Pendahuluan Materi - Grup
Grup masih merupakan struktur aljabar yang sederhana. Namun demikian isi yang dapat digali dari dalamnya banyak sekali. Grup ibarat segitiga dalam geometri bidang (plane Geometry). Perkembangannya begitu pesat, hingga teori grup berkembang menjadi satu cabang tersendiri dalam aljabar modern. Istilah grup dicetuskan oleh Evariste Galois sekitar 150 tahun lalu untuk mendeskripsikan himpunan dari fungsi satu-satu pada himpunan finit yang dapat bergabung bersama membentuk himpunan tertutup.
Definisi modern tentang grup itu sendiri merupakan hasil dari proses evolusi yang panjang. Definisi yang akan kita bahas nanti diberikan oleh Heinrich Weber dan Walther von Dyck pada tahun 1882. Salah satu kegunaan dari teori grup adalah untuk menentukan pola-pola atau kesimetrian dan permutasi di dalam kehidupan sehari-hari dengan cermat.. Mahasiswa akan mempelajari bagaimana membuktikan suatu himpunan merupakan grup di bawah operasi biner yang didefinisikan. Agar semua konsep dapat dipelajari dengan baik, paket ini dilengkapi dengan banyak contoh-contoh mulai dari yang paling mudah sampai dengan yang sukar. Sebelum perkuliahan berlangsung, mahasiswa diminta membaca uraian materi, kemudian mahasiswa diminta untuk mendiskusikannya dengan panduan lembar kegiatan.