Bagaimana seharusnya Pemerintahan masa depan di Indonesia?
Menurut saya dengan berkembangnya teknologi yang begitu pesat saat ini, semua lini kehidupan sudah tentunya harus bisa menyesuaikan dan beradaptasi. Dalam konteks Pemerintahan masa depan di Indonesia tentunya pemerintah harus memenuhi beberapa kriteria penting. Struktur dan sistem pemerintahan yang efektif dapat dicapai melalui desentralisasi, penerapan teknologi digital (E-Gov), dan sistem pemilihan langsung yang meningkatkan partisipasi rakyat. kebijakan dan program pemerintah harus fokus pada pendidikan dan kesehatan yang berkualitas, ekonomi hijau, ketahanan pangan, serta inovasi dan teknologi serta adanya transparansi dan akuntabilitas serta evaluasi kinerja dalam struktur pemerintahan. Dan juga pelayanan publik yang efektif dan efisien juga menjadi prioritas. Pemerintah harus meningkatkan kualitas aparatur negara, mengembangkan kapasitas, dan memperkuat integritas, mengoptimalkan sumber daya alam, dan meningkatkan kerjasama internasional juga menjadi tantangan yang harus dijawab. Dalam mencapai semua itu, pemerintah harus berpegang pada prinsip demokrasi, keadilan, transparansi, dan akuntabilitas. Dengan demikian, pemerintahan masa depan di Indonesia dapat mencapai kemajuan berkelanjutan dan meningkatkan kualitas hidup rakyat.