1. Bencana Alam Geologi adalah jenis bencana alam yang terjadi diatas permukaan bumi.
Contoh : gempa bumi, tanah longsor, gunung meletus, peristiwa tsunami.
2. Bencana Alam Meteorologis atau Klimatologis adalah jenis bencana alam yang terjadi karena adanya perubahan iklim yang ekstrim.
Contoh : kekeringan, banjir bandang, angin puting beliung.
3. Bencana Alam Ektra-Terestrial adalah jenis bencana alam yang terjadi karena sesuatu yang terjadi di luar angkasa.
Contoh : asteroid yang dapat menghantam bumi, badai matahari, meteor.
4. Bencana Wabah Penyakit adalah peristiwa luar biasa dimana suatu penyakit tersebar secara masif pada daerah tertentu. Wabah penyakit dapat mengakibatkan kesakitan atau kematian secara epidemiologis pada suatu wilayah dalam kurun waktu tertentu.
Contoh : penduduk desa A, terserang penyakit difteri.
Karakteristik Bencana Alam
a. Karakteristik Gempa Bumi
• Berlangsung dalam waktu yang sangat singkat
• Lokasi kejadian tertentu
• Akibatnya dapat menimbulkan bencana
• Berpotensi terulang lagi
• Belum dapat diprediksi
• Tidak dapat dicegah, tetapi akibat yang ditimbulkan bencana dapat dikurangi.
b. Karakteristik Tanah Longsor
• Gerakan tanah dan batuan yang terseret kebawah pada bagian yang miring
• Terjadi secara tiba- tiba.
• Merusak bangunan, jalan, dan peralatan umum lainnya.
c. Karakteristik Tsunami
• Kejadiannya tidak terduga
• Gelombang merambat dengan kecepatan yang berbanding lurus dengan akar kedalaman perairan.
• Memiliki panjang, tinggi dan arah gelombang tertentu.
d. Karakteristik Gunung Meletus.
• Dapat diprediksi, tetapi tidak dapat dicegah.
• Mengeluarkan material berupa gas, batuan, pasir, dan lain lain.
• Dalam kejadian tertentu gunung meletus dapat mengubah iklim global dan sejarah manusia.
e. Karakteristik Banjir
• Datang dengan tiba-tiba
• Hujan lebat yang turun tidak kunjung berhenti
• Viskositas aliran yang tinggi
• Membawa beberapa material lainnya