Forum Diskusi Pertemuan 4

Forum Diskusi Pertemuan 4

Forum Diskusi Pertemuan 4

Number of replies: 5


Ikutilah forum diskusi untuk memperdalam pemahaman Anda!


Menurut Anda, bagaimana dampak yang timbul apabila Public Relations menyebarkan pesan-pesan bohong?


In reply to First post

Re: Forum Diskusi Pertemuan 4

by THERESIA ARIANI PUTRIASIH BUTAR BUTAR -
Theresia Ariani - 2022041143

Dampaknya bukan hanya ke praktisi PR nya saja, melainkan dapat berdampak besar bagi perusahaan atau organisasi. Kehilangan kepercayaan public, krisis reputasi, dapat berdampak juga ke jalur hukum atas penyesatan dengan penyebaran berita bohong, penurunan kerjasama, dan lain-lain. Karena pada dasarnya seorang praktisi PR justru harus membangun kepercayaan dan terbuka dengan pihak eksternal dan internal untuk menjalin kerjasama guna menunjang keberhasilan program organisasi.
In reply to First post

Re: Forum Diskusi Pertemuan 4

by MAIA KHOIRUNNISA -
Maia Khoirunnisa - 2022041139

Dampak yang timbul akibat menyebarkan pesan bohong di antaranya, Praktisi PR akan kehilangan kepercayaan oleh publik serta terancamnya reputasi perusahaan sehingga dapat membuat konsumen dan investor enggan berhubungan dengan perusahaan tersebut dan dapat menurunkan nilai merek atau saham. Selain itu, berdampak pada jalur hukum. Penyebaran informasi palsu dapat membawa masalah hukum, terutama jika berkaitan dengan kebohongan yang menyesatkan konsumen atau mempengaruhi pasar. Perusahaan dapat dituntut atas penyebaran informasi palsu yang merugikan pihak lain.
In reply to First post

Re: Forum Diskusi Pertemuan 4

by MAYRITZA AUREL -
Mayritza Aurel - 2022041141

Menurut saya, pesan kebohongan termasuk White Lie adalah hal yang paling perlu dilakukan secara hati-hati oleh praktisi manapun itu. Persuasi dengan pesan kebohongan ini memang sedikitnya dapat dianggap jalan pintas, namun jika gagal sedikit saja maka taruhannya adalah reputasi. Tidak hanya itu, reputasi yang ternodai dapat berdampak pada hal yang lebih luas, contohnya kerja sama dengan persuhaan lain, pembatalan kontrak, dan lain sebagainya yang bisa saja berdampak pada ekonomi perusahaan sehingga terancam keberlangsungannya. Ketika sudah berbohong hingga merugikan pihak lain, yang harus diterima adalah bahwa persuhaan tak lagi mendapat kepercayaan atau bahkan sulit membangun hubungan dengan perushaan lainnya lagi. Sementara bagi perusahaan, PR adalah yang mereka andalkan untuk menggaet kepercayaan klien dan stakeholders,
In reply to First post

Re: Forum Diskusi Pertemuan 4

by SILVANUS ALVIN -
Dear rekan-rekan,
terima kasih jawabannya.
Tentunya sebagai PR kita harus memegang teguh Etika Profesi PR
https://www.perhumas.or.id/kode-etik-perhumas/
In reply to First post

Re: Forum Diskusi Pertemuan 4

by CAROLINE MARGARETHA SIMANJUNTAK -
Caroline Margaretha - 2022041152

Menurut saya, Penyebaran pesan bohong oleh Public Relations dapat menimbulkan dampak serius bagi perusahaan atau organisasi, termasuk kehilangan kepercayaan publik dan reputasi. Hal ini dapat mengakibatkan konsumen dan investor enggan berhubungan, serta menurunkan nilai merek atau saham. Selain itu, praktik ini berisiko hukum, terutama jika informasi palsu merugikan pihak lain. Meskipun kebohongan kecil mungkin tampak sebagai jalan pintas, kegagalan dalam menyampaikannya dapat menghancurkan reputasi dan berdampak pada kerjasama bisnis serta keberlangsungan ekonomi perusahaan. PR seharusnya fokus pada membangun kepercayaan untuk mendukung kesuksesan organisasi.