Forum Diskusi 1: Pemetaan Sosial

mengapa pemetaan sosial itupenting ?

mengapa pemetaan sosial itupenting ?

by CHOIRUN NISA -
Number of replies: 2

karena Pemetaan Sosial adalah satu metode visual yang menunjukkan lokasi relatif suatu atau komunitas yang dilakukan untuk menemukenali dan mendalami kondisi komunitas sosial tersebut. Pemetaan sosial yang dilakukan untuk menemukenali tentang kondisi sosial budaya masyarakat pada wilayah tertentu yang akan dijadikan sebagai wilayah sasaran program. Pemetaan sosial juga dapat didefinisikan sebagai proses identifikasi karakteristik masyarakat melalui pengumpulan data dan informasi baik sekunder maupun langsung mengenai kondisi masyarakat dalam satu wilayah tertentu.

In reply to CHOIRUN NISA

Re: mengapa pemetaan sosial itupenting ?

by MILADIYA NUR -

Pemetaan sosial sangat penting karena bagaimana kita dapat menyelesaikan permasalahan sosial yang ada jika kita sendiri tidak memahami dan tidak tahu permasalahan apa yang sebenarnya terjadi.

In reply to CHOIRUN NISA

Re: mengapa pemetaan sosial itupenting ?

by MOHAMMAD SHAHRUKH RIZAN -
Pementaan sosial sangat penting juga karena sebagai langkah awal pengenalan lokasi sasaran program dan pemahaman fasilitator terhadap kondisi masyarakat yang menjadi sasaran. Dan untuk mengetahui kondisi sosial masyarakat sasaran program serta sebagai dasar pendekatan dan metode pelaksanaan program pemerintah melalui sosialisasi dan pelatihan.