Katakan Anda adalah pemimpin suatu perusahaan. Pada suatu saat, pesaing perusahaan Anda melakukan terobosan besar. Pada titik ini, Anda dengan tim manajemen harus segera mempertimbangkan kejadian-kejadian yang mungkin terjadi.
Kemudian, tentukan apakah dampak yang akan dirasakan oleh perusahaan Anda adalah baik atau buruk. Setelah itu, tentukan bagaimana perusahaan Anda akan merespon terhadap risiko tersebut. Terakhir, Anda harus mengawasi kegiatan perusahaan supaya berjalan sesuai dengan tanggapan yang telah ditentukan sebelumnya.