Topic outline

  • PERENCANAAN PEMBELAJARAN



    Selamat datang di Mata Kuliah Perilaku Organisasi!

    Kami dengan senang hati mengundang Anda untuk bergabung dalam pembelajaran mengenai perilaku organisasi yang dirancang dan diampu langsung oleh Universitas Mulia dan STIE Madani Balikpapan. Mari bersama-sama menjalani perjalanan pembelajaran ini menuju pemahaman yang mendalam tentang dinamika organisasi.

    Identitas Mata Kuliah

    Identitas MK Perilaku Organisasi

    Deskripsi Mata Kuliah

    Mata kuliah ini memberi wawasan kepada mahasiswa tentang prilaku organisasi, perilaku individu , keberagaman dalam organisasi, sikap dan kepuasan kerja, motivasi kerja, tim dalam organisasi, komuinikasi dalam organisasi, pengambilan keputusan, konflik dan negosiasi , kekuasaan dan politik didalam organisasi, struktur organisasi dan budaya organisasi serta perubahan organisasi yang nantinya bisa diterapkan di dunia organisasi.

    Capaian Pembelajaran Lulusan

    1. Mahasiswa Mampu Merumuskan Permasalahan (KK17)
    2. Mahasiswa Mampu Melakukan Intervensi Perubahan dalam Organisasi (KK23)
    3. Mahasiswa Mampu Melakukan Evaluasi Perubahan Perilaku (KK24)
    4. Mahasiswa Mampu Merumuskan Nilai-Nilai Budaya Organisasi (KK30)
    5. Mahasiswa Mampu Mengimplementasikan Budaya Organisasi ke Seluruh Unit Kerja dan Individu (KK31)
    6. Mahasiswa Mampu Membangun Keterlekatan Pekerja di Tingkat Organisasi (KK72)

    Capaian Pembelajaran Mata Kuliah
    1. Mengidentifikasi Permasalahan (CPMK1): Mahasiswa akan mampu merumuskan permasalahan secara sistematis dan analitis, mengaplikasikan KK17, untuk membentuk pemahaman yang mendalam tentang tantangan yang mungkin dihadapi dalam konteks organisasi.

    2. Intervensi Perubahan Organisasi (CPMK2): Mahasiswa akan dapat mengembangkan keterampilan untuk melakukan intervensi perubahan organisasi (KK23), mengimplementasikan strategi yang tepat untuk merespons dinamika perubahan dalam suatu organisasi.

    3. Evaluasi Perubahan Perilaku (CPMK3): Mahasiswa akan mampu melakukan evaluasi perubahan perilaku (KK24), menggunakan metode yang relevan dan alat ukur yang efektif untuk mengukur dampak perubahan dalam organisasi.

    4. Merumuskan Nilai-Nilai Budaya Organisasi (CPMK4): Mahasiswa akan mengembangkan kemampuan untuk merumuskan nilai-nilai budaya organisasi (KK30), menganalisis unsur-unsur yang membentuk identitas dan etos organisasi.

    5. Implementasi Budaya Organisasi (CPMK5): Mahasiswa akan mampu mengimplementasikan budaya organisasi ke seluruh unit kerja dan individu (KK31), merancang dan mengelola strategi implementasi yang efektif untuk menciptakan lingkungan kerja yang sesuai dengan nilai-nilai organisasi.

    6. Membangun Keterlekatan Pekerja (CPMK6): Mahasiswa akan dapat membangun keterlekatan pekerja di tingkat organisasi (KK72), mengidentifikasi faktor-faktor yang mendukung keterlibatan pekerja, dan merancang inisiatif yang memperkuat ikatan antara individu dan organisasi.

    Bahan Kajian
    1. Pengantar Perilaku Organisasi: Pemahaman dasar tentang prilaku organisasi, memperkenalkan konsep-konsep utama, dan memberikan pandangan awal terhadap dinamika yang ada dalam sebuah organisasi.
    2. Perilaku Individu & Nilai-nilai: Prilaku individu di konteks organisasi, termasuk pengaruh nilai-nilai pribadi terhadap interaksi dan keputusan individu dalam lingkungan kerja.
    3. Perilaku Individu, Kelompok Dalam Organisasi: Membahas bagaimana prilaku individu berinteraksi dengan kelompok di dalam organisasi, menyoroti dinamika tim dan kerjasama di tempat kerja.
    4. Keberagaman Dalam Organisasi: Memahami pentingnya keberagaman dalam lingkungan kerja dan bagaimana organisasi dapat memanfaatkannya sebagai sumber daya untuk mencapai tujuan bersama.
    5. Sikap, Perilaku, dan Kepuasan dalam Bekerja: Mengevaluasi sikap dan perilaku karyawan dalam konteks pekerjaan, serta faktor-faktor yang mempengaruhi kepuasan kerja.
    6. Motivasi Kerja: Mempelajari teori dan strategi motivasi untuk mendorong kinerja dan keterlibatan karyawan.
    7. Tim dalam Organisasi: Menyajikan konsep dan prinsip dasar pembentukan dan pengelolaan tim dalam suatu organisasi untuk mencapai tujuan bersama.
    8. Komunikasi Dalam Organisasi: Membahas peran penting komunikasi dalam menciptakan lingkungan kerja yang efektif dan efisien.
    9. Pengambilan Keputusan: Menganalisis proses pengambilan keputusan dalam konteks organisasi, melibatkan faktor-faktor pengaruh dan strategi pengambilan keputusan.
    10. Konflik dan Negosiasi: Menjelaskan sifat konflik dalam organisasi, teknik negosiasi, dan manajemen konflik untuk mencapai solusi yang memuaskan.
    11. Kepemimpinan dan Kekuasaan: Membahas konsep kepemimpinan dan hubungannya dengan kekuasaan, serta peran pemimpin dalam mencapai visi organisasi.
    12. Kekuasaan dan Politik di Dalam Organisasi: Menganalisis peran kekuasaan dan politik dalam lingkungan organisasi, termasuk dampaknya terhadap pengambilan keputusan dan dinamika organisasi.
    13. Struktur Organisasi dan Budaya Organisasi: Menjelaskan struktur organisasi dan bagaimana budaya organisasi membentuk norma-norma, nilai, dan perilaku di dalamnya.

    Skema Perkuliahan

    Mata Kuliah ini menerapkan Blended Learning , yaitu sistem belajar yang dilakukan dengan menggabungkan pembelajaran tatap muka dengan pembelajaran bermediasi teknologi ( Technology Mediated Instruction) untuk meningkatkan hasil belajar; dan penguasaan konsep. 

    Mata Kuliah ini disajikan secara Synchronous, yakni: 

    1. Langsung dengan cara kuliah tatap muka dan 
    2. Maya dengan cara kuliah secara online menggunakan Zoom; 

    sedangkan secara Asynchronous, yakni :

    1. Mandiri dan; 
    2. Kolaboratif dengan Virtual Class menggunakan Video, PPT & PDF. 

    Mata Kuliah ini juga menerapkan Flipped Classroom, yaitu model pembelajaran yang diawali dengan mahasiswa mempelajari materi di rumah sebelum kuliah dimulai dan kegiatan belajar mengajar di kampus yang dapat meningkatkan motivasi belajar, hasil belajar kognitif dan pemahaman konsep; dan  menumbuhkan sikap kreatif, bertanggung jawab, serta keterampilan belajar. 

    Rencana Asesmen

    Mata Kuliah ini menggunakan penilaian (assesment) dan evaluasi pembelajaran berupa tes formatif (Tugas dan Kuis), Tes sumatif (Ujian Tengah Semester dan Ujian Akhir Semester), dan Team Based Project dengan uraian sebagai berikut:

    Rencana Asesmen MK Perilaku Organisasi


    Unduh Rencana Pembelajaran Semester (RPS)

    Dosen Pengampu MK
    Hj. Murtasiyah, S.E., M.M

    NIDN: 1118117301, HP: 0822 5522 2473, Email: murtasiyah@universitasmulia.ac.id 
    Dr. Mardatillah, S.Psi, M.Si,M,S.I, CIQnR,CIQaR
    NIDN: 1127087702, HP: 0811 542 513, Email: marda.tillah95@stiemadani.ac.id
    Referensi
    1. Perilaku Organisasi oleh Sukarman Purba, Erika Revida, Luthfi Parinduri, Bonaraja Purba Muliana, Pratiwi Bernadetta Purba, Tasnim Peggy Sara Tahulending, Hengki Mangiring Parulian Simarmata Agustian Budi Pasetya, Sherly, Natasya Virginia Leuwol. Diterbitkan oleh Yayasan Kita Menulis pada Desember 2020.

    1. Buku Ajar Perilaku Organisasi oleh Dr. Arifin Tahir, M.Si. Diterbitkan oleh DEEPUBLISH (Grup Penerbitan CV BUDI UTAMA) pada tahun 2014.

    2. Perilaku Organisasi (Teori Dan Konsep) oleh Dr. Hj. Rahmi Widyanti, M.Si. Diterbitkan oleh Penerbit Universitas Islam Kalimantan MAB Banjarmasin pada tahun 2019.

    3. Perilaku Organisasi oleh Dr. H. Candra Wijaya, M.Pd. Diterbitkan oleh Lembaga Peduli Pengembangan Pendidikan Indonesia (LPPPI) pada tahun 2017.

    • Topik 1: Pengantar Perilaku Organisasi

    • Topik 2: Perilaku Individu & Nilai-nilai

    • Topik 3: Perilaku Individu, Kelompok Dalam Organisasi

    • Topik 4: Keberagaman Dalam Organisasi

    • Topik 5: Sikap, Perilaku, dan Kepuasan dalam Bekerja

    • Topik 6: Motivasi Kerja

    • Topik 7: Tim Dalam Organisasi

    • Topik 8: Komunikasi Dalam Organisasi

    • Topik 9: Pengambilan Keputusan

    • Topik 10: Konflik dan Negosiasi

    • Topik 11: Kepemimpinan dan Kekuasaan

    • Topik 12: Kekuasaan dan Politik di Dalam Organisasi

    • Topik 13: Struktur Organisasi dan Budaya Organisasi

    • PROJECT