3.1 Kesalahan Berbahasa Subtataran Fonem

Kesalahan berbahasa pada tataran fonologi yang pertama berkaitan dengan pe-nggunaan fonem. Fonem sendiri dapat diartikan sebagai istilah pada bidang linguis-tik yang terkait dengan bunyi bahasa satuan terkecil namun masih mampu mem-berikan suatu makna. Kunci utama dalam mengidentifikasi kesalahan berbahasa ta-taran fonem adalah memastikan bahwa kata dilafalkan sesuai dengan penulisan baku-nya atau sesuai dengan KBBI. Dengan kata lain, tingkat pemahaman terkait kosakata atau perbendaharaan kata akan sangat berpengaruh pada kemampuan mengiden-tifikasi kesalahan bahasa pada tataran fonem.

Selain itu, karena kesalahan pada subtataran ini berkaitan dengak keterampilan berbicara, kemampuan menyimak akan sangat mendukung pembelajar bahasa dalam mengidentifikasi kesalahan berbahasa pada tataran fonologi, khususnya terkait de-ngan fonem. Terdapat tiga kesalahan pada subtataran fonem yaitu: (1) perubahan fonem; (2) penambahan fonem; dan (3) pengurangan fonem. Untuk mendapatkan gambaran dan deskripsi yang lebih operasional, berikut ini adalah contoh kesalahan berbahasa subtataran fonem dalam kehidupan sehari-hari. Silakan saksikan contoh dan pembahasan tersebut pada video berikut ini.



Last modified: Tuesday, 13 December 2022, 2:21 PM