7. Diskusi dan Refleksi

7. Diskusi dan Refleksi

Number of replies: 16

Setelah membahas berbagai faktor yang dapat memengaruhi proses belajar, mari kita coba renungkan pengalaman kita masing-masing.

  • Apakah Anda lebih termotivasi oleh pujian, atau mungkin lebih terdorong oleh rasa ingin tahu? Bagaimana dengan gaya belajar Anda? Apakah Anda lebih mudah memahami konsep melalui visual, audio, atau kinestetik?
  • Apakah Anda merasa mendapatkan dukungan yang cukup dari keluarga? Apakah suasana belajar di sekolah Anda kondusif?
  • Apakah Anda lebih suka belajar sendiri, berkelompok, atau dengan bantuan tutor? Bagaimana Anda mengatur waktu belajar Anda?
  • Jika ya, faktor apa yang menurut Anda menjadi penyebab utama? Bagaimana Anda mengatasinya?
In reply to First post

Re: 7. Diskusi dan Refleksi

by SITI SARAH NURFADILAH -
- Saya lebih cenderung termotivasi dengan pujian, karena ketika usaha saya diakui dan dihargai saya lebih semangat untuk berusaha lebih keras hehe. Saya lebih mudah memahami konsep belajar melalui visual karena sangat mudah dipahami ketika ada materi yang sulit.
- Ya saya mendapatkan dukungan yang cukup dari keluarga. Suasana belajar di kampus cukup kondusif, ketika di kelas tenang saat dosen menjelaskan saya merasa lebih fokus dan nyaman.
- Saya lebih suka belajar sendiri tapi jika ada materi yang sulit dipahami yaa terkadang saya suka dengan bantuan totor. Saya mengatur waktu belajar dengan memberi jeda di antara sesi belajar agar tidak jenuh saat belajar.
- Faktor utama yang memengaruhi belajar, Saya rasa motivasi dan dukungan dari keluarga dan teman sangat mempengaruhi cara saya belajar. Untuk mengatasinya, saya selalu berusaha menjaga motivasi dengan mencari alasan atau tujuan yang jelas di balik setiap materi yang saya pelajari. Saya juga mencoba menciptakan suasana belajar yang nyaman agar tetap fokus dan produktif.
In reply to SITI SARAH NURFADILAH

Re: 7. Diskusi dan Refleksi

by WULAN MEILA -
- saya cenderung suka dengan pujian, karena berarti apa yang saya lakukan dan kerjakan tidak sia-sia dan supaya lebih semangat lagi kedepannya. Dalam gaya belajar saya lebih mudah memahami melalui konsep visual, karena lebih mudah mengingat informasi yang dilihat daripada yang di dengar, saya suka menggambar Dan lebih tertarik dengan warna, gambar/animasi, dan bentuk² lainnya.
- ya, saya mendapat dukungan yang cukup dari keluarga, saya selalu di berikan kata-kata semangat oleh keluarga. suasana belajar di sekolah cukup kondusif hanya saja saya kurang suka belajar di keramaian karena saya introvert.
- sebenarnya saya lebih suka belajar sendiri karena saya tidak terlalu suka keramaian, tatapi untuk belajar secara berkelompok pun tidak apa-apa, belajar dengan tutor juga saya suka, karena jika saya tidak paham saya dapat menanyakan langsung kepada tutornya
- saya mengatur waktu belajar saya jika saya ada waktu senggang(kosong)
- faktor utama yang mempengaruhi belajar yaitu faktor dukungan keluarga dan lingkungan yang ada di sekitar saya, untuk mengatasinya saya selalu mengingatkan ke diri sendiri, untuk apa saya melakukan hal ini? untuk apa saya kuliah? Intinya saya selalu berusaha untuk memotivasi diri sendiri.
In reply to WULAN MEILA

Re: 7. Diskusi dan Refleksi

by NADIFAH AM -
-terkadang saya mempunyai rasa ingin tahu yang tinggi, tapi mungkin motivasi pujian lebih efektif untuk cara belajar saya. karena dengan guru yang memberikan feedback berupa pujian, itu berarti bahwa adanya rasa peduli terhadap proses belajar saya. saya lebih memahami konsep melalui visual, membuat suana belajar lebih aktif.
-yaa, saya mendapatkan dukungan yang cukup dari keluarga, suasana belajar di sekolah pun cukup menyenangkan dan sangat membantu, dosen menjelaskan dengan karakterrnya masing-masing, semua materinya mudah dipahami, dan saya sangat nyaman saat di kelas.
-saya lebih suka belajar sendiri, tetapi jika ada materi yang sulit dipahami terkadang saya mengajak teman saya untuk bertukar pikiran. saya mengatur waktu belajar saya di saat malam hari, karna menurut saya waktu malam adalah waktu yang tenang untuk belajar, dengan menjeda waktu istirahat disetiap jam
-faktor yang menjadi penyebab utama proses belajar saya adalah waktu, saya sangat sulit membagi waktu, tetapi saya juga bisa mengerjakan, membawa buku, disaat kegiatan atau acara diluar
In reply to First post

Re: 7. Diskusi dan Refleksi

by NURCHAELI NURCHAELI -
- saya orangnya lebih cendrung rasa ingin tahu, seperti mencoba yang ada tantangannya sebelum saya mengerjakan sesuatu saya sendiri harus bisa jangan sampai bilang tidak bisa sebelum mencoba, dan saya juga sering mengekplorasi hal hal baru yang saya belum ketahui, nah untuk belajar saya sendiri lebih tercondong ke gambar/tulisan/diagram dengan cara visual ,sebab mudah dimengerti dikarenakan saya bisa mengembangkan ide ide saya.
- untukk dukungan sendiri alhamdulilah saya selalu di support oleh keluarga saya, dalam hal terkecil juga seperti dalam hal belajar dirumah juga saya selalu diperhatikan apalagi ditanya udah belajar atau belum, untuk suasana belajar disekolah alhamdulilah kondusif banget , apalagi ketika dosen menyampaikan materi, saya sendiri sangat paham , dan biasanya saya ulang kembali materi tersebut belajar dirumah.
- saya lebih suka belajar sendiri dikarenakan lebih fokus, memang kelompok juga lebih efektif bisa bertukar ide/ gagasan namun kurang cocok bagi saya, apalagi saya sering buka ytb untuk hal hal yg saya tidak ketahui untuk tutor yang jelas, saya biasanya mengatur waktu belajar biasanya jam istirahat mau tidur dimulai dari jam 8 malem .
- faktor yang memengaruhi dalam belajar , seperti lingkungan belajar yang memengaruhi konsentrasi saya , apalagi kesehatan mental pribadi itu sangat memengaruhi proses belajar saya tidak tenang akibat kurang istirahat.
In reply to First post

Re: 7. Diskusi dan Refleksi

by RANI ROLINA -
- saya cenderung suka dengan pujian jika pencapian yang saya capai berhasil dan merasa di akui, saya juga termasuk orang dengan rasa ingin tahu yang tinggi akan tetapi gaya belajar saya tidak bisa hanya dengan asupan materi tetapi lebih faham dan mengerti ketika terdapat visual yang memeragakan, audio yang memberi penjelasan.
- ya, saya mendapat dukungan yang cukup dari keluarga, saya selalu di tanya bagaimana pembelajaran saya setiap hari. suasana belajar si sekolah cukup kondusif hanya saja saya kurang suka belajar di keramaian orang karena saya cepat terdistraksi.
- ya saya suka belajar sendiri juga saya suka belajar berkelompok karena bisa bertukar pendapat sesama teman sebaya. belajar dengan bantuan tutor pun saya sangat menyukainya karena dapat beratanya lebih jauh mengenaih hal yang di ajarkan nya dan hal yang saya belum mengerti. saya mengatur waktu belajar di malam hari dan pagi hari. dengan skala belajar 20 10 30 agar lebih fokus dan tidak terlalu jenuh.
- faktor yang mempengaruhi saya dalam belajar, adalah lingkungan yang kurang kondusif dan sering terdistraksi oleh gadget, cara saya untuk mengatasi hal tersebut yaitu dengan memilih lingkungan belajar yang tidak ramai orang dan lingkungan rumah saya pun terbilang sepi jadi sangat memadai,untuk mencegah distraksi saya menggunakan gadget saya untuk memantau saya selama belajar menggunakan selang waktu dan tidak bisa di pakai selama belajar.
In reply to First post

Re: 7. Diskusi dan Refleksi

by ADI SOFYAN FIRMANSYAH -
Setiap orang memiliki pengalaman belajar yang unik, termasuk apa yang memotivasi mereka dan bagaimana mereka menghadapinya. Dalam pengalaman saya, motivasi terbesar sering datang dari rasa ingin tahu. Ketika saya merasa penasaran tentang sesuatu, saya cenderung terdorong untuk mencari tahu lebih dalam tanpa merasa terbebani. Namun, pujian juga bisa menjadi motivasi tambahan, terutama ketika usaha saya diakui oleh orang lain.

*Gaya Belajar

Saya pribadi lebih mudah memahami materi melalui pendekatan visual. Diagram, grafik, atau video sangat membantu saya untuk melihat gambaran besar dari sebuah konsep. Meski begitu, saya juga suka memadukannya dengan cara kinestetik, seperti mencoba mempraktikkan langsung apa yang dipelajari. Ini membuat saya merasa lebih terlibat dan memahami konsep dengan lebih mendalam.

*Dukungan Keluarga

Dukungan keluarga bagi saya sangat berharga, meskipun terkadang mereka tidak selalu terlibat langsung. Hanya dengan menyediakan suasana rumah yang tenang dan memberi dorongan moral, itu sudah cukup untuk membuat saya merasa didukung. Ketika dukungan ini kurang, saya biasanya mencoba menciptakan suasana belajar yang nyaman sendiri, seperti belajar di tempat yang jauh dari gangguan.

*Lingkungan Belajar

Lingkungan sekolah juga memengaruhi. Saya lebih termotivasi belajar ketika guru memberikan pendekatan yang ramah dan materi disampaikan dengan cara yang menarik. Di sisi lain, teman-teman yang positif dan mendukung juga membantu menciptakan suasana belajar yang menyenangkan.

*Cara Belajar yang Disukai

Saya merasa lebih nyaman belajar sendiri untuk memahami materi secara mendalam. Namun, ada kalanya belajar berkelompok membantu saya melihat perspektif yang berbeda, terutama ketika berdiskusi. Untuk topik yang benar-benar sulit, meminta bantuan tutor atau teman yang lebih paham sangat efektif.

*Pengaturan Waktu

Manajemen waktu adalah salah satu hal yang terus saya latih. Saya cenderung membuat daftar prioritas setiap hari agar tidak ada yang terlewat. Dengan cara ini, saya merasa lebih teratur dan tidak mudah panik saat menghadapi banyak tugas.

*Cara Mengatasi Hambatan:
Jika saya menemui hambatan, seperti materi yang sulit atau suasana belajar yang tidak mendukung, saya mencoba mencari alternatif. Misalnya, menggunakan sumber belajar online, mengganti suasana belajar dengan pergi ke perpustakaan, atau berdiskusi dengan teman. Selain itu, saya selalu mengingat tujuan utama saya—menggapai cita-cita dan menjadi lebih baik—untuk tetap semangat meski ada rintangan.
In reply to First post

Re: 7. Diskusi dan Refleksi

by CUCUN CAHYANTI -
- untuk melakukan sesuatu, saya cenderung mendapatkan motivasi melalui pujian. Hal ini disebabkan karena perasaan senang ketika mencapai sesuatu, serta perasaan diakui jika mendapat pujian dari orang lain. Namun, terkadang rasa ingin tahu saya mendorong saya untuk melakukan sesuatu. Ketika belajar, saya akan lebih paham jika pemaparan materi didapat melalui visual, kemudian dipraktekan secara langsung. Namun saya juga bisa mempelajari sesuatu melalui audio.
-dukungan yang saya dapatkan dari keluarga dirasa sangat cukup. lingkungan belajar saya sendiri di sekolah cukup kondusif, mengingat saya bisa menciptakan 'ruang' sendiri ketika di keramaian, yang memungkinkan saya mempelajari sesuatu bahkan saat situasi cukup ramai.
-saya lebih suka belajar sendiri, karena saya bisa menggunakan gaya dan cara ternyaman ketika belajar. Namun belajar berkelompok juga membuat saya lebih paham karena memungkinkan kita untuk bertukar pikiran. dalam mengatur waktu belajar, saya lebih suka melakukannya ketika semua kewajiban saya sudah selesai dilaksanakan, dan waktu yang saya temukan yaitu pada malam hari. Saya akan membuat target waktu dan menentukan topik yang akan saya pelajari
-faktor yang menghambat saya dalam belajar yaitu, distraksi dari gawai. saya mengatasinya dengan menjauhkan gawai dari jangkauan saya, karena ketika dijauhkan, maka usaha untuk mendapatkan nya akan membuat kita berpikir dua kali ketika ada keinginan untuk memainkan gawai
In reply to First post

Re: 7. Diskusi dan Refleksi

by IHSAN MAULANA RAMADHAN -
Motivasi sering kali dipengaruhi oleh rasa ingin tahu, meskipun pujian juga memberi dorongan. Gaya belajar bisa berupa visual, audio, atau kinestetik, tergantung individu. Dukungan keluarga dan lingkungan belajar yang kondusif penting untuk kesuksesan belajar. Beberapa orang lebih suka belajar sendiri, sementara yang lain memilih kelompok atau tutor. Pengelolaan waktu yang baik dan menghindari prokrastinasi sangat membantu. Faktor utama yang mempengaruhi bisa berupa kurangnya motivasi atau dukungan, yang bisa diatasi dengan menciptakan lingkungan yang mendukung.
In reply to First post

Re: 7. Diskusi dan Refleksi

by TIARA ROSTIKA -
-Saya merasa lebih termotivasi oleh rasa ingin tahu. Ketika ada sesuatu yang menarik perhatian saya, keinginan untuk memahaminya lebih dalam menjadi dorongan yang kuat. Namun, pujian juga memberikan semangat tambahan, terutama jika usaha saya diakui.
-Gaya belajar saya cenderung visual. Saya lebih mudah memahami konsep dengan melihat diagram, ilustrasi, atau membaca. Namun, saya juga memanfaatkan audio, seperti mendengarkan penjelasan, terutama jika materinya kompleks.
-Saya merasa cukup didukung oleh keluarga. Mereka memberikan fasilitas dan dorongan yang saya butuhkan untuk belajar.
Suasana belajar di kampus cukup kondusif, meskipun terkadang ada gangguan kecil, seperti kebisingan di kelas.
-Saya lebih suka belajar sendiri karena dapat mengatur ritme belajar sesuai kebutuhan. Namun, dalam beberapa kasus, belajar berkelompok atau dengan tutor juga bermanfaat, terutama untuk berdiskusi dan memahami konsep yang sulit.
-Saya berusaha membuat jadwal belajar dengan waktu yang fleksibel. Saya biasanya mengatur waktu belajar berdasarkan prioritas tugas atau ujian yang akan datang. Untuk menghindari kelelahan, saya menyelipkan istirahat di sela-sela sesi belajar.

-Terkadang, motivasi menurun karena rasa lelah atau tekanan. Untuk mengatasinya, saya mencoba melakukan hal-hal yang menyenangkan, seperti mendengarkan musik atau olahraga ringan, sebelum kembali belajar. Selain itu, saya juga menetapkan tujuan kecil yang realistis agar lebih mudah dicapai dan tidak merasa terbebani.
In reply to First post

Re: 7. Diskusi dan Refleksi

by SEPTIYANI NURHASANAH -
- Saya lebih termotivasi dengan pujian karena pengakuan positif dapat meningkatkan rasa percaya diri dan mendorong usaha lebih. Kemudian gaya belajar yang saya mudah pahami yaitu dengan visual
- Ya, saya mendapatkan dukungan dari keluarga yang memberikan dorongan, bimbingan, dan perhatian sehingga membantu meningkatkan motivasi dan kepercayaan diri dalam belajar, dan Suasana belajar cukup kondusif karena lingkungan yang aman, nyaman, mendukung dan memiliki fasilitas baik dan dosen yang peduli akan menciptakan pengalaman belajar yang positif.
- saya lebih suka belajar sendiri dan tutor karena lebih fokus dan tidak ada yang mengganggu, cara mengatur belajar saya menggunakan teknik pomodoro yaitu belajar selama 25 menit diikuti dengan istirahat 5 menit
- faktor yang mempengaruhi saya belajar adalah gadget dan lingkungan yg tidak kondusif atau berisik, cara mengatasinya dengan mematikan ponsel hinggal selesai belajar, kemudian berpindah tempat ke lingkungan yang lebih kondusif tanpa adanya gangguan
In reply to First post

Re: 7. Diskusi dan Refleksi

by TIA NOVITASARI -
-saya lebih terdorong dengan rasa ingin tahu dibandingkan Pujian sebab pujian bagi saya sering kali membuat merasa puas dan tidak terus menggali lebih dalam ilmu tersebut adapun gaya belajar saya adalah visual,
• Dukungan dari kedua orang tua dan keluarga ditambah teman sangat besar kepada saya itu yang membuat semangat dalam keberlangsungan belajar.
•Belajar kelompok lebih baik menurut saya tapi ada kalanya untuk belajar sendiri karena bisa lebih fokus
In reply to TIA NOVITASARI

Re: 7. Diskusi dan Refleksi

by AMELIA AMELIA -
1. Motivasi dan Gaya Belajar
Saya merasa lebih termotivasi oleh rasa ingin tahu dibandingkan dengan pujian. Keinginan untuk memahami sesuatu yang baru dan menemukan solusi selalu mendorong saya untuk terus belajar. Gaya belajar saya lebih dominan visual; saya mudah memahami konsep melalui diagram, grafik, atau ilustrasi, meskipun saya juga terbuka untuk menggunakan metode lain jika diperlukan.
2. Dukungan dan Suasana Belajar
Saya merasa sangat didukung oleh keluarga dalam pendidikan saya. Mereka selalu memberikan dorongan dan fasilitas yang saya butuhkan, seperti suasana rumah yang tenang untuk belajar. Selain itu, lingkungan belajar di sekolah saya cukup kondusif. Guru-guru selalu memberikan arahan dengan jelas, dan teman-teman saya saling mendukung.
3. Preferensi Belajar dan Manajemen Waktu
Saya lebih suka belajar sendiri untuk mendalami materi, tetapi saya juga merasa diskusi dalam kelompok sangat bermanfaat, terutama untuk memperluas pemahaman melalui sudut pandang orang lain. Saya mengatur waktu belajar dengan membuat jadwal harian, memprioritaskan tugas, dan menyisipkan waktu untuk beristirahat agar tetap produktif.
4. Mengatasi Hambatan Belajar
Jika ada hambatan, seperti sulit memahami materi tertentu, saya mencoba mencari sumber tambahan, seperti video pembelajaran atau bertanya kepada guru dan teman. Saya juga melatih diri untuk tetap sabar dan tidak menyerah, karena saya yakin semua kesulitan dapat diatasi dengan usaha yang konsisten.
In reply to First post

Re: 7. Diskusi dan Refleksi

by DINI YUNIARTI -
Saya lebih termotivasi karena rasa penasaran, walaupun kalau dipuji juga rasanya menyenangkan dan bikin semangat. Belajar paling mudah saya pahami kalau pakai visual, misalnya lewat video atau gambar. Dukungan dari keluarga cukup baik, mereka selalu memberikan semangat dan membantu kalau dibutuhkan.

Di sekolah, suasana belajar kadang nyaman, kadang kurang kondusif, tergantung guru dan teman-teman di kelas. Saya lebih suka belajar sendiri kalau sedang mendalami materi, tapi untuk tugas yang sulit, biasanya saya belajar kelompok atau minta bantuan tutor.

Kalau soal waktu belajar, jujur saya sering belajar mendekati deadline, tapi tetap mencoba membuat jadwal agar lebih teratur. Hambatan utama biasanya rasa malas atau bosan, jadi saya sering mengganti suasana belajar atau mencari cara yang lebih menarik untuk memahami materi.
In reply to First post

Re: 7. Diskusi dan Refleksi

by FATTIN NURHIKMAH -
Saya cenderung lebih termotivasi ketika saya mendapatkan pujian dan apresiasi.saya juga lebih suka belajar berkelompok dengan situasi yang kondusif
In reply to First post

Re: 7. Diskusi dan Refleksi

by GALUH DWI ANDIKA -
• lebih terdorong oleh rasa ingin tahu, karena dengan rasa ingin tahu saya bisa lebih fokus untuk mensiasati sesuatu, sehingga ketiks daya tau dari sumber rasa ingin tahu saya, daya serap itu akan nempel untuk selamanya. Untuk gaya belajar saya mampu mengadaptasikan diri saya untuk ketiga pilihan itu.
• of course, saya selalu didukung penuh oleh keluarga, dan untuk suasana disekolah itu cukup kondusif, maybe jika fasilitas ditingkatkan lagi itu bisa mempengaruhi kepuasan saya dalam belajar
• ketiga point itu cocok dengan saya, saya bisa beradaptasi dengan ketiga itu, hanya saja jika saya memilih saya lebih memilih kerja sendiri, bisa lebih fokus lebih memilih suasana yang tenang untuk menyelesaikannya hanya mengandalkan diri saya sendiri tidak harus bergantung menunggu rekam kelompok yang susah diandalkan, dan saya memiliki banyak waktu belajar , kapanpun dan dimanapun selagi saya mau saya lakukan.
• faktor yang mempengaruhi saya dalam belajar , ga ada. selagi diri saya mau ya saya lakukan semuanya , simple.
In reply to First post

Re: 7. Diskusi dan Refleksi

by RIFAL REGIANTO -
-Ya saya lebih suka termotivasi dengan pujian, karena untuk semangat dalam belajar
- ya saya mendapatkan dukungan dari keluarga suasana belajar di campus menyenangkan
- lebih suka belajar sendiri,namun belajar berkelompok juga lebih fleksibel
-faktor yang mempengaruhi dalam belajar, dukungan dari keluarga dan teman itu sangat mempengaruhi saya dalam belajar