Diskusi Sejarah Fotografi

Sejarah Fotografi

Sejarah Fotografi

by 22010024029 RAHMATUL HIDAYAH -
Number of replies: 0

Perang dunia memberikan pengaruh yang sangat besar terhadap perkembangan teknologi fotografi karena pada masa inilah segala pengaruh-pengaruh fotografi mulai muncul sebagai akar dari perkembangan teknologi fotografi yang ada pada saat ini. Dengan kata lain, kebutuhan yang diperlukan pada saat perang dunia memacu inovasi dan juga perkembangan teknologi infografi. Sedangkan dampak perang dunia dalam perkembangan seni fotografi adalah banyak memunculkan berbagai macam aspek yang berkaitan dengan kemanusiaan yang banyak dikembangkan hingga saat ini dengan menyangkutkan berbagai aspek manusiawi, emosional, dan konflik dari kehidupan di sekitar. Peristiwa-peristiwa ini dapat memengaruhi cara kita memahami dan mengapresiasi gambar fotografi dengan cara meningkatkan pemahaman yang kita miliki dan berkaitan dengan sejarah maupun kemanusiaan serta juga membentuk cara kita dalam memandang fotografi sebagai alat komunikasi yang kuat. Apresiasi terhadap gambar dari fotografi berkembang menjadi pemahaman yang berkaitan dengan aspek kehidupan dan manusia.