Metalurgi Fisik
Info Penting
Pastikan peserta kuliah harus mengupdate profile, alamat email untuk notifikasi perkuliahan, dan photo supaya dikenali dalam diskusi.
Pastikan peserta kuliah sudah membaca dan memahami Panduan Penggunaan Student Centered E-Learning
Capaian Pembelajaran Mata Kuliah (CPMK)
- CPMK1 : Memahami proses pembentukan besi secara reduksi dan baja secara oksidasi (CPL1)
- CPMK2 : Memahami definisi atom,kristal, sistem dan struktur Kristal (CPL2)
- CPMK3 : Menguasai mekanisme penggambaran diagram fasa (CPL3)
- CPMK4 : Memahami proses heat treatment (perlakuan panas) (CPL4,CPL5)
- CPMK5 : Memahami pengertian sifat mekanis dan cara pengujiannya (CPL5, CPL6)
- CPMK6 : Dapat menghitung nilai-nilai sifat mekanis secara kuantitatif dan kualitatif (CPL5, CPL6)
Kemampuan Akhir Tiap Tahapan Belajar (Sub-CPMK)
- Sub CPMK1: Mampu memahami pengklasifikasian logam dan menjelaskan perbedaan antara logam besi dan baja berdasarkan sifat mekanis dan proses pembuatannya (CPMK1,CPMK2)
- Sub CPMK2: Mampu menjelaskan proses reduksi bijih besi dan oksidasi baja (CPMK1, CPMK2)
- Sub CPMK3 : Mampu memahami ikatan atom yang menyusun material logam (CPMK2, CPMK3, CPMK4)
- Sub CPMK4 : Mampu membedakan antara sistem dan struktur Kristal (CPMK1, CPMK2, CPMK3)
- Sub CPMK5 : Mampu menggambarkan diagram fasa dan cara menggunakannya (CPMK3, CPMK4, CPMK5)
- Sub CPMK6 : Mampu mengevaluasi dan menganalisa kerusakan melalui pemilihan perlakuan panas (CPMK4, CPMK5, CPMK6)
- Sub CPMK7 : Mampu mendisain dan merancang komponen berdasarkan sifat mekanis logam (CPMK4, CPMK5)
- Sub CPMK8 : Mampu mendisain proses heat treatment untuk peningkatan kualitas komponen permesinan, analisa kerusakan dan solusi untuk industri berbasis output sifat mekanis (CPMK5, CPMK6)
Deskripsi Mata Kuliah
Bobot SKS: 3
Deskripsi Singkat Mata Kuliah : Matakuliah ini memberikan pengetahuan tentang berbagai macam jenis-jenis logam baik ferrous maupun non ferrous, sistem dan strukur kristal yang menyusun logam, cacat Kristal, proses perlakuan panas, sifat-sifat mekanis logam serta berbagai standar untuk material, produk, dan pengujiannya. Pembelajaran pada mata kuliah ini berbasis projek, fokus kepada pemilihan jenis perlakuan panas yang tepat untuk mengatasi kegagalan produk-produk permesinan dari industri manufaktur (berbasis data dari industri/industry based education)
Materi Pembelajaran :
- Pengelompokkan logam : ferrous dan non ferrous
- Kristal dan cacat kristal
- Diagram fasa dan pemanfaatannya
- Proses perlakuan panas dan aplikasinya
- Sifat mekanis dan metode pengujiannya
Pustaka Utama
- Callister, W.D. Materials Science and Engineering, 6th Ed, Wiley, 2006
- Stevensons, Materials and Processes, General Electric Company, 3th Ed, 2019
- Van Vlack, Ilmu dan Teknologi Bahan, 10th Ed, Erlangga, 2019
- Introduction of Metallurgy Physics, Avner, 4th Ed
- Mechanical Metallurgy Dieter, 5th Ed, 2010
Pustaka Pendukung
- E-book yang terkait dengan materi Metalurgi
- E-Journal yang terkait dengan materi Metalurgi
Penilaian Perkuliahan
Default nilai Perkuliahan : Kehadiran = 10 %, Tugas = 40%, UTS = 25%, UAS = 25%.
Hallo selamat datang peserta kuliah untuk Mata Kuliah Metalurgi Fisik. Pada semester ini (Ganjil 2023/2024) mata kuliah ini akan diselenggarakan secara blended yang merupakan kombinasi antara sinkron dan asinkron. Metode sinkron diselenggarakan melalui tatap muka atau tatap maya atau hybrid, sedangkan asinkron penuh diselenggarkan pada sesi pertemuan dimana materi pembelajaran mudah dipahami mahasiswa sehingga mahasiswa dapat belajar secara mandiri melalui sumber-sumber belajar digital seperti video pembelajaran, modul pembelajaran dan slide presentasi. Penugasan dan komunikasi harus tetap berjalan pada pelaksanaan kuliah secara asinkron melalui forum komunikasi pada LMS ini. Di samping itu pada perkuliahan ini, akan didatangkan dosen praktisi untuk menyampaikan materi terkait mata kuliah ini yang linier terjadi di industri.
Menarik loh.. karena kalian akan belajar tidak hanya teori dari dosen pengampu di kampus tetapi juga aplikasi atau keadaan sebenarnya yang terjadi di industri terkait dengan materi metalurgi fisik. Mahasiswa akan memperoleh pengalaman belajar hard skills dan soft skills sebagai penguat keterampilan mahasiswa, dosen praktisi akan berbagi pengalaman di Dunia Praktisi · dan memberikan gambaran tentang dunia praktisi kepada Mahasiswa. Banyak manfaatnya ya...Ikuti terus setiap sesinya, jangan sampai terlewat perkuliahan dari dosen praktisi.
Dosen Pengampu dari Institut Teknologi Indonesia adalah Prof. Dr. Ir. Dwita Suastiyanti MSi, IPM, Asean Eng dan dari dosen praktisi adalah staf engineering berpengalaman dari PT. Komatsu Indonesia yang merupakan perusahaan asing yang beroperasi di Indonesia.
Tugas-tugas sebagai pengalaman belajar dan evaluasi akhir berbasis Project Based Learning (PjBL) yang artinya tugas dan evaluasi akhir (UTS dan UAS) berupa projek yang harus kalian kerjakan secara berkelompok, Judul-judul projek dapat berasal dari kalian atau dari dosen pengampu dan dari dosen praktisi. Data-data yang digunakan untuk penyelesaian projek berasal dari industri (industrial based education)
Silahkan unduh dokumen ini untuk mendapatkan rincian Rencana Pembelajaran Semester (RPS) mata kuliah Metalurgi Fisik. Rencana Pembelajaran Semester memuat materi2 pembelajaran yang disampaikan oleh dosen per tatap muka atau per tatap maya. Materi-materi yang disampaikan memenuhi capaian pembelajaran mata kuliah per sesi pertemuan. Simak ya dan selamat mengikuti perkuliahan Metalurgi Fisik