Ekonomi Islam dalam mewujudkan sustainable development

Penerapan ekonomi Islam dalam 3 sektor

Penerapan ekonomi Islam dalam 3 sektor

by DINDA IMADATUL BILADIYAH -
Number of replies: 0

Menurut saya, contoh yang kongkret pada sektor pertanian adalah sistem ekonomi Islam yang mengedepankan sistem Mudharabah atau bagi hasil antara petani dan pemodal. Hal ini dapat membantu petani mengelola lahan tanpa harus terbebani oleh utang dengan bunga. Kemudian pada sektor industri, prinsip ekonomi Islam menekankan pada produksi yang halal dan Thoyib (baik) sehingga hasil industri tidak hanya menguntungkan tetapi juga berkualitas dan tetap terjaga kesehatannya. Dan yang terakhir, pada sektor pariwisata yang berbasis syariah bisa menekankan pada wisata yang juga memberikan edukasi wisatawan tentang budaya lokal dan lingkungan. Pariwisata yang memperhatikan etika, menjaga lingkungan dan menghormati komunitas setempat juga termasuk prinsip Syariah. Jadi, ekonomi tidak hanya tumbuh tapi juga merata, adil, dan membawa kebaikan dalam jangka panjang bagi masyarakat dan lingkungan.