Harmonisasi Warna

Berikut beberapa metode yang dapat membantu untuk memilih warna :

Harmoni Warna

Harmoni warna dapat dicapai melalui beberapa metode sebagai berikut :

(1) Warna Kontras

Perpaduan warna yang baik adalah warna yang kontras. Jika kita menggunakan latar belakang gelap, alangkah baiknya kita menggunakan warna teks yang terang dan sebaliknya.

(2) Kombinasi warna berdasarkan skema/roda warna

Monochromatic skema warna monokromatik menggunakan variasi ringan dan saturasi dari satu warna. Skema ini terlihat bersih dan elegan.

Roda Warna Monochromatic

Complementary Warna yang berlawanan satu sama lain pada roda warna. Seperti warna ungu dan kuning, biru dan orange atau merah dan hijau.

Roda Warna Complementary

Skema warna komplementer ini memiliki kontras warna yang sangat kuat. Sangat cocok di gunakan sebagai warna latar belakang dan teks.

Analogous skema warna analog menggunakan warna-warna yang bersebelahan pada roda warna. Skema warna analog sering ditemukan di alam,  mereka harmonis dan enak dipandang.

Roda Warna Analogous

Triadic Skema warna triadic menggunakan tiga warna dari  tiga spasi warna dari warna yang digunakan.

Roda Warna Triadic

Skema ini populer di kalangan seniman dan designer karena menawarkan kontras visual yang kuat namun tetap harmonis digunakan.

Split Complementary Skema warna split-komplementer adalah variasi warna pada roda warna dengan dua skema warna disamping kanan kiri warna komplementer-nya.

Roda Warna  Split Complementary

Rectangle (tetradic) Tetradic (double komplementer) Skema adalah yang paling beragam karena menggunakan dua pasang warna komplementer.

Roda Warna Rectangle (tetradic)

Skema warna yang kaya ini menawarkan banyak kemungkinan variasi. Skema warna Tetradic bekerja terbaik jika Anda membiarkan satu warna dominan.


Last modified: Sunday, 17 March 2019, 10:25 PM