Forum Diskusi 6: Mitigasi dan Pengawasan

tujuan mitgasi

tujuan mitgasi

by Roudhotul jannah -
Number of replies: 6

Tujuan mitigasi bencana

  • Mengurangi dampak yang ditimbulkan, khususnya bagi penduduk
  • Sebagai landasan (pedoman) untuk perencanaan pembangunan
  • Meningkatkan pengetahuan masyarakat dalam menghadapi serta mengurangi dampak/resiko bencana, sehingga masyarakat dapat hidup dan bekerja dengan aman
In reply to Roudhotul jannah

Re: tujuan mitgasi

by PINGKAN EKA FARAH DEWI -
Saya setuju dengan pendapat Roudhatul Jannah, bahwa mitigasi bencana sangat diperlukan terutama bagi masyarakat yang awam atau belum mengerti tentang pentingnya mitigasi bencana.
In reply to Roudhotul jannah

Re: tujuan mitgasi

by MUHAMMAD JUNAIB ARSA -
setuju karena dalam mitigasi bencana masyarakat harus paham dan mengerti soal mitigasi bencana dikota maupun di desa-desa
In reply to Roudhotul jannah

Re: tujuan mitgasi

by HERNAYANTI HERNAYANTI -
serta dapat memberikan edukasi yang baik dan benar ke seluruh masyarakat tanpa membeda bedakan.
In reply to HERNAYANTI HERNAYANTI

Re: tujuan mitgasi

by Mochammad Mugi Setiyanto -
Menurut Sigit Sapto Nugroho dan kawan-kawan, dalam buku Hukum Mitigasi Bencana di Indonesia (2020), tujuan utama dari adanya mitigasi bencana adalah mengurangi risiko cedera dan kematian masyarakat atau timbulnya korban jiwa.

Sedangkan tujuan sekunder dari mitigasi bencana ialah mengurangi kerusakan dan kerugian ekonomi, termasuk infrastruktur, yang mungkin ditimbulkan.

Tujuan lain dari mitigasi bencana, yakni meningkatkan pengetahuan masyarakat dalam menghadapi dan mengurangi risiko bencana, supaya masyarakat bisa hidup dengan aman dan nyaman. Mitigasi bencana juga ditujukan sebagai landasan perencanaan pembangunan.
In reply to Roudhotul jannah

Re: tujuan mitgasi

by Mahardika Putri Stevany -
Ijin menambahkan..
Mitigasi bencana bertujuan untuk mengurangi dampak yang ditimbulkan oleh bencana dan adaptasi perubahan iklim membuat kita dapat menyesuaikan diri dengan suasana lingkungan yang baru agar kita tetap dapat hidup dengan aman dan nyaman. (Subandono Diposaptono: 2011)
In reply to Roudhotul jannah

Re: tujuan mitgasi

by SANDRA KUSUMA MILDA WARDANI -
Saya setuju dengan jawaban di atas. Mungkin dengan adanya mitgasi akan mengurangi dampak kemiskinan bagi masyarakat. Dan akan menambah ilmu untuk masyarakat yang lebih maju lagi