Diskusi Karbohidrat

Karbohidrat pada roti

Karbohidrat pada roti

by RINDU FATRISIA -
Number of replies: 0

Rindu Fatrisia

S1 Gizi

Universitas Mohammad Natsir Bukittinggi

1. Bahan bahan yang mengandung karbohidrat pada pembuatan roti tersebut adalah :
•Tepung terigu merupakan sumber karbohidrat utama dalam pembuatan roti. Kandungan pati dalam tepung berperan penting dalam memberikan struktur, tekstur, dan juga rasa pada roti.
•Gula berfungsi sebagai makanan ragi, memberi cita rasa, serta memperbaiki warna dan aroma akibat proses karamelisasi selama pemangganggan.

2. Karbohidrat memang merupakan sumber energi utama, dan tubuh kita membutuhkan gula untuk berfungsi dengan baik. Namun tidak semua karbohidrat atau gula sama.
Ada perbedaan antara karbohidrat komplek seperti biji bijian, sayuran, dan buah buahan. Dan Karbohidrat sederhana seperti gula tambahan pada minuman manis dan makanan olahan.
Oleh karena itu penting untuk memilih sumber karbohidrat yang sehat dan seimbang, dan membatasi komsumsi gula tambahan.

3. • Reaksi Maillard, reaksi antara asam amino dan gula yg terjadi pada suhu tinggi, memberikan warna kecoklatan dan rasa khas pada kerak roti.
• Fermentasi, dengan menggunakan ragi, fermentasi gula menjadi alkohol dan karbondioksida berlangsung, yg membantu adonan mengembang.
• Denaturasi Protein, protein dalam adonan seperti gluten, mengalami perubahan struktur, memberikan kekuatan dan elastisitas pada roti.

4. Aroma wangi yang khas pada makanan panggang sebagian besar berasal dari reaksi Maillard. Reaksi ini terjadi ketika gula dan protein dalam makanan berinteraksi pada suhu tinggi. Ikatan kimia antara gula dan protein pecah dan membentuk senyawa baru yang disebut dengan melanoidin. Senyawa inilah yang memberikan warna coklat keemasan pada makanan yang dipanggang dan dan memberikan aroma yang khas.