HUKUM AGRARIA
Dosen Pengampu
Nama : Dr. H. NURDIN, SH.,MH. Email: nurdin.nt005@gmail.com |
||
Nama : DR. SHINTA NURDAYATI SALAM, S.H., M.H. Email: shintanurhidayaty@gmail.com |
||
Nama : ADI SURIADI, S.H., M.H., M.Si. Email: adisuriadi.dty@uim-makassar.ac.id |
||
Mata Kuliah | : | HUKUM AGRARIA |
Kode | : | 2FHD0404 |
Program Studi | : | S1 Hukum |
Perguruan Tinggi | : | Universitas Islam Makassar |
Capaian Pembelajaran Mata Kuliah (CPMK)
Setelah mempelajari mata kuliah ini, mahasiswa dapat memahami, menganalisis, dan menerapkan pengetahuan, konsep dasar hukum agraria serta memiliki keterampilan dalam mempraktikkan metode dan konsep hukum untuk menemukan, menganalisis dan memecahkan masalah hukum agraria, sekaligus memberikan alternatif pemecahan masalah hukum agraria tersebut.
Deskripsi Matakuliah
Mata kuliah ini mempelajari istilah dan pengertian hukum agraria, aspek-aspek hukum agraria, baikdari segi hukum positif maupun dari kasus-kasus yang terjadi di masyarakat, sejarah dualisme hukum agraria (hukum tanah Barat dan hukum tanah adat) pada masa kolonial, sejarah terbentuknya undang-undang Pokok Agraria (UUPA), asas-asas yang mendasari pelaksanaan UUPA, hak menguasai negara perbedaannya dengan Domein Verklaring, hak ulayat, politik hukum agraria dan perkembangan politik hukum agraria, hak-hak atas tanah menurut UUPA meliputi : konsepsi hukum tanah nasional, pemilikan, peralihan dan pendaftarannya, land reform dan land use, penataan pemanfaatan tanah untuk penggunaan serta sengketa pertanahan.
Pustaka
- Hukum Agraria Indonesia. Dr. H. M. Arba, Sh, M.Hum. Sinar Grafika, Jakarta, 2017.
- Effendi Perangin, Hukum Agraria Indonesia, Suatu Telaah Dari Sudut Pandang Praktisi Hukum, Rajawali Pers, Jakarta, 2001
- Parlindungan, Ap, Landreform Di Indonesia, Strategi Dan Sasarannya, Mandar Maju, Bandung, 1991
- Hukum Agraria Dan Hak-Hak Atas Tanah, Urip Santoso, Kencana, Jakarta, 2005
- Boedi Harsono, Hukum Agraria Indonesia, Sejarah Pembentukan Undang-Undang Pokok Agraria Isi dan Pelaksanaannya, Jilid 1, Hukum Tanah Nasional, Djambatan, Jakarta, 2002.