Sintaksis Bahasa Indonesia
Dosen Pengampu
Nama : RABIYATUL ADAWIYAH Email: d0819098501@unwmataram.ac.id |
||
Mata Kuliah | : | SINTAKSIS BAHASA INDONESIA |
Kode | : | MKKP 110 |
Program Studi | : | S1 Pendidikan Bahasa Dan Sastra Indonesia |
Perguruan Tinggi | : | Universitas Nahdlatul Wathan Mataram |
Capaian Pembelajaran Mata Kuliah (CPMK)
Selamat Pagi...!
Selamat bergabung dalam pembelajaran kolaboratif para mahasiswa dari Universitas Nahdlatul Wathan Mataram dengan Universitas Muhamadiyah Mataram. Ada beberapa hal yang menjadi catatan dan harus kita sepakati bersama:
1. Kontrak Perkuliahan : Membuat Pernyataan kesepakatan
2. Hak dan Kewajiban :
Hak Dosen: Mendapat pengakuan dari jurusan atas kegiatan pembelajaran yang dilakukan, memberikan skor penilaian berdasarkan kemampuan mahasiswa, mengelola kegiatan pembelajaran untuk mencapai tujuan yang optimal, mengeluarkan mahasiswa apabila tidak mematuhi kontrak yang disepakati, memberikan tugas kepada mahasiswa untuk membantu memahami materi
Hak Mahasiswa: Mengontrak matakuliah sesuai dengan yang direncanakannya, mendapat nilai yang diberikan oleh dosen, mengikuti perkuliahan sesuai dengan yang direncanakan dosen.
Kewajiban Dosen: Menyampaikan/mengelola pembelajaran sesuai dengan jadwal yang disepakati, membimbing mahasiswa untuk memahami materi yang disajikan, memberikan nilai sesuai dengan kemampuan mahasiswa.
Kewajiban Mahasiswa: Hadir dalam setiap kegiatan perkuliahan sesuai kesepakatan, berusaha untuk memahami materi yang disampaikan, mengerjakan tugas, tugas yang diberikan di LMS.
3. Perjanjian dan Komitmen
a. Mahasiswa harus masuk ke dalam kelas online sebelum perkuliahan di mulai.
b. Mahasiswa minimal hadir 75% dari jumlah perkuliahan yang direncanakan untuk dapat mengikuti ujian akhir.
c. Apabila mahasiswa tidak hadir, wajib menginformasikan kepada dosen atau ketua kelas melalui surat tertulis, telepon, atau whatshap serta LMS.
d. Platfom media perkuliahan Learning Manajemen Syistem (LMS) di SPADA Indonesia.
e. Mahasiswa dan dosen memakai pakaian yang rapi dan sopan sewaktu pelaksanaan perkuliahan online (syncronous) tidak menggunakan kaos oblong, dan mahasiswa harus menghidupkan kamera.
f. Mahasiswa memiliki komitmen mengikuti perkuliahan dengan baik dan melaksanakan semua tugas yang disepakati, dan mengumpulkan tugas sesuai dengan waktu yang telah ditentukan.
g. Penilaian dilaksanakan atas dasar kehadiran di LMS, tugas, partisipasi, aktif berdiskusi serta tes yang dilakukan selama
proses belajar.