PETUNJUK KULIAH DARING MINGGU 8-14

PETUNJUK

Selamat datang di mata kuliah Ilmu Pascapanen Peternakan Semester Genap 2020-2021.  Matakuliah ini diselenggarakan dengan menggunakan LMS  ELDIRU. 

  • Pembelajaran dari dengan ELDIRU bukan semata-mata memindahkan ruang kelas tatap muka ke dalam media daring (Zoom atau Google Meet). Eldiru merupakan learning management system yang dapat digunakan untuk mengelola proses pembelajaran secara lebih komprehensif, dan sistematis, dengan materi yang dapat diakses kapan saja oleh mahasiswa.  Oleh karena itu, mahasiswa diharuskan membaca petunjuk/panduan dengan cermat dan teliti.  Pembelajaran daring memerlukan kemandirian dalam belajar, kedisiplinan dan motivasi yang kuat untuk mencapai capaian pembelajaran (CPL).
  • Bentuk pembelajaran IPP meliputi (1) belajar terbimbing (guided-learning) dengan  petunjuk dan materi tersedia di Eldiru, (2) diskusi/kuliah sinkronus dengan Zoom (KULZUM) selama 60 menit, (3) pemberian aktivitas / penugasan berupa kasus atau small project, dan (4) praktikum.
  • Jadwal kuliah/pertemuan dari Bagian Pendidikan Fakultas Peternakan: Selasa 10.40 - 12.25 WIB.
  • Lakukan pengisian DAFTAR HADIR pada kurun waktu yang ditetapkan. Password: ipp2021
  • Silahkan mempelajari materi pembelajaran yang tersedia yang dapat diakses setiap saat.  Mahasiswa tidak disarankan hanya mempelajarai materi hanya pada jam kuliah saja.

Last modified: Tuesday, 4 May 2021, 4:17 AM