut akan diproses oleh sel yang ada ditubuh kita menggunakan mitokondria untuk dijadikan energi yang siap untuk digunakan dalam melakukan aktivitas apapun.
Akan tetapi kita tahu bahwa sesuatu yang berlebihan itu tidak baik kawan, karbohidrat sederhana itu adalah gula maka dari itu gula termasuk karbohidrat juga. Menurut saya salah bahwa kalau ada orang mengatakan mengkonsumsi gula itu adalah hal yang buruk, yang buruk adalah mengkonsumsi gula secara berlebih, karena dengan mengkonsumsi gula secara berlebihan akan menyebabkan kadar gula darah dalam tubuh menjadi tinggi, kita semua tahu bahwa kadar gula darah tinggi pada tubuh dapat menyebabkan penyakit diabetes, dan juga penyakit jantung.

3. Dari video pembelajaran yang dibagikan saat roti dioven menurut saya reaksi kimia yang terjadi adalah reaksi (maillard) dan reaksi (karamelisasi)
- Reaksi karamelisasi adalah proses di mana gula ketika dipanaskan hingga mencapai titik leburnya dan berubah warna menjadi cokelat. Ketika pembuatan roti, gula yang terkandung dalam adonan roti akan mengalami karamelisasi akibat suhu tinggi ketika berada di dalam oven.
- Reaksi mailard, adalah reaksi antara gula pereduksi dengan asam amino pada suhu tinggi yang memberikan warna cokelat keemasan pada makanan, serta aroma dan rasa yang khas.

4. Aroma wangi pada saat pemanggang bisa disebabkan karena reaksi maillard seperti yang sudah saya katakan di atas. Reaksi maillard sering disebut juga dengan non-enzymatic browning, proses kimia yang terjadi ketika asam amino dan gula pereduksi pada roti bereaksi dengan panas, sehingga roti menjadi berwarna kecokelatan dan beraroma malt.
In reply to RADEN SITI NURLAELA

Re: Diskusi Karbohidrat

by SITI ANISA MAULIDA YANTI -
1. bahan yang mengandung karbohidrat yaitu tepung terigu, ragi, dan gula. Tepung terigu mengandung banyak zat pati, yaitu karbohidrat kompleks yang tidak larut dalam air. Tepung terigu juga mengandung protein dalam bentuk gluten, yang berperan dalam menentukan kekenyalan makanan yang terbuat dari bahan terigu. Lalu, Ragi tersusun atas senyawa karbohidrat dalam bentuk jamur. dan yang terakhir, Gula adalah sumber karbohidrat sederhana yang secara alami ada dalam buah atau sayur (fruktosa) dan produk susu (laktosa), serta gula gula pasir (sukrosa) yang biasa ditambahkan sebagai pemanis untuk makanan dan minuman.

2. Memeng benar, mengkonsumsi karbohidrat terutama gula itu baik untuk kita, namun meski demikian kita tetap harus membatasinya. karena, jika kita mengkonsumsi secara berlebihan itu akan mengakibatkan efek yang buruk bagi tubuh kita, terutama dalam kesehatan. Terlalu banyak mengkonsumsi gula dapat meningkatkan resiko kita menderita diabetes.

3. Pada proses pemanggangan ini terjadi reaksi maillard, yaitu reaksi antara protein dan gula (sumber karbon) yang mengakibatkan warna kecoklatan.

4. Aroma wangi yang tercium disebabkan oleh reaksi maillard. Reaksi Maillard terjadi antara gula pereduksi dan terutama asam amino bebas dan peptida (biasanya dari protein) saat dipanaskan, reaksi ini penting dalam memberikan rasa dan aroma pada makanan yang dipanggang.
In reply to RADEN SITI NURLAELA

Re: Diskusi Karbohidrat

by ANNORA ELFREDA FAUZIYAH -
1. Bahan utama yang mengandung karbohidrat dalam pembuatan roti adalah:

• Penjelasan tentang Karbohidrat: Karbohidrat, terutama dalam bentuk gula dan pati, berfungsi sebagai sumber energi utama bagi tubuh. Pati dicerna menjadi glukosa, yang digunakan oleh sel-sel tubuh untuk aktivitas sehari-hari.

2. Mengapa Mengonsumsi Gula Bisa Buruk?
Meskipun semua karbohidrat adalah sumber energi, konsumsi gula berlebihan dapat menyebabkan:
- Kenaikan berat badan: Gula tinggi kalori dan dapat menyebabkan obesitas.
- Penyakit metabolik: Kadar gula darah yang tinggi dapat meningkatkan risiko diabetes tipe 2.
- Masalah gigi: Gula dapat menyebabkan kerusakan gigi dan pembentukan plak.

3. Reaksi Kimia pada Proses Pemanggangan Roti
Selama proses pemanggangan, beberapa reaksi kimia yang terjadi adalah:
- Reaksi Maillard: Reaksi antara asam amino dan gula yang menghasilkan warna cokelat dan aroma khas.
- Karbohidrat Gelatinisasi: Pati dalam tepung menyerap air dan mengembang, memberikan struktur pada roti.
- Fermentasi: Ragi menghasilkan gas karbon dioksida yang membuat adonan mengembang.
4. Aroma Wangi Selama Proses Pemanggangan
Aroma wangi yang tercium selama pemanggangan berasal dari:
- Reaksi Maillard: Menghasilkan senyawa aromatik yang memberikan aroma khas pada roti.
-Volatilitas minyak esensial: Dari bahan seperti mentega atau rempah yang digunakan dalam adonan, yang juga berkontribusi pada aroma.
In reply to RADEN SITI NURLAELA

Re: Diskusi Karbohidrat

by GITA NUR ERIANI -
Gita nur eriani
B.2310425

1. tepung terigu mengapa karena di dalam tepung terigu mengandung Pati sebagai bentuk penyimpanan energi pada tanaman selain itu juga tepung memiliki kandungan karbohidrat yang tinggi kisaran 70-80% , yang mana ketika di cerna karbohidrat di ubah menjadi glukosa yang di gunakan sebagai energi.

2. walaupun karbohidrat dan gula penting sebagai sumber energi akan tetapi mengkonsumsi gula dalam jumlah yang tinggi dapat menyebabkan penambahan berat badan, karena banyak olahan makanan yang tinggi gula cenderung tinggi kalori namun rendah nutrisi

3. terdi reaksi maillard karena antara asam amino dan gula yang menghasilkan warna coklat pada permukaan roti serta aroma menggugah selera, reaksi ini sangat penting dalam memberikan cita rasa pada roti yang di panggang

4. karamelisasi dapat menghasilkan aroma yang menggugah selera karena ketika gula di panaskan hingga terurai membentuk senyawa baru
In reply to RADEN SITI NURLAELA

Re: Diskusi Karbohidrat

by SALSABILA SALSABILA -
Salsabila
Umn
1.tepung terigu merupakan juga sumber karbohidrat yang mana memberi struktur pada adonan pada roti
Gula juga merupakan sumber karbohidrat pada roti yang memberikan rasa manis
2.gula merupakan sumber energi bagi kita,tetapi bila kita mengkonsumsi gula secara berlebihan bisa memberi dampak buruk pada kesehatan tubuh kita salah satu dampak mengkonsumsi gula secara berlebihan yaitu menyebabkan diabetes
3.reaksi maillard ini terjadi antara gula produksi dan asam amino. Reaksi ini sangat penting dalam memberikan rasa dan aroma pada makanan yang dipanggang.
Karamelisasi adalah proses non- enzimatik yang terjadi ketika gula dipanaskan hingga suhu tinggi seperti ketika membuat roti atau permen
4.Selama prosepemanggangan, berbagai senyawa aromatik dihasilkan, yang berperan penting dalam menciptakan aroma khas yang menggugah selera pada roti dan makanan panggang lainnya. Beberapa senyawa aromatik yang terbentuk melibatkan reaksi kimia yang terjadi pada suhu tinggi, seperti reaksi Maillard dan karamelisasi.
In reply to RADEN SITI NURLAELA

Re: Diskusi Karbohidrat

by FITRIAH NUR HASANAH -
Nama: Fitriah Nur Hasanah
Nim: B.2310471
Universitas Djuanda

1. Bahan yang mengandung karbohidrat pada pembuatan roti adalah:
-Tepung Terigu
Bahan baku utama roti yang terbuat dari gandum dan mengandung protein gluten.
Gluten ini yang membuat roti menjadi mengembang dan bertekstur elastis.
-Gula
Karbohidrat sederhana yang larut dalam air dan dapat diserap tubuh. Gula berfungsi sebagai makanan ragi, memberi rasa manis, dan memperbaiki warna dan aroma roti.
Selain tepung terigu dan gula, bahan-bahan lain yang digunakan dalam pembuatan roti adalah:
Air, Ragi roti, Garam, Susu, Telur, Shortening, Bread improver.

2. Iya benar semua karbohidrat seharusnya baik untuk kita.
Banyak orang mengatakan mengkonsumsi gula adalah hal yang buruk karena beberapa alasan kesehatan yang telah diteliti, antara lain:

- Peningkatan Risiko Penyakit:
Konsumsi gula yang berlebihan dapat meningkatkan risiko berbagai penyakit, seperti diabetes tipe 2, penyakit jantung, dan obesitas.

-Kenaikan Berat Badan:
Gula memiliki kalori tinggi dan bisa menyebabkan penumpukan lemak jika dikonsumsi secara berlebihan, terutama gula tambahan dalam makanan dan minuman manis.

-Masalah Gigi:
Gula dapat menyebabkan kerusakan gigi, karena bakteri di mulut mengubah gula menjadi asam, yang merusak enamel gigi.

-Ketergantungan dan Kecanduan: Beberapa penelitian menunjukkan bahwa konsumsi gula dapat memicu respons yang mirip dengan kecanduan, membuat seseorang merasa ingin mengonsumsi lebih banyak.

-Peningkatan Inflamasi:
Gula dapat memicu inflamasi dalam tubuh, yang berkaitan dengan berbagai masalah kesehatan, termasuk penyakit kronis.

-Kesehatan Mental:
Beberapa studi menunjukkan hubungan antara konsumsi gula yang tinggi dan masalah kesehatan mental, seperti depresi dan kecemasan.

Oleh karena itu, banyak ahli gizi dan profesional kesehatan menganjurkan untuk membatasi konsumsi gula tambahan dan memilih sumber karbohidrat yang lebih sehat, seperti buah-buahan dan sayuran.

3.Tentu saya bisa proses pemanggangan roti di oven melibatkan beberapa reaksi kimia penting. Reaksinya yaitu:

-Denaturasi Protein:
Saat suhu meningkat selama pemanggangan, protein dalam tepung (seperti gluten) mengalami denaturasi. Ini mengubah struktur protein, membuat adonan menjadi lebih elastis dan memberikan tekstur pada roti.

-Reaksi Maillard :
Reaksi Maillard adalah reaksi antara asam amino dan gula yang terjadi pada suhu tinggi, memberikan warna cokelat dan rasa khas pada kulit roti. Ini adalah reaksi kunci yang memberikan aroma dan cita rasa yang diinginkan.

-Penguapan Air:
Selama pemanggangan, air yang ada dalam adonan menguap. Ini membantu mengeringkan roti dan membentuk kerak yang renyah.

-Pengembangan Gas:
Gas karbon dioksida yang dihasilkan selama fermentasi dan gas yang terbentuk dari reaksi kimia lainnya membantu adonan mengembang lebih jauh selama pemanggangan berlangsung

4. Aroma wangi yang tercium selama proses pemanggangan roti berasal dari berbagai reaksi kimia yang terjadi saat adonan dipanaskan. Beberapa penyebab utama aroma tersebut yaitu:

-Reaksi Maillard:
Reaksi ini terjadi antara asam amino (komponen protein) dan gula pada suhu tinggi. Proses ini menghasilkan senyawa kompleks yang memberikan warna cokelat dan aroma khas yang sangat menggugah selera.

-Reaksi Karamelisasi:
reaksi karamelisasi merupakan suatu proses yang memberikan rasa manis dan warna kecoklatan pada berbagai olahan makanan

-Pelepasan Senyawa Volatil:
Selama pemanggangan, berbagai senyawa volatil terbentuk dan dilepaskan ke udara. Senyawa ini termasuk ester, aldehida, dan keton, yang semuanya berkontribusi pada aroma yang harum.

-Fermentasi:
Sebelum pemanggangan, fermentasi yang terjadi berkat ragi juga menghasilkan beberapa senyawa yang aromatik, seperti etanol dan asam, yang dapat menambah kompleksitas aroma roti.

-Penggunaan Bahan Tambahan:
Bahan tambahan seperti rempah-rempah, herba, atau bahan lain (seperti mentega atau minyak) juga dapat mempengaruhi aroma yang tercium saat pemanggangan.
In reply to RADEN SITI NURLAELA

Re: Diskusi Karbohidrat

by HERRY MUHAMMAD ZIKRILLAH -
nama: Herry Muhammad Zikrillah
nim: B.2310617
Universitas Djuanda

1. bahan yang mengandung karbohidrat pada umumnya yaitu tepung terigu, gula, ragi, dan susu. dimana karbohidrat seperti glukosa dan fruktosa yang ditemukan pada gula merupakan bagian dari karbohidrat sederhana. kemudian untuk pati yang ada di tepung terigu itu termasuk dalam karbohidrat kompleks karena memerlukan waktu lebih lama untuk dicerna dan memberikan efek energi yang cukup lama.

2. kenapa bisa dikatakan mengomsumsi gula adalah hal buruk karena adanya gula berlebih di dalam suatu makanan atau juga mengosumsi makanan gula terlalu banyak yang menyebabkan kebaikannya gula darah, kemudian kebanyakan dari produk makanan tersebut tidak mengandung banyak nutris tapi tinggi akan gula dan kalori sehingga dapat memicunya kenaikan berat badan dan obesitas. karena seringnya mengosumsi gula dapat membawa penyakit seperti diabetes kemudian bisa merembet ke seluruh organ tubuh.

3. pada saat adonan dipanaskan di oven, pati yang terkandung di dalam tepung akan menyerap air dan mengembang dan memberikan struktur pada roti yang biasa di sebut geltinisasi. kemudian sebelum pemanggangan, ragi dalam adonan juga mengubah gula menjadi alkohol dan karbon dioksida pada proses Fermentasi. kemudian ada maillard reaction dimana roti akan menghasilkan warna kecoklatan dan rasa yang khas pada kerak roti. selanjutnya ada karamelisasi dimana gula yang ada di dalam adonan akan terkaramelisasi pada saat suhu tinggi dan memebrikan manis dam memberikan warna keemasan pada warna permukaan roti.

4. pada saat pemanggangan tercium aroma wangi itu bisa disebabkan terjadinya proses maillard reaction dimana asam amino dan gula akan menghasilkan aroma yang khas pada saat suhu tinggi. dan juga hal ini bisa terjadi karena karamelisasi dimana juga gula menghasilkan senyawa yang manis dan memberikan aroma pada roti tersebut.
In reply to RADEN SITI NURLAELA

Re: Diskusi Karbohidrat

by SAARAH BANAFSA -
1. 1.) A. Tepung, yang digunakan dalam pembuatan roti merupakan tepung yang mengandung protein tinggi sebesar 11-13% protein. Protein dalam tepung terigu sangat bermanfaat dalam pembuatan roti karena dapat memberikan sifat mudah dicampur, difermentasikan, daya serap airnya tinggi, elastis dan mudah digiling.

B. Ragi, berfungsi sebagai pengembang adonan dengan produksi gas CO2, serta sebagai pelunak glutein dengan asam yang dihasilkan, pemberi rasa dan aroma.

C. Gula, Menurut Wahyudi (2003) gula sukrosa (gula pasir) yang biasa digunakan dalam pembuatan roti dapat berbentuk kristal maupun berbentuk tepung, Penggunaan gula pada roti manis memiliki tujuan seperti menyediakan makananan untuk ragi (yeast) dalam fermentasi, memperbaiki tekstur produk, membantu memepertahankan air sehingga memperpanjang kesegaran, menghasilkan kulit (crust) yang baik, dan menambah nilai nutrisi pada produk.

2.) Gula bisa menjadi sumber energi, namun apabila di konsumsi terlalu banyak akan berbahaya bagi manusia.

3.) Reaksi Karamelisasi

4.) Reaksi Mailard
In reply to RADEN SITI NURLAELA

Re: Diskusi Karbohidrat

by DENI ARDHIKA BADRUDIN -
Nama: Deni Ardhika Badrudin
Nim: B.2310650
Universitas Djuanda
Izin menjawab
1. - Tepung terigu: Sangat kaya akan karbohidrat karena terigu mengandung pati dan gluten. Pati adalah sumber utama karbohidrat pada tepung.
- Gula pasir: Gula juga 100% terdiri dari karbohidrat berupa sukrosa. Gula digunakan untuk memberikan rasa manis pada roti.
- Ragi: Walaupun hanya digunakan sedikit, ragi juga mengandung karbohidrat berupa glikogen yang berguna untuk proses fermentasi.
- Susu bubuk: Susu bubuk kaya akan laktosa yang merupakan karbohidrat sederhana. Laktosa berperan dalam tekstur roti.
Jadi bahan utama pemberi karbohidrat pada roti adalah tepung terigu, gula, ragi, dan susu bubuk. Karbohidrat adalah energi utama yang dibutuhkan ragi selama proses fermentasi adonan roti.
2. Benar, kenapa banyak orang mengonsumsi gula itu buruk? Karena Seperti makanan karbohidrat lain pada umumnya, konsumsi gula dalam jumlah sewajarnya/secukupnya tidak masalah. Tetapi jika berlebihan dalam jangka panjang bisa membahayakan kesehatan. Penting untuk memilih sumber karbohidrat seimbang dan bervariasi. Seperti halnya makanan viral yang topping tersebut luber sampai keluar dari batas bentuk makanan terbut walaupun terlihat enak tapi gula dalam makanan tersebut tidak baik.
3. Selama pemanggangan roti, terjadi reaksi Maillard dan karamelisasi. Reaksi Maillard antara gula dan protein menghasilkan warna coklat dan aroma khas, sementara karamelisasi mengubah gula menjadi senyawa baru yang memberikan rasa manis.
4.- Reaksi Maillard. Reaksi antara karbohidrat (gula alami pada tepung roti) dengan asam amino menghasilkan senyawa aroma yang harum. Reaksi ini terjadi pada suhu 100-150°C.
- Karamelisasi gula alami. Gula alami dalam tepung akan mengalami karamelisasi dan menghasilkan senyawa aroma harum seperti vanillin.
Jadi, harum wangi khas roti dipanggang terbentuk dari berbagai reaksi kimiawi selama proses pemanasan dan pemanggangan yang menghasilkan senyawa aroma kompleks.
In reply to RADEN SITI NURLAELA

Re: Diskusi Karbohidrat

by SHINTA WAHYU -
1. Bahan yang mengandung karbohidrat yaitu tepung terigu dan gula. Tepung terigu mengandung pati termasuk pada karbohidrat kompleks. Gula juga mengandung karbohidrat yang paling sederhana dan jarang diketahui oleh orang
 
2. Memang benar bahwa gula termasuk sumber energi penting bagi tubuh. Namun, tidak semua karbohidrat memiliki dampak yang sama pada kesehatan. Konsumsi gula berlebihan bisa berkontribusi pada berbagai masalah kesehatan. Oleh karena itu, penting untuk mengonsumsi gula dan karbohidrat dalam jumlah yang seimbang.

3. Fermentasi : Sebelum pemanggangan, ragi dalam adonan mengubah gula menjadi alkohol dan gas karbon dioksida. Gas ini menyebabkan adonan mengembang.

Karamilisasi : Gula yang ada dalam adonan akan mengalami karamelisasi pada suhu yang tinggi, menghasilkan rasa dan warna cokelat yang khas pada kerak roti.

Reaksi Maillard: Ini adalah reaksi antara asam amino dan gula yang juga berkontribusi pada warna dan rasa. Reaksi ini terjadi pada suhu yang lebih tinggi dan menghasilkan aroma dan rasa yang kompleks.

4. Aroma wangi yang tercium saat memanggang roti berasal dari perubahan bahan-bahan dalam adonan. Saat roti dipanggang, gula dan bahan lainnya mengeluarkan bau harum yang menggoda. Ini terjadi karena proses pemanggangan menciptakan bau yang enak dari kombinasi semua bahan, membuat roti terasa dan tercium sangat lezat.
In reply to RADEN SITI NURLAELA

Re: Diskusi Karbohidrat

by SRI YOLYN AFRILINA -
1.bahan bahan yang mengandung karbohidrat pada pembuatan roti yaitu:terigu ( karbohidrat dalam tepung terigu sendiri adalah pati ) 2.Konsumsi gula yang berlebihan dikaitkan dengan berbagai masalah kesehatan seperti obesitas, penyakit jantung, tekanan darah tinggi, dan peradangan kronis. Gula berlebihan juga dapat merusak gigi dan memicu keinginan makan berlebih. 3.a.Reaksi Maillard: yang terjadi antara gula dan asam amino yang menghasilkan warna coklat keemasan pada roti.
b.karamelisasi:ketika gula dipanaskan hingga suhu tinggi.
C.fermentasi :mikroba dalam ragi yang menyebabkan adonan roti mengembang.
4.Aroma wangi yang tercium selama proses pemanggangan berasal dari serangkaian reaksi kimia kompleks yang terjadi pada bahan makanan ketika dipanaskan.Aroma ini sangat menarik karena merupakan gabungan dari manis, gurih, dan wangi yang memberikan rasa nyaman serta menggugah selera.
In reply to RADEN SITI NURLAELA

Re: Diskusi Karbohidrat

by MELDA PUTRI RAHAYU -
1. Tepung terigu dan gula.
- Tepung terigu mengandung banyak zat pati, yaitu karbohidrat kompleks yang tidak larut dalam air.
- Gula adalah sumber karbohidrat sederhana yang mudah dicerna dan diserap oleh tubuh.

2. Karena jika gula dikonsumsi secara berlebih akan menimbulkan masalah kesehatan seperti diabetes, penyakit jantung, kanker, dan obesitas.

3. Reaksi maillard, reaksi ini yang menyebabkan terbentuknya warna coklat pada roti yang dipanggang karena adanya reaksi antara gula pereduksi dengan asam amino yang terdapat pada permukaan roti saat terkena panas.

4. Aroma yang tercium selama proses pemanggangan terjadi karena reaksi maillard yang bertanggungjawab atas perkembangan warna, rasa, dan aroma makanan yang diolah.
In reply to RADEN SITI NURLAELA

Re: Diskusi Karbohidrat

by M SHAVA AULIA HESA -
1. Tepung Terigu: Tepung terigu mengandung pati, yang merupakan bentuk karbohidrat kompleks. Pati adalah sumber energi yang penting dan akan dipecah menjadi glukosa oleh tubuh.
Gula: Gula (seperti gula pasir) adalah karbohidrat sederhana (monosakarida dan disakarida) yang memberikan rasa manis dan berfungsi sebagai sumber energi cepat.

2. Peningkatan Gula Darah: Konsumsi gula berlebih dapat menyebabkan lonjakan cepat dalam kadar gula darah, yang berisiko untuk diabetes.
Kandungan Kalori Tinggi: Gula memiliki kalori tinggi tanpa nilai gizi yang signifikan, berpotensi menyebabkan penambahan berat badan.
Kesehatan Gigi: Gula dapat menyebabkan kerusakan gigi melalui pembentukan plak bakteri.

3. Reaksi Maillard: Ini adalah reaksi antara asam amino (dari protein) dan gula yang memproduksi senyawa kompleks, memberikan warna cokelat dan aroma yang khas pada roti.
Karbonisasi: Pati dalam tepung terigu mulai terurai menjadi gula sederhana, yang kemudian mengalami karamelisasi saat dipanggang, memberikan rasa dan warna.
Penguapan Air: Selama pemanggangan, kelembapan dalam adonan menguap, membantu menciptakan tekstur yang lebih kering di luar.

4. Reaksi Maillard adalah reaksi antara asam amino (dari protein) dan gula yang memproduksi senyawa kompleks, memberikan warna cokelat dan aroma yang khas pada roti.
In reply to RADEN SITI NURLAELA

Re: Diskusi Karbohidrat

by MUHAMAD ARI ISMAIL -
3. terciptanya bau harum saat pemanggangan terjadi adanya reaksi maillard dan karamelisasi. reaksi maillard terjadi antara gula preduksi dan asam amino akibat suhu pemnggangan, keberadaan enzim dari ragi dan fermentasi menghasilkan asam, dan karbohidrat (maltosa) pada tepung serta sukrosa/gula yang bereaksi karamelisasi dengan suhu membentuk senyawa etil (buttery), furan (nutty), etil asetat (frutty), dan matol (toasty).
kedua reaksi tersebut itu lang yang menghasilkan senyawa yang membuat bau harum saat pemanggangan roti.
1. karbohidrat terdapat pada tepung dimana berupa disakarida maltosa (glukosa+glukosa) dan dari sukrosa (fruktosa+glukosa) pada gula.
2. saat melakukan aktifitas, kelebihan gula dapat diubah menjadi energi. Akan tetapi jika kadar insulin dalam tubuh tidak dapat mengungguli kadar gula dalam darah dapat mengakibatkan komplikasi dan indikasi diabetes.
4.tercium bau harum lembut akibat adonan yang terpanggang, bau mentega yang milky, dan pencoklatan kandungan gula yang sedikit memberi bau sedikit pahit.
In reply to RADEN SITI NURLAELA

Re: Diskusi Karbohidrat

by AMANDA ARTATIA PUTRI -
1. pertama ada tepung terigu dimana tepung terigu itu adalah sumber utama karbohidrat dalam bentuk pati yang tidak hanya memberikan energi tetapi berfungsi sebagai bahan struktur untuk membantu roti menjadi kenyal
kedua ada gula yang merupakan karbohidrat sederhana yang mempunyai rasa manis dan juga berperan dalam proses fermentasi dengan ragi
2. karena konsumsi gula yang kurang maupun berlebih mempunyai dampak pada sistem metabolisme tubuh yang dimana dapat menyebabkan kadar gula darah, meningkatkan obesitas, meningkatkan resiko penyakit diabetes dan penyakit jantung
3. reaksi kimia yang terjadi adalah reaksi maillard yaitu reaksi antara protein dan gula (sumber karbon) yang mengakibatkan warna kecoklatan
4. aroma wangi yang tercium selama proses pemanggangan adalah karena berkat dari ragi adonan tersebut diisi dengan asam amino yang merupakan kompenen penting dari reaksi maillard dan reaksi pencoklatan lainnya
In reply to RADEN SITI NURLAELA

Re: Diskusi Karbohidrat

by ANI NURAINI -
1. bahan - bahan yang mengandung karbohidrat pada proses pembuatan roti yaitu :
- Tepung merupakan bahan utama pembuatan roti. Tepung kaya akan pati yang merupakan karbohidrat jenis karbohidrat kompleks.
Pati terdiri dari rantai glukosa panjang, yang memberikan energi tahan lama.
- Gula, umumnya ditambahkan pada adonan roti untuk memberikan rasa manis dan mempercepat proses fermentasi.
Gula juga merupakan karbohidrat sederhana (monosakarida dan disakarida) yang cepat diserap tubuh. karbohidarat ini termasuk karbohidrat sederhana.
- Susu, jika adonan ditambahkan susu, susu dalam adonan mengandung laktosa, gula alami yang merupakan karbohidrat sederhana.
Laktosa memberikan rasa dan nutrisi tambahan.
- Ragi, meskipun ragi sendiri bukan sumber karbohidrat, ragi menggunakan karbohidrat (seperti gula) selama proses fermentasi untuk menghasilkan gas karbon dioksida, yang membantu adonan mengembang. Proses fermentasi yang dilakukan oleh ragi juga mengubah sebagian karbohidrat menjadi alkohol dan gas, yang memberikan sifat khas pada roti yang mengembang.

2. karbohidrat memang sumber energi kita, namun ada karbohidrat kompleks dan karbohidrat sederhana
karbohidrat kompleks contohnya sayuran, biji-bijian, kacang- kacangan yang dicerna lebih lambat, kaya akan serat dan menghasilkan energi yang bertahan lama. sedangakan, karbohidrat sederhana (gula sederhana) merupakan gula yang ditambahkan kedalam minuman atau makanan seperti sirup, permen, gula putih. karbohidrat sederhana diserap cepat oleh tubuh, dan memberikan lonjakan energi sangat cepat namun penurunan energi yang menurun cepat juga. karbohidrat jenis ini tidak boleh dikonsumsi dalam kadar yang berlebihan karena dapat menyebabkan penyakit seperti obesitas, diabetes, menyebabkan kerusakan enamel gigi, dll.

3. - fermentasi, sebelum dipanggang adonan roti mengalami fermentasi oleh ragi. yang mengubah gula menjadi alkohol dan CO2. karbon dioksida itulah yang membuat adonan mengembang
- denaturasi rotein, yang membentuk jaringan gluten dan memberikan struktur dan elastisitas pada roti.
- reaksi maillard, reaksi antara asam amino (dari protein) dan gula (dari tepung dan tambahan lainnya) pada suhu tinggi. Reaksi ini menghasilkan warna cokelat pada kerak roti dan menciptakan aroma serta rasa yang khas.
- karamelisasi, gula yang ada dalam adonan, baik yang berasal dari tepung maupun yang ditambahkan, mengalami karamelisasi pada suhu tinggi. Proses ini juga menghasilkan warna dan rasa yang lebih kuat.
- Penguapan Air, saat roti dipanggang, air dalam adonan menguap. Ini membantu mengeraskan kerak roti dan mempengaruhi tekstur.
- Koagulasi Lemak, jika menggunakan lemak seperti mentega atau minyak, mereka akan mengalami koagulasi yang membantu memberikan kelembutan dan rasa pada roti.

4. ada beberapa faktor penyebab aroma wangi yang kuat selama pemanggangan, diantaranya reaksi milliard reaksi asam amino dan gula yang menghasilkan aroma yang kaya dan kompleks. ada juga reaksi karamelisasi proses gula yang dipanaskan dalam suhu tinggi menghasilkan aroma manis dan kaya yang menambah bau roti tersebut.
In reply to RADEN SITI NURLAELA

Re: Diskusi Karbohidrat

by CINTA ANDANI -
Bahan yang mengandung karbohidrat dalam pembuatan roti tersebut adalah
1) - Tepung terigu dimna selain menjadi bahan utama dalam pembuatan roti, tepung terigu juga memiliki pati yang fungsinya sebagau sumber energi yang penting untuk tubuh.
-Gula, selain menambah cita rasa manis, gula merupakan jenis ksrbohidrat sederhana yang mudah dicerna oleh tubuh sehingga menghasilkan energi.

2) Makanan yang mengandung gula tambahan yang tinggi kalori apalagi dengan mengkonsumsinya secara berlebihsn dapat menyebabkan dampak negatif, seperti peningkatan berat badan, penyakit metabolik( obesitas, disbetes dll,).

3) pada saat proses pemanggangab terjadi beberapa reaksi kimia diantaranya reaksi mailard reaksi ini menghasilkan warna coklat dan aroma khas, lalu, danaturasi protein yang mengakibatkan perubahan tekstur, karamelisasi memberikan warna kecokelatan dan rasa manis pada makanan.

4) Aroma wangi tercium karena terjadihya reaksi maillard dan reaksi karamelisasi yang menghasilkan aroma khas yang kuat.
In reply to RADEN SITI NURLAELA

Re: Diskusi Karbohidrat

by REIHANA FITRI AULIA -
1).Pati : pati disini yaitu tepung terigu nah tepung terigu ada dua jenis utama yaitu amilosa dan amilopektin.Amilosa membentuk rantai lurus molekul glukosa,amilopektin membentuk rantai bercabang.
Glukosa : glukosa disini gula sederhana yg merupakan unit dasar karbohidrat
Fregmentasi : fregmentasi disini menggunakan ragi nah ragi disini yang memecahkan katbohidrat dari adonan roti,ragi juga menjadi senyawa sederhana
2).Tidak semua karbohidrat itu sama,karbohidrat yang kaya serat jauh lebih sehat dibanding gula sederhana,nah dalam penggunaan gula juga kita tidak boleh berlebihan,contohnya kita tidak boleh memakai gula tambahan yg sering di tambahkan ke maknan olahan
3).Reaksi2 yang terjadi selama pemanggangan roti itu:
1.reaksi milliard yaitu reaksi gula pereduksi/glukosa dan fruksa dengan asam amino dalam protein reaksi ini menghasilkan warna coklat,aroma yang khas,dan mengeluarga berbagai senyawa aromatik yang memberikan rasa lezat
2.karamelisasi nah pada suhu tinggi gula sederhana seperti sukrosa aka mengalami dehidrsi dan terurai menjadi molekul2 yang kecil
3.denaturasi protein ini terjadi karna panas dari oven yang menyebabkan protein adonan si roti mengalami denaturasi
4.penguapan air,air yv ada di adonan ini akan menguap pd saat pemanggangan nah uap air ini akan membentik pori2 di roti yg bikin roti jadi ringan dan bertekstur
5.oembentukan kerak suhu,suhu tinggi di oermukaan roti menyebabkan karbohidrat dan protein mengalami dehidrasi yg membentuk kerak,kerak disini untuk melindungi oada bagian dlm roti
4).Aroma wangi roti ini terbentuk dalam penguapan senyawa aromatik pada proses pemanggangan
In reply to RADEN SITI NURLAELA

Re: Diskusi Karbohidrat

by ASHILA MAZIYYA FAIRUZ FIRDAUS -
1. Bahan karbohidrat utama yang terkandung dalam roti ialah tepung terigu. Tepung terigu mengandung banyak zat pati, yaitu karbohidrat kompleks yang tidak larut dalam air. Tepung terigu memiliki sekitar 68-78% pati. Pati merupakan molekul karbohidrat kompleks yang terdiri dari ikatan gula yang sederhana yang bentuknya berupa buliran-buliran kecil dan buliran ini akan utuh sampai mereka bercampur dengan air, jika tercampur dengan air, maka pati akan menyerap air dan mengembang. Selain itu ada juga gula yang mengandung karbohidrat sederhana, yang paling cepat diserap dan diolah menjadi gula darah.

2. Pada dasarnya, terdapat dua jenis karbohidrat, yaitu karbohidrat sederhana dan karbohidrat kompleks. Perbedaannya terletak pada struktur molekul gula yang ada di dalamnya. Karbohidrat sederhana memiliki rantai molekul gula yang pendek sehingga mudah dan cepat dicerna oleh tubuh, akibatnya kadar gula dalam darah akan cepat naik dan cepat turun lagi, sehingga mudah merasa lapar dan nafsu makan meningkat. Kondisi ini berisiko menyebabkan kegemukan serta diabetes. Sedangkan karbohidrat kompleks memiliki rantai molekul gula yang panjang dan memerlukan waktu lama untuk mencernanya akibatnya tidak timbul lonjakan kadar gula dalam darah.


Selain itu, karbohidrat kompleks umumnya memiliki kandungan serat yang cukup tinggi. Hal ini memberikan efek rasa kenyang yang lebih lama sehingga membantu menurunkan nafsu makan.

3. Reaksi maillard disebut juga browning process. Ini adalah perubahan warna bahan makanan menjadi kecoklatan namun tanpa menggunakan enzim apapun. Reaksi maillard terjadi antara karbohidrat khususnya gula pereduksi dengan gugus amina primer. Berbeda dengan reaksi pencoklatan menggunakan enzim yang terjadi pada bahan pangan segar, reaksi maillard berlangsung ketika pengolahan makanan. Reaksi maillard menghasilkan pigmen coklat melanoidin yang dipengaruhi oleh keton pada gula dengan asam amino yang membentuk glukosilamin. Selain itu, faktor yang mempengaruhi reaksi maillard juga termasuk suhu, konsentrasi gula, konsentrasi amino, pH dan tipe gula yang digunakan.

4. Aroma yang tercium saat proses pemanggangan roti reaksi maillard yaitu molekul gula sederhana dan protein dipanaskan pada suhu tertentu.
In reply to RADEN SITI NURLAELA

Re: Diskusi Karbohidrat

by PUTRI NURSALSABILA -
1. Dalam proses pembuatan roti manis, bahan-bahan yang mengandung karbohidrat antara lain adalah berikut

- Tepung : Merupakan sumber utama karbohidrat dalam roti. Tepung terigu mengandung pati, Pati adalah jenis karbohidrat kompleks yang terdiri dari rantai panjang glukosa. Pati berfungsi sebagai penyimpanan energi dalam tumbuhan dan dapat ditemukan dalam berbagai sumber makanan. Pati terdiri dari dua komponen utama:

1.Amilopektin: Merupakan bentuk bercabang dari pati, yang membuatnya lebih mudah dicerna dan cepat melepaskan energi.
2. Amilosa: Merupakan bentuk linear dari pati, yang lebih lambat dicerna dan memberikan energi secara bertahap.

Nah,Karena strukturnya yang kompleks itulah pati dicerna lebih lambat dibandingkan dengan karbohidrat sederhana, sehingga memberikan pasokan energi yang lebih stabil dan tahan lama bagi tubuh.
- Gula: Selain sebagai pemanis, gula juga merupakan sumber karbohidrat sederhana.
Selain dari gula dan terkadang kita menambahkan beberapa bahan tambahan seperti susu atau madu pada pembuatan roti, nah madu ini juha mengandung kerbohidrat sederhana Mokosakarida jenis fruktosa dan glukosa. Lalu susu juga mengandung laktosa yaitu jenis Disakarisa sejenis gula yang juga termasuk dalam kategori karbohidrat.


2. Mengapa banyak orang mengatakan mengkonsumsi gula adalah hal yang buruk? jawabannya adalah karena walaupun karbohidrat adalah sumber energi dan gula berfungsi sebagai sumber energi instan karena cepat diserap oleh tubuh. Namun, konsumsi gula berlebihan dapat menyebabkan masalah kesehatan, seperti obesitas, diabetes tipe 2, dan penyakit jantung. Ini karena lonjakan kadar gula darah yang cepat setelah mengonsumsi gula sederhana, diikuti oleh penurunan yang drastis, yang dapat memicu rasa lapar lebih cepat.

3. Jika dimatai dari video yang sudah saya tonton selama pemanggangan roti, beberapa reaksi kimia terjadi:
- Karamelisasi adalah proses pemanasan gula yang menghasilkan senyawa baru, memberikan warna cokelat dan rasa khas yang manis dan kaya.
- Fermentasi : Ragi mengubah gula menjadi alkohol dan karbon dioksida, yang menyebabkan adonan mengembang. Karbon dioksida yang dihasilkan ini membuat roti menjadi ringan dan berongga.
- Maillard Reaction : Ini adalah reaksi antara asam amino (dari protein) dan gula yang terjadi pada suhu tinggi, menghasilkan warna cokelat dan aroma khas pada roti.
- Denaturasi Protein : Protein dalam adonan (seperti gluten) mengalami denaturasi saat dipanaskan, yang membantu dalam pembentukan struktur roti. Denaturasi protein dalam pembuatan roti adalah proses di mana struktur protein gluten, yang terbentuk dari glutenin dan gliadin dalam tepung terigu, berubah akibat pengaruh panas saat pemanggangan. Ketika adonan diuleni, gluten mulai membentuk jaringan elastis yang membantu menahan gas yang dihasilkan oleh ragi. Selama pemanggangan, suhu tinggi menyebabkan protein ini membuka dan mengubah bentuk, memperkuat struktur roti dan memberikan tekstur yang kenyal serta ringan. Proses ini juga berkontribusi pada pembentukan kerak yang renyah dan aroma khas roti, menjadikannya langkah penting dalam mencapai hasil akhir yang diinginkan.


4. Aroma yang tercium selama proses pemanggangan berasal dari beberapa sumber:
Maillard Reaction : Reaksi maillard menghasilkan senyawa volatil yang memberikan aroma khas pada roti. Senyawa Volatil tersebut adalah Melanoidins. Melanoidins adalah senyawa kompleks berwarna cokelat yang terbentuk melalui serangkaian reaksi kimia antara asam amino dan gula ketika makanan dipanaskan menghasilakan warna cokelat dan aroma khas pada roti saat proses pemanggangan, lalu saat terjadi penguapan air pada saat adonan dipanggang, air menguap, dan senyawa aromatik yang terkandung dalam bahan-bahan juga dilepaskan, selain itu ragi juga menghasilkan senyawa yang memberikan aroma saat fermentasi dan pemanggangan.
In reply to RADEN SITI NURLAELA

Re: Diskusi Karbohidrat

by ANGGUN RAHMAWATI -
1. Bahan yang mengandung karbohidrat pada roti ialah tepung dan gula. Tepung terbuat dari gandum dan mengandung protein gluten sehingga membuat roti mengembang dan bertekstur elastis. Gula merupakan karbohidrat sederhana yang larut dalam air dan dapat diserap tubuh.
2. tidak semua karbohidrat baik untuk kesehatan. Beberapa jenis karbohidrat, seperti karbohidrat sederhana, dapat berdampak buruk bagi kesehatan jika dikonsumsi secara berlebihan. Karbohidrat sederhana mudah dicerna dan diserap oleh tubuh, sehingga kadar gula dalam darah akan naik dan turun dengan cepat. Hal ini dapat menyebabkan rasa lapar yang meningkat dan berisiko menyebabkan kegemukan dan diabetes.
3. reaksi maillard dimana 3. Gula dan asam amino dalam protein bereaksi membentuk senyawa baru yang mempengaruhi warna, aroma, tekstur, dan rasa roti.
4. Aroma wangi yang tercium selama proses pemanggangan berasal dari reaksi Maillard dan volatilitas minyak esensial:
Reaksi Maillard: Menghasilkan senyawa aromatik yang memberikan aroma khas pada roti.
Volatilitas minyak esensial: Berasal dari bahan seperti mentega atau rempah yang digunakan dalam adonan.
Aroma merupakan bau yang dicium karena sifatnya yang volatil (mudah menguap).
In reply to RADEN SITI NURLAELA

Re: Diskusi Karbohidrat

by NOER LAELA RAHMAWATI -
1. Dalam komposisi roti terdapat tepung terigu yang mengandung gula yaitu pati nya. Pati mengandung karbohidrat kompleks dan saat dikonsumsi pati akan terpecah menjadi molekul yang sederhana menjadi glukosa. Selain itu juga dengan penambahan gula seperti sukrosa mempengaruhi jumlah gula yang terkandung pada roti. Tidak hanya itu, proses pengolahan suatu makanan pun mempengaruhi kadar gula dalam produk.
2. Gula baik untuk tubuh karena dapat menjadi sumber energi. Namun bila dikonsumsi berlebihan, gula dapat memicu berbagai penyakit seperti obesitas, diabetes dan penyakit jantung.
3. Reaksi Karamelisasi. Saat pemanggangan menghasilkan warna coklat dari reaksi tersebut. Hal ini disebabkan dari beberapa tahap yaitu oleh suhu tinggi tanpa adanya tambahan air atau enzim (dehidrasi), fragmentasi dan polimerisasi yaitu ketika fragmen² kecil yang terbentuk sehingga warna yang dihasilkan pada makanan menjadi coklat.
4. Reaksi Mailard yang memberikan aroma pada makanan yang dipanggang. Reaksi Mailard di pengaruhi oleh suhu, jenis ph dan asam amino yang membuat aroma khas pada makanan terutama yang dipanggang.
In reply to RADEN SITI NURLAELA

Re: Diskusi Karbohidrat

by ARLITA NADA PUTRI -
Nama: Arlita Nada Putri
NIM: B.2310075
Teknologi Pangan (A)
Universitas Djuanda

1. Bahan yang mengandung karbohidrat dalam roti tersebut yaitu tepung dan gula. Dikarenakan tepung termasuk dalam karbohidrat kompleks, sedangkan gula merupakan molekul karbohidrat atau dapat disebut monosakarida dan makanan yang mengandung karbohidrat maka akan mengandung gula didalamnya.

2. Gula dapat dikatakan buruk apabila mengkonsumsinya terlalu banyak atau melebihi takaran yang dianjurkan. Karena akan menyebabkan penyakit diabetes yang penyebab utamanya karena terlalu banyak dalam mengkonsumsi makanan ataupun minuman yang takaran gulanya sangat tinggi.

3. Selama proses pemanggangan ada proses yang disebut dengan reaksi maillard. Dimana proses ini akan terjadi melalui mekanisme yang lebih kompleks dan sering di sebut dengan browning non-enzimatik. Hal ini terjadi antara gula pereduksi dan asam amino sehingga akan memberikan rasa dan aroma kepada makanan yang dipanggang.

4. Aroma wangi yang tercium saat proses pemanggangan dikarenakan reaksi maillard. Reaksi ini terjadi karena saat pemanggangan ada pada suhu yang tinggi sehingga akan mengeluarkan aroma yang wangi.
In reply to RADEN SITI NURLAELA

Re: Diskusi Karbohidrat

by HAFIDH ALAUDDIEN RABBANI -
1. Bahan yang di gunakan adalah tepung terigu dan gula. Karena tepung memiliki pati lalu gula adalah Karbo karena gula adalah sumber energi untuk tubuh
2.saya setuju gula adalah salah satu asupan karbohidrat untuk tubuh kita, akan tetapi jika berlebihan maka kurang baik untuk tubuh kita, karena bisa menyebabkan penyakit diabetes
3. Pada saat pengoven an terjadi reaksi kimia yang di namakan reaksi mailliard dimana gula dan asam amino bereaksi
4.karamelisasi merupakan proses gula mencair dan menghitam, maka menimbulkan aroma dan warna yang khas
In reply to RADEN SITI NURLAELA

Re: Diskusi Karbohidrat

by HAFIDH ALAUDDIEN RABBANI -
1.Bahannya adalah gula dan tepung terigu. Karena tepung mengandung Pati dan gula merupakan sumber karbohidrat bagi tubuh
2. Saya setuju dengan pendapat tersebut akan tetapi jika mengkonsumsi gula berlebih maka akan bahaya untuk tubuh kita karena bisa menyebabkan penyakit diabetes
3. Reaksi kimia yang terjadi pada roti adalah reaksi milliar, reaksi tersebut adalah reaksi di mana gula yang mencair karena dipanaskan lalu berubah warna menjadi berwarna coklat keemasan
4. Aroma yang tercium wangi itu adalah aroma yang dikeluarkan dari gula yang mencair akibat proses pemanggangan atau yang disebut karamelisasi
In reply to RADEN SITI NURLAELA

Re: Diskusi Karbohidrat

by SITI NUR ALIYAH -
1. Pada pembuatan roti, bahan bahan yang diperlukan seperti tepung terigu,ragi,gula, mentega, telur dan lainnya. Roti menghasilkan karbohidrat dari bahan bahan tersebut seperti karbohidrat pada tepung terigu, yang dimana tepung terigu tersebut merupakan bahan dasar pembuatan roti, lalu kemudian ada gula yang merupakan sumber karbohidrat untuk roti tersebut, ragi juga mengandung karbohidrat meskipun relatif rendah. Karbohidrat Tepung terigu yang mengandung Pati memberikan struktur dan sumber energi dan tekstur pada roti tersebut, dan gula sebagai penambah rasa juga penambah warna kecoklatan.
2. Gula merupakan salah satu sumber energi bagi tubuh, gula juga mengandung karbohidrat. Mengkonsumsi gula secara berlebihan maka akan menyebabkan gangguan kesehatan pada tubuh seperti diabetes, hal ini disebabkan karena gula sederhana seperti glukosa yang berkerja dengan cepat meresap sehingga dapat memberikan energi yang instan, Sehingga akan beresiko pada kesehatan. Jadi meskipun tubuh membutuhkan energi, tetapi jika dikonsumsi secara berlebihan tidak akan baik bagi tubuh maka konsumsilah dengan teratur.
3. Pada saat adonan dimasukkan kedalam oven maka adonan tersebut akan mengalami volume peningkatan, Pada saat ini enzim amilase menjadi lebih aktif dan terjadi perubahan pati menjadi dekstrin adonan menjadi lebih cair sedangkan produksi gas karbondioksida meningkat. Pada saat suhu mencapai sekitar 76°C, alkohol dibebaskan serta menyebabkan peningkatan tekanan dalam gelembung udara. Sejalan dengan terjadinya gelatinisasi pati, struktur gluten mengalami kerusakan karena penarikan air oleh pati. Di atas suhu 76 °C terjadi penggumpalan gluten yang memberikan struktur crumb. Pada akhir pembakaran terjadi pembentukan crust serta aroma. Pembentukan crust terjadi sebagai hasil reaksi maillard dan karamelisasi gula.
4. Aroma wangi pada saat pemanggangan pada roti dihasilkan karena terjadi reaksi maillard, yang dimana reaksi maillard merupakan reaksi yang sangat penting berkaitan dengan kualitas makanan karena mempengaruhi rasa, aroma serta kualitas gizi. Sebagai interaksi awal antara gula dan Amina, rasa dan aroma makanan yang mudah menguap dihasilkan dan bahan polimer berwarna gelap muncul yang dihasilkan dari proses karamelisasi pada gula yang digunakan.
In reply to RADEN SITI NURLAELA

Re: Diskusi Karbohidrat

by NADIYAH RAHMAN -
1. Bahan yang mengandung karbohidrat dalam proses pembuatan roti tersebut ialah Tepung terigu, gula, dan juga bahan tambahan seperti susu.
* Tepung terigu merupakan sumber terbesar karbohidrat dalam proses pembuatan roti yang juga mengandung pati. Pati ialah salah satu penyimpanan karbohidrat dalam tumbuhan yang memiliki rantai panjang glukosa.
* Gula merupakan salah satu sumber karbohidrat sederhana yang dapat menciptakan rasa manis pada roti dan juga dapat diserap oleh tubuh dan juga menjadikannya sebagai energi pada tubuh kita.
* Susu juga merupakan karbohidrat dengan jumlah yang lebih sedikit daripada tepung terigu.

2. Benar bahwa gula merupakan sumber energi bagi tubuh kita, namun jika terlalu banyak atau berlebihan akan dapat menyebabkan efek buruk bagi kesehatan kita dan juga menimbulkan berbagai macam penyakit salah satunya seperti diabetes, obesitas, dan penyakit lainnya.

3. Adanya reaksi karamelisasi yaitu ketika monosakarida seperti glukosa atau fruktosa dipanaskan dalam suhu tinggi tanpa adanya air dan enzim. Dan proses non-enzimatik yang terjadi ketika gula dipanaskan hingga suhu tinggi.
Adanya reaksi maillard yaitu reaksi browning non-enzimatik yang terjadi antara gula pereduksi dan asam amino (untuk memberikan rasa dan aroma pada makanan yang dipanggang atau di oven).

4. Aroma wangi yang tercium selama proses pemanggangan disebabkan karena adanya reaksi karamelisasi dan juga reaksi maillard. Reaksi dari esterifikasi monosakarida juga menghasilkan senyawa aromatik.
In reply to RADEN SITI NURLAELA

Re: Diskusi Karbohidrat

by LUSY OCKTAVIANI -
1. Bahan yang mengandung karbohidrat dalam roti yaitu tepung terigu yang merupakan karbohidrat kompleks karena mengandung banyak pati. Pati merupakan jenis karbohidrat yang terdiri dari amilosa dan amilopektin yang berfungsi sebagai sumber energi. Selain tepung, gula merupakan karbohidrat sederhana yang ditemukan secara alami dalam susu, buah-buahan, dan sayur-sayuran. Gula juga merupakan sumber kalori utama tubuh.

2. Karbohidrat adalah komponen zat gizi yang penting bagi tubuh. Secara kimia, karbohidrat adalah senyawa yang disusun oleh atom karbon, hidrogen, dan oksigen. Karbohidrat memiliki fungsi utama yaitu sebagai sumber energi, selain itu juga berfungsi sebagai pemberi rasa manis pada makanan, terutama monosakarida dan disakarida. Namun, apabila karbohidrat dan gula dikonsumsi secara berlebihan seperti mengonsumsi camilan dan minuman manis yang berlebih akan berdampak buruk bagi kesehatan dan meningkatkan risiko penyakit seperti diabetes, obesitas.

3. Ketika proses pemanggangan roti dalam oven reaksi kimia yang terjadi yaitu reaksi maillard dan reaksi karamelisasi. Reaksi maillard merupakan reaksi pencoklatan non-enzimatis yang terjadi antara gula pereduksi dengan gugus amina dan terjadi karena adanya air. Sedangkan reaksi karamelisasi merupakan reaksi pencokelatan yang muncul karena adanya interaksi gula pada suhu tinggi diatas titik leleh dan terjadi karena proses pemanasan tanpa air.

4. Aroma wangi yang tercium ketika proses pemanggangan yaitu terjadi karena adanya reaksi maillard yaitu ketika interaksi gula dengan gugus amina sehingga menghasilkan rasa dan aroma roti yang mudah menguap dan menimbulkan warna gelap pada roti. Selain itu juga ragi memengaruhi terbentuknya rasa dan aroma khas pada roti.
In reply to RADEN SITI NURLAELA

Re: Diskusi Karbohidrat

by WIDYA FIRDIANI CHANDRANINGTYAS -
1. Bahan yang mengandung karbohidrat pada proses pembuatan roti ialah tepung terigu dan gula. Tepung terigu adalah tepung atau bubuk halus yang berasal dari proses penggilingan endosperm biji gandum, sehingga tepung terigu mengandung banyak zat pati. Pati sendiri ialah karbohidrat kompleks yang tidak larut dalam air. Sedangkan gula, biasanya gula yang digunakan dalam pembuatan roti itu ialah gula pasir yang merupakan termasuk karbohidrat juga yaitu jenis sukrosa. Gula pasir merupakan karbohidrat sederhana yang dapat larut dalam air dan langsung diserap tubuh untuk diubah menjadi energi. Gula ditambahkan pada jenis roti
tertentu untuk melengkapi karbohidrat yang ada untuk
proses fermentasi dan untuk memberikan rasa manis
pada roti.

2. Sebenarnya karbohidrat itu ada 2 jenis, yaitu karbohidrat sederhana dan karbohidrat kompleks. Karbohidrat sederhana merupakan jenis karbohidrat yang mudah dicerna oleh tubuh. Karbohidrat jenis ini dapat memicu kenaikan gula darah dengan cepat, sehingga tidak baik bagi penderita diabetes. Contoh nya gula pada makanan dan minuman manis yang biasanya memiliki kalori yang tinggi, sehingga harus dibatasi dalam mengonsumsi nya. Sedangkan karbohidrat kompleks merupakan jenis karbohidrat yang membutuhkan waktu lebih lama untuk dicerna tubuh. Hal ini karena karbohidrat kompleks mengandung serat yang baik untuk kesehatan, contohnya gandum, oat, sayuran, buah-buahan dan sebagainya.

3. Reaksi yang terjadi saat roti dipanggang yaitu reaksi maillard dan reaksi karamelisasi. Reaksi maillard adalah reaksi yang terjadi
antara gugus amin pada asam amino dengan
gula pereduksi pada suhu yang tinggi
sehingga menimbulkan warna coklat atau melanoidin yang bertanggung jawab atas warna makanan yang dipanggang. Reaksi ini dipengaruhi oleh suhu, pH dan jenis gula atau asam amino yang terlibat Dan inilah yang memberikan cita rasa yang khas pada roti. Sedangkan reaksi karamelisasi adalah degradasi gula
akibat pemanasan di atas titik leburnya
sehingga berubah warna menjadi coklat. Proses karamelisasi dimulai ketika monosakarida seperti glukosa atau fruktosa dipanaskan pada suhu tinggi tanpa kehadiran air ataupun enzim. Reaksi ini memberikan warna kecoklatan dan aroma yang khas pada roti.

4. Selama pemanggangan aroma roti tercium karena adanya peran ragi dan reaksi karamelisasi. Ragi berperan dalam
pembentukan aroma selain untuk
pembentukan rasa dan tekstur. Ragi roti menggunakan mikroorganisme utama
Saccharomyces cereviceae, mikroba inilah yang akan mengkonversi senyawa-senyawa pada adonan sehingga akan terbentuk rasa dan aroma khas roti akibat pembentukan asam, aldehid dan ester. Reaksi karamelisasi juga berperan dalam memberikan aroma yang khas pada roti selama pemanggangan melalui tahapan dehidrasi, fragmentasi dan polimerisasi.
In reply to RADEN SITI NURLAELA

Re: Diskusi Karbohidrat

by DIAN SAFITRI -
Nama : Dian Safitri
NIM : B.2310916
Prodi : Teknologi Pangan
Universitas Djuanda

1. Bahan-bahan yang mengandung karbohidrat dalam proses pembuatan roti tersebut ialah tepung dan gula.
- Tepung mengandung pati dan serat. Pati termasuk kedalam karbohidrat kompleks (polisakarida). Pati termasuk karbohidrat
kompleks karna terdiri dari rantai panjang glukosa. Sehingga memerlukan waktu yang lama untuk dicerna dalam tubuh. Sebagai
sumber energi utama dan pati berperan sebagai pengental, penstabil, dan pembentuk gel.
- Gula termasuk ke dalam karbohidrat sederhana (monosakarida dan disakarida) dan memiliki rantai molekul yang pendek
sehingga mudah dicerna oleh tubuh.

2. Makanan mengandung gula. Gula adalah sebagai sumber energi utama. Maka semua karbohidrat seharusnya baik untuk kita? Tapi banyak yang mengatakan mengkonsumsi gula adalah hal yang buruk?
Tidak semua karbohidrat baik untuk kita, seperti yang telah kita ketahui bahwa karbohidrat terbagi menjadi karbohidrat sederhana dan karbohidrat kompleks.
- Karbohidrat sederhana: terdiri dari molekul tunggal. Gula ini sendiri termasuk ke dalam karbohidrat sederhana. Dimana Gula ini
dapat cepat meningkatkan gula darah jika dikonsumsi berlebihan. berbeda dengan halnya karbohidrat kompleks.
Karbohidrat kompleks: Terdiri dari rantai panjang molekul gula yang memerlukan banyak waktu untuk dicerna dan diserap oleh
tubuh kita. serta pada karbohidrat kompleks tidak hanya mengandung gula, tetapi banyak mengandung vitamin, serat, dan lain
lain yang baik untuk tubuh.
Jadi, karbohidrat sederhana (gula) bisa dengan cepat meningkatkan kadar gula darah dalam tubuh. sedangkan karbohidrat kompleks lebih lambat untuk meningkatkan gula darah dalam tubuh dan bisa memberikan nutrisi yang baik untuk tubuh. Boleh mengkonsumsi gula, akan tetapi jangan terlalu berlebih dan harus seimbang dengan karbohidrat kompleks supaya menjadi lebih sehat.

3. Reaksi kimia yang terjadi pada proses pemanggangan roti di oven adalah Reaksi Maillard dan Reaksi Karamelisasi
- Reaksi Maillard: Reaksi ini terjadi melalui mekanisme yang lebih kompleks dan sering disebut dengan reaksi browning non-
enzimatik. ini terjadi antara gula pereduksi dan asam amino. Reaksi ini sangat penting berkaitan dengan kualitas
makanan karena mempengaruhi warna, aroma, dan rasa serta kualitas gizi.
- Karamelisasi: proses non-enzimatik yang terjadi ketika gula dipanaskan hingga suhu tinggi, reaksi ini dapat diarahkan dalam
pembentukan aroma atau pembentukan warna coklat seperti pada saat memanggang roti.

4. Aroma wangi yang tercium selama proses pemanggangan disebabkan oleh reaksi Mailard. Reaksi ini melibatkan reaksi aldehida dan amina pada tahap awal. Dengan adanya interaksi awal gula dan amina sehingga menghasilkan aroma makanan yang menguap dan warna coklat muncul. Adapun faktor yang mempengaruhi reaksi maillard ini diantaranya suhu, pH, Jenis gula atau asam amino yang terlibat dan inilah yang memberikan cita rasa dan aroma yang khas dari pemanggangan roti tersebut.
In reply to RADEN SITI NURLAELA

Re: Diskusi Karbohidrat

by ALISYA IDA NATA -
1. Bahan yang mengandung karbohidrat pada proses pembuatan roti salah satunya adalah tepung terigu dan gula . Dimana tepung merupakan bahan utama dari proses pembuatan roti yang merupakan sumber utama karbohidrat. Gula adalah sumber utama karbohidrat sederhana yang secara alami biasanya terdapat dalam buah dan sayur (fruktosa). berdasarkan jenisnya , karbohidrat terbagi menjadi karbohidrat sederhana dan karbohidrat kompleks. kerbohidrat sederhana yaitu dimana gula-gula kompleks dipecah menjadi unit yang lebih sederhana agar bisa diserap tubuh, seperti glukosa dan galaktosa. sementara karbohidrat kompleks memiliki susunan gula yang lebih panjang, sehingga akan lebih lama untuk dicerna dan diserap oleh tubuh.
2. Karbohidrat memang baik untuk kita karena berfungsi sebagai sumber energi utama bagi tubuh begitu juga dengan gula. Namum jika mengkonsumsi gula yang berlebih itu juga tidak baik, karena konsumsi gula yang berlebih dapat menyebebkan timbulnya penyakit seperti penyakit diabetes, obesitas, gigi berlubang dan lain-lain. Sehingga perlu adanya batasan dalam mengkonsumsi gula untuk menjaga kesehatan tubuh kita.
3. Reaksi kimia yang terjadi pada saat proses pemanggangan dalam pembuatan roti adalah Reaksi Mailard,
reaksi ini terjadi melalui mekanisme yang lebih kompleks dan sering disebut reaksi browning non-enzimatik. Dimana warna kulit roti yang dipanggang berubah menjadi kecoklatan karena rekasi kimia gula dan asam amino dari protein. Reaksi ini sangat penting dalam memberikan rasa dan aroma pada makanan yang dipanggang.
4. Aroma wangi yang tercium selama proses pemanggangan juga merupakan reaksi kimia dari rekasi mailard. Dimana reaksi ini berpengaruh dalam memberikan rasa dan aroma pada makanan yang dipanggang.
In reply to RADEN SITI NURLAELA

Re: Diskusi Karbohidrat

by NURUL ALFIAH -
Nama : Nurul Alfiah
Nim: B. 2310746
Universitas Djuanda
Pada proses pembuatan roti terdapat beberapa bahan yang mengabdung karbohidrat diantaranya yaitu gula pasir (sukrosa) dan tepung terigu. Sukrosa merupakan disakarida yang terdiri dari glukosa dan fruktosa yang ikatanya bisa di pecahkan oleh air, reaksi ini bisa di percepat dengan adanya enzim sukrase. Bahan selanjutnya yaitu tepung terigu yang mengandung yang mengandung pati dan di di dalam pati tersebut terdapat rantai glukosa yang panjang.
2. Di dalam karbohidrat mengandung gula dan karbohidrat merupakan sember energi bagi tubuh. Pada karbohidrat terdapat karbohidrat senderhana yang mudah di cerna oleh tubuh dan ada karbohidrat kompleks yang sulit di cerna oleh tubuh. Segala sesuatu yang di konsumsi secara berlebihan maka hasilnya tidak akan baik.
3. Reaksi kimia yang terjadi pada proses pemanggangan roti di oven merupakan reaksi browning secara non enzimatis yang terjadi karena gugusan amino dari protein bereaksi dengan gugusan aldehida atau keton dari gula pereduksi yang menghasilkan aroma, rasa dan warna cokelat pada roti
4. Karena terjadi reaksi mailard terjadi antara gula pereduksi dan asam amino
In reply to RADEN SITI NURLAELA

Re: Diskusi Karbohidrat

by NAYLA SABILLA RAMADHANI -
1. Bahan yang mengandung karbohidrat pada roti ialah tepung terigu dan gula.
• Tepung terigu menjadi bahan pokok dalam pembuatan roti. Tepung terigu mengandung pati yang merupakan karbohidrat kompleks yang tidak larut dalam air dan juga protein dalam bentuk gluten yang berperan menentukan tingkat kekenyalan makanan yang dihasilkan.
• Gula merupakan karbohidrat sederhana berjenis monosakarida dan disakarida. Gula digunakan sebagai tambahan energi bagi otak dan otot dalam beraktivitas sehari-hari.
2. Gula jika di konsumsi dalam batas wajar baik untuk tubuh kita, tetapi jika mengonsumsi gula secara berlebihan akan menyebabkan peningkatan berat badan, memicu obesitas, yang merupakan faktor risiko utama penyakit metabolik seperti diabetes tipe 2, gigi berlubang, penyakit jantung hingga dapat menyebabkan kanker.
3. Pemanggangan dapat menyebabkan berbagai reaksi seperti reaksi Maillard dan pereaksi ini dapat meningkatkan kemampuan antioksidan. Reaksi Maillard disebut juga sebagai reaksi pencoklatan non enzimatis melalui pemanggangan (pemanasan). Dalam proses ini, gula dan asam amino dalam protein mengalami berbagai reaksi kimia untuk membentuk berbagai senyawa baru yang memengaruhi warna, tekstur, aroma, dan rasa roti.
4. Aroma wangi yang tercium selama proses pemanggangan ini berasal dari reaksi maillard. Reaksi ini dimana gula bergabung dengan asam amino untuk membentuk kompleks berwarna emas dan kuning keemasan yang lezat mengeluarkan banyak senyawa aromatik yang mudah menguap yang melayang melalui udara
In reply to RADEN SITI NURLAELA

Re: Diskusi Karbohidrat

by ALIFIA AL-FIRDAUSY -
1Adapun karbohidrat yang terkandung dalam roti yaitu tepung terigu,karna tepung terigu kaya akan pati yang merupakan karbohidrat kompleks,kemudian karbohidrat yang lain adalah gula,dan ragi ,sumber utama karbohidrat pada pembuatan roti terdapat pada pati dan gula karna keduanya memainkan peran penting dengan memberikan rasa dan aroma kemudian keduanya memainkan peran penting untuk mempengaruhi struktur dan tekstur roti.
2.gula memang merupakan sumber energi untuk tubuh kita,tetapi alangkah baiknya kita tidak mengkonsumsi gula terlalu banyak karena jika mengkonsumsi berlebih maka akan memberikan efek kelebihan kalori sehingga bisa menimbulkan resiko diabetes,obesitas dan kerusakan gigi,terutama pada anak kecil
3.pada saat proses pemanggangan terjadi proses karamelisasi,pada proses karamelisasi ini molekul gula terpecah menjadi senyawa yang lebih kecil yg menghasilkan warna keemasan dan rasa manis yang khas pada roti,kemudian ada reaksi mailard pada proses ini dapat menghasilkan senyawa aromatik berbeda dan memberikan rasa dan aroman yang khas padaroti yang baru dipanggang
4.mengapa roti panggang mengeluarkan aroma wangi? Itu terjadi karna proses pembuatan roti mengalami reaksi karamelisasi dan reaksi mailard yang dapat memberikan aroma wangi yang khas serta rasa manis pada roti