General
Deskripsi Mata Kuliah
Mata Kuliah ini membekali mahasiswa untuk mengetahui konsep, prinsip dan tahapan serta implementasi dalam melakukan pemodelan dan simulasi. Berbagai model dan metode juga akan dibahas yaitu antara lain metode Monte Carlo, Model antrian, dan model dalam membangkitkan bilangan random. Beberapa studi kasus yang diberikan dalam mata kuliah ini diharapkan memberikan gambaran yang lebih realistik dalam melakukan tahapan pemodelan dan simulasi. Sehingga setelah mengikuti perkuliahan diharapkan mahasiswa memiliki mampu bersikap sebagai seorang yang profesional melalui penguasaan dan kemampuan implementasi pemodelan dan simulasi. Implementasi pembelajaran mata kuliah ini menggunakan pendekatan ekspositori dalam bentuk ceramah, diskusi, tanya jawab, dan pembelajaran mandiri menggunakan berbagai media dan fasiltas seperti LCD projector, video, dan e-learning. Melali pendekatan inquiri akan diarahkan untuk penyelesaian tugas penyusunan dan penyajian karya tulis ilmiah, mengulas buku dan jurnal ilmiah, diskusi dan penyelesaian masalah, serta kajian mandiri. Ketercapaian panguasaan materi di evaluasi melalui beberapa quiz yang yang terencana dan spontan, tugas rumah individu dan tugas kelompok langsung di sampaikan di kelas atau melalui forum tugas di e-learning, diskusi dan presentasi, ujian tengah semester dan ujian akhir semester.
Capaian Pembelajaran Mata Kuliah
- Setelah mengikuti mata kuliah ini, mahasiswa dapat menjelaskan pemodelan dan simulasi komputer serta dapat menjelaskan kapan dan kenapa harus menggunakan simulasi.
- Mahasiswa dapat menjelaskan cara kerja perangkat lunak simulasi dalam kaitannya dengan pemodelan waktu dan variabel simulasi.
- Mahasiswa dapat menjelaskan metode simulasi dan dapat bekerja dalam tim untuk menyelesaikan masalah simulasi.
- Mahasiswa dapat menuliskan dan mendesain model konseptual dari masalah yang diberikan.
- Mahasiswa dapat mengumpulkan data dari kasus yang diberikan dan menganalisis variabel dan distribusi statistika.
- Mahasiswa dapat mengimplementasikan model konseptual menjadi bentuk kode dengan menggunakan bahasa pemrograman.
- Mahasiswa dapat menganalisis hasil simulasi dan menyajikan dalam bentuk grafik.
- Mahasiswa dapat menjelaskan tahap implementasi untuk menjawab kesuksesan implementasi dan pengukuran yang berhasil dilakukan.
- Mahasiswa dapat menjelaskan teknik pengujian verifikasi, validasi dan confidence (tingkat keyakinan) dari model simulasi yang dikembangkan.
Bahan Kajian (Materi Pembelajaran)
- Pengenalan Pemodelan dan Simulasi Komputer
- Perangkat Lunak Simulasi
- Metode Simulasi
- Model Konseptual
- Pengumpulan Data dan Analisis
- Pengkodean Model
- Eksperimen: Mendapatkan Hasil Akurat, Perbandiangan Alternatif
- Implementasi
- Verifikasi, Validasi, dan Tingkat Keyakinan
Rencana Pembelajaran Semester (RPS) dapat di download.
Daftar Pustaka
- Robinson, Stewart, “Simulation : the practice of model development and use”, John Wiley & SonsLtd., England, 2004 (download)
- Law, A.M. and W.D. Kelton, “Simulation Modeling and Analysis,” 3rd ed., McGraw-Hill, Boston, 2000.
- Bonett S., “Simulasi Teori dan Aplikasinya”, Penerbit Andi.
- Erma Suryani,” Pemodelan dan Simulasi”, Graha Ilmu.
- Martin H.,Monte Carlo Simulation, IEOR E4703
Dosen Pengampu
I Dewa Made Bayu Atmaja Darmawan,S.Kom.M.Cs.
dewabayu@cs.unud.ac.id- Setelah mengikuti mata kuliah ini, mahasiswa dapat menjelaskan pemodelan dan simulasi komputer serta dapat menjelaskan kapan dan kenapa harus menggunakan simulasi.