Forum Diskusi 8: Kerja Kelompok

Hambatan dalam Kerja Kelompok

Hambatan dalam Kerja Kelompok

by MARETA DWIE SILVIA PUTRI -
Number of replies: 7

Mareta Dwie Silvia Putri PM150208 (Universitas Jember)

Bagaimana cara mengatasi kendala dalam kerja kelompok?

In reply to MARETA DWIE SILVIA PUTRI

Re: Hambatan dalam Kerja Kelompok

by Maulana Iqbal Rizki -
1. Kurangnya kepercayaan antar anggota tim. Pada dasarnya, hambatan ini terjadi karena anggota tim tidak bersedia menampilkan sisi rentannya kepada sesama anggota tim. Mereka tidak mau terbuka mengenai kelemahan dan kekurangan diri, kesalahan yang dilakukan, serta kebutuhan untuk meminta bantuan rekan-rekannya. Keadaan ini membuat tim kesulitan untuk membangun kepercayaan yang merupakan fondasi penting dalam kerja sama tim.


2. Ketakutan terhadap konflik. Tim yang tidak saling percaya satu sama lain, tidak akan bersedia untuk terlibat dalam konflik yang terbuka dan konstruktif. Mereka lebih memilih untuk menyimpan pendapat yang mereka miliki ketimbang berdebat dengan rekan satu timnya. Anggota tim memilih untuk mempertahankan keharmonisan (palsu) dalam tim.


3. Kurangnya komitmen dalam tim. Keengganan tim untuk terlibat dalam konflik mengakibatkan kurangnya komitmen anggota terhadap tim. Komitmen dalam konteks kerja sama tim berfokus pada pembuatan rencana dan pengambilan keputusan. Ketika anggota tim tidak memberikan pendapatnya dalam diskusi (karena takut terlibat konflik), mereka akhirnya tidak benar-benar terlibat dalam keputusan yang diambil oleh tim.


4. Menghindari pertanggungjawaban. Tanpa adanya komitmen terhadap perencanaan dan pengambilan keputusan yang diambil oleh tim, anggota tim tidak dapat meminta pertanggungjawaban kepada rekan kerjanya. Mereka ragu-ragu untuk memberikan feedback kepada rekan kerja terkait dengan performanya dalam tim. Mereka memilih untuk tidak mengingatkan rekan kerjanya mengenai standar performa yang tinggi demi menghindari ketidaknyamanan antar anggota tim.


5. Ketidakpedulian terhadap hasil yang diperoleh tim. Tanpa adanya pertanggungjawaban, anggota tim akhirnya lebih fokus pada tujuan pribadi ketimbang tujuan tim. Kegagalan untuk meminta pertanggungjawaban kepada rekan kerja, menciptakan lingkungan dimana anggota tim tidak peduli terhadap hasil yang diperoleh secara tim. Mereka cenderung mencari pengakuan untuk diri sendiri dengan mengorbankan tujuan tim.
In reply to Maulana Iqbal Rizki

Re: Hambatan dalam Kerja Kelompok

by GAVIN RUDI ADHYTIAN -
Hambatan yang mungkin dapat terjadi dalam suatu kelompok terutama dalam menjalin kerja sama kelompok atau kerja kelompok adalah adanya kemajemukan latar belakang. Hal ini akan menyebabkan perbedaan pendapat dan persepsi selama keberjalannya. Namun sebenarnya hal ini merupakan hal penting dan menjadi point plus untuk mengembangkan kelompok. Dengan perbedaan maka akan tercipta pola pikir dan cara pandang serta peserpsi yang semakin beragam yang mana hal ini akan mendorong cara pandang terhadap suatu hal dari berbagai sudut pandang.
In reply to MARETA DWIE SILVIA PUTRI

Re: Hambatan dalam Kerja Kelompok

by HUSNA NABILA KHOIRUNNISA -
salah satu kendala dalam kerja kelompok adalah komunikasi yang tidak berjalan lancar, dimana adanya misscom koordinasi antar anggota kelompok dengan ketua kelompok
In reply to HUSNA NABILA KHOIRUNNISA

Re: Hambatan dalam Kerja Kelompok

by STENY MAHESWARA HALIM -
Kurangnya kepercayaan antar anggota tim. Pada dasarnya, hambatan ini terjadi karena anggota tim tidak bersedia menampilkan sisi rentannya kepada sesama anggota tim. Mereka tidak mau terbuka mengenai kelemahan dan kekurangan diri, kesalahan yang dilakukan, serta kebutuhan untuk meminta bantuan rekan-rekannya. Keadaan ini membuat tim kesulitan untuk membangun kepercayaan yang merupakan fondasi penting dalam kerja sama tim.
In reply to MARETA DWIE SILVIA PUTRI

Re: Hambatan dalam Kerja Kelompok

by ASA QUBAILA SITTA ZIDNA RIZQIA -
Menurut saya cara mengatasi Kendala dalam kerja kelompok adalah dengan menciptakan suasana kelompok yang berasas kekeluargaan, dengan begitu ketika ada masalah baik dari personal anggota maupun keseluruhan lebih mudah untuk dikomunikasikan untuk dicarikan solusi bersama.
In reply to MARETA DWIE SILVIA PUTRI

Re: Hambatan dalam Kerja Kelompok

by Hilfa Zahratul Firdausy -
1. memperbanyak diskusi dengan anggota kelompok
2. menerima semua saran dan masukan lalu di diskusikan bersama
3. rutin melakukan evaluasi agar bisa memantau perkembangan dan kekurangan dalam program yang telah dijalankan
In reply to MARETA DWIE SILVIA PUTRI

Re: Hambatan dalam Kerja Kelompok

by Alifia Lisda Zetty Aqmi -
menurut saya untuk mengatasi kendala dalam kerja kelompok yaitu menjelaskan situasi dan penyebab apa yang terjadi sehingga adanya kendala, selain itu antar anggota juga perlu komunikasi dan saling terbuka serta memiliki tanggung jawab