[Forum][TM - 9][Komunikasi Bisnis] Manajemen Reputasi Perusahaan

manajemen reputasi perusahaan

manajemen reputasi perusahaan

by NABILA MARSYA SAYIDINA -
Number of replies: 0

1. Manajemen reputasi perusahaan sangat penting dalam dunia bisnis saat ini karena reputasi perusahaan merupakan persepsi masyarakat terhadap perusahaan dan seluruh kegiatan bisnisnya. Reputasi perusahaan yang baik dapat membantu memperkuat citra perusahaan, meningkatkan kepercayaan pelanggan, dan memperluas pangsa pasar. Sebaliknya, reputasi perusahaan yang buruk dapat merusak citra perusahaan, mengurangi kepercayaan pelanggan, dan menghambat pertumbuhan bisnis

2. - Menjaga kualitas produk atau jasa, dengan kualitas produk atau jasa yang baik dapat membantu membangun reputasi perusahaan yang baik dan meningkatkan kepercayaan pelanggan

- Memperhatikan layanan pelanggan, layanan pelanggan yang baik dapat membantu memperkuat citra perusahaan dan meningkatkan kepuasan pelanggan

- Mempelajari dan memahami pandangan masyarakat tentang reputasi perusahaan, dengan mempelajari dan memahami pandangan masyarakat tentang reputasi perusahaan dapat membantu perusahaan memperbaiki citra dan reputasi perusahaan

3. Enron merupakan contoh kegagalan dalam manajemen reputasi perusahaan. Permasalahan akuntansi dan keuangan yang melibatkan Enron mengakibatkan runtuhnya reputasi perusahaan dan kepercayaan publik. Perusahaan ini akhirnya bangkrut dan menjadi contoh buruk dalam manajemen reputasi perusahaan