[Forum][TM - 10][Komunikasi Bisnis] Mengelola Komunikasi Krisis

Mengelola Komunikasi Krisis

Mengelola Komunikasi Krisis

by MERIA MERI -
Number of replies: 0

1.Pra-krisis : Tahap ini meliputi pemantauan isu, media, dan sosial untuk mengidentifikasi kemungkinan krisis. Navigasi ini membantu mengidentifikasi kapan kira-kira akan terjadi krisis dan mempersiapkan organisasi untuk menghadapi situasi tersebut.

2.Pencegahan : Melakukan pencegahan (prevention) dengan selalu melakukan monitoring dan evaluasi terhadap berbagai proses di organisasi/perusahaan

3.Intervensi/Penanganan : Bagaimana komunikasi krisis itu bagian penting dari manajemen krisis. Langkah-langkah yang harus diambil sesuai dengan kondisi krisis, seperti penolakan, penghindaran diri, dan strategi komunikasi yang handal

 

2.Transparansi memainkan peran penting dalam mengelola komunikasi selama krisis. Hal ini memungkinkan terjadinya komunikasi yang terbuka dan jujur, yang dapat membantu membangun kepercayaan dan kredibilitas. Di sektor publik, transparansi penting untuk memberikan informasi kepada publik dan pemangku kepentingan

 

3.Krisis Komunikasi : Perusahaan perlu berkomunikasi secara simetris dengan konsumen dan melalui berbagai saluran seperti siaran pers, situs web, dan media sosial untuk membantu konsumen dan melindungi reputasi perusahaan.

 

Respons Krisis : Respons krisis yang efektif meliputi pemrosesan informasi, penyesuaian informasi, dan perbaikan reputasi. Perusahaan juga perlu menentukan respons yang sesuai dengan tingkat tanggung jawab krisis yang dibebankan kepada perusahaan

 

Mempertahankan Hubungan : Penting untuk membangun hubungan yang solid dengan mitra dan pihak terkait serta melakukan evaluasi dan perbaikan terhadap proses bisnis setelah menghadapi krisis