Pengantar Perkuliahan
Assalamualaikum
Selamat datang rekan-rekan mahasiswa! Senang sekali kami dapat membersamai Anda di mata kuliah Kapita Selekta Pendidikan. Mata kuliah ini didesain dengan metode blended learning yaitu perpaduan antara perkuliahan tatap muka terbatas dan perkuliahan daring melalui platform LMS SYAM-OK. Kami mengajak rekan-rekan mahasiswa untuk bersinergi dan berkolaborasi dalam semua proses pembelajaran, agar dapat menghasilkan proses pembelajaran yang menyenangkan dan bermakna.
Deskripsi Mata Kuliah
Mata kuliah ini membahas tentang dinamika manajemen sistem pendidikan sebagai bunga rampai pelaksanaan pendidikan nasional, sehingga kajian dalam mata kuliah ini adalah tentang isu-isu strategis yang berkaitan dengan pengelolaan pendidikan di Indonesia dalam perspektif nasional, baik pada tataran makro di tingkat nasional dan regional, maupun mikro di tingkat satuan pendidikan. Selain itu, melalui mata kuliah ini mahasiswa dilatih untuk melakukan kajian kritis untuk mengungkap, menggali, mendipkripsikan, dan memposisikan isu-isu pengelolaan pendidikan baik dari segi legislasi, konsepsi, maupun praktisi.
Capaian Mata Kuliah
- Mampu menguraikan Reformasi Pendidikan Nasional
- Mampu memahami Budaya Nasional Sebagai Dasar Pendidikan
- Mampu memahami Pendidikan Karakter
- Mampu memahami Wajib Belajar Dalam Sistem Pendidikan Nasional
- Mampu mnegidentifikasi Pendidikan Prasekolah
- Mampu memahami Sekolah Dasar Sekolah Rendah
- Mampu memahami Sekolah Menengah Komprehensif
- Mampu memahami Pendidikan Guru
- Mampu memahami Pendidikan Internasional
- Mampu memahami Sertifikasi Guru
- Mampu memahami Pendidikan Wanita
- Mampu memahamiPendidikan Seks
- Mampu memhami pembelajaran di era pandemic covid-19
Referensi
- Sugiyono. (2002). Manajemen Diklat. Bandung: Alfabeta
- Waluyo Adi, 1999, Peran dan Fungsi Pelatihan serta Fungsi Manajemen Pelatihan: Jakarta UT
- Dr. Nurhikmah, S.Pd,M.Si. 2006. Kapita Selekta. Di Biayai Oleh SP4
Zaitun. (2011). Kapita Selekta Pendidikan. Riau: Yayasan Pusaka Riau
Muhsyanur & Amie Primarni. (2018). Kapita Selekta Pendidikan Menelaah Fenomena Pendidikan di Indonesia dari Perbagai Disiplin Ilmu. Yogyakarta: Katalog Dalam Terbitan.
Evaluasi
- Aktivitas partisipatif (20%)
- Project (35%)
- Kuis (5%)
- Tugas (15%)
- UTS (15%)
- UAS (20%)
- Kontak dosen pengampu yang bisa dihubungi,
Sella Mawarni, M. Pd. (WA 0838 9831 8981)