2.10 Kesalahan Berbahasa Tataran Wacana
Jika morfologi berhubungan dengan kata, sintaksis berhubungan dengan frase, klausa, dan kalimat, wacana berhubungan dengan paragraf atau rangkaian kalimat. Dalam kaitannya dengan hal tersebut, wacana sering disebut sebagai satuan bahasa terlengkap dalam hierarki gramatikal. Mengidentifikasi kesalahan berbahasa pada tataran wacana bukan hal yang mudah, karena memerlukan teori dan pemahaman yang komprehensif. Kesalahan berbahasa pada tataran wacana berhubungan dengan kata “akibat” yang meliputi pembagian sebagai berikut.
- Akibat syarat-syarat paragraf tidak dipenuhi.
- Akibat sebuah struktur sebuah paragraf.
- Akibat pengabungan paragra.
- Akibat penggunaan bahasa dalam paragraf.
- Akibat pengorganisasian isi (topik-topik) dalam paragraf.
- Akibat pemilihan topik (isi) paragraf yang tidak tepat.
- Akibat tidak kecermatan dalam perujukan.
- Akibat penggunaan kalimat dalam paragrafyang tidak selesai.
Last modified: Tuesday, 13 December 2022, 2:20 PM